Suara.com - Event Sumatera Bike Week HDCI 2022 yang digelar Harley-Davidson Club Indonesia atau HDCI di Bukittinggi, Sumatera Barat (30/6-3/7/2022) mencatat transaksi Rp 34 miliar.
Dikutip berita Antara dari rilis resmi, Menteri Koperasi dan UKM Teten Masduki mengharapkan event yang melibatkan komunitas otomotif memberikan kontribusi terhadap Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah atau UMKM.
"Saya ingin terus menggaet komunitas seperti HDCI untuk menggerakkan ekonomi UMKM, karena memireka memiliki daya beli tinggi. Tak cuma hotel yang diborong, kuliner oleh-olehnya juga pasti akan dicari," jelas Teten Masduki saat memberikan sambutan Sumatera Bike Week HDCI 2022 di Bukittinggi, Sumatera Barat, akhir pekan lalu, Sabtu (2/7/2022).
"Event HDCI ini mampu mendongkrak ekonomi daerah Bukittinggi mulai dari kulinernya hingga sektor pariwisata maupun hospitality yang melibatkan UMKM di Bukittinggi hingga masyarakat merasakan manfaatnya secara langsung," tandasnya.
Menurut Menkop dan UKM Teten Masduki, HDCI memiliki lebih dari tiga ribu anggota dan masing-masing memiliki motor gede atau moge Harley-Davidson.
Sehingga turut membuka peluang bagi UMKM di sektor otomotif untuk memasok produk-produk yang dibutuhkan. Seperti onderdil custom motor, merchandise, hingga produk apparel terkait HDCI.
Saat ini, UMKM di industri motor custom sedang bertumbuh, bahkan sudah ada yang diekspor ke luar negeri.
Pihaknya menginginkan UMKM otomotif masuk rantai pasok industri guna mendorong sektor tersebut ke basis inovasi.
"Sehingga, ini menjadi momentum yang tepat dengan menggandeng HDCI untuk mengembangkan sektor UMKM otomotif," tandas Teten Masduki.
Menkop mengharapkan kerja sama dengan komunitas HDCI melalui penyelenggaraan event besar dapat mempercepat ekonomi dan UMKM naik kelas.
Berita Terkait
-
Harley-Davison Wajib Cemas, Monster Suzuki Ini Jauh Lebih Ganas
-
5 Mobil Listrik Seharga Harley Davidson yang Sporty dan Canggih
-
3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
-
Harley Raib di Senayan Ternyata Bukan Moge Kaleng-kaleng, Harganya Bikin Melongo
-
Harley-Davidson Hilang di Parkiran Elite Mall, Malingnya Sakti Tanpa Kunci Pun Jalan, Netizen Heran
Terpopuler
- 6 Mobil Terbaik untuk Lansia: Fitur Canggih, Keamanan dan Kenyamanan Optimal
- 10 Mobil Mini Bekas 50 Jutaan untuk Anak Muda, Sporty dan Mudah Dikendarai
- 5 Tablet RAM 8 GB Paling Murah yang Cocok untuk Multitasking dan Berbagai Kebutuhan
- 6 Motor Paling Nyaman untuk Boncengan, Cocok buat Jalan Jauh Maupun Harian
- Jesus Casas dan Timur Kapadze Terancam Didepak dari Bursa Pelatih Timnas Indonesia
Pilihan
-
OJK Lapor Bunga Kredit Perbankan Sudah Turun, Cek Rinciannya
-
Profil PT Abadi Lestari Indonesia (RLCO): Saham IPO, Keuangan, dan Prospek Bisnis
-
Profil Hans Patuwo, CEO Baru GOTO Pengganti Patrick Walujo
-
Potret Victor Hartono Bos Como 1907 Bawa 52 Orang ke Italia Nonton Juventus
-
10 City Car Bekas untuk Mengatasi Selap-Selip di Kemacetan bagi Pengguna Berbudget Rp70 Juta
Terkini
-
Chery T1TP Gabungkan SUV dan Pikap Dalam Sebuah Mobil Konsep
-
Rayakan 55 Tahun Mitsubishi Hadirkan Destinator dan Promo Spesial di GJAW 2025
-
Simulasi Kredit Motor Listrik Polytron Fox Series, Apa Bisa Subsidi?
-
8 Pilihan Motor yang Cocok untuk Kurir Paket: Performa Gesit dan Irit BBM!
-
3 Motor Listrik Mirip Suzuki Satria yang Kencang, Lincah, dan Stylish
-
5 Rekomendasi Motor Paling Nyaman dan Irit BBM untuk Orang Tua
-
Insentif Mobil Listrik dan Hybrid Harus Adil dan Setara
-
5 Motor Bekas Rp3 Jutaan yang Siap Diajak Kerja Keras, Cocok untuk Mahasiswa dan Pemula
-
Motor Listrik VinFast Siap Dijual di Indonesia Mulai 2026
-
Bukan Sekadar Chip: Ini Teknologi yang Membuat Lampu Hingga Audio di Mobil Lebih Mudah Dikendalikan