Suara.com - PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) dipastikan merilis produk baru di pameran Gaikindo Indonesia International Auto Show atau GIIAS 2022 yang berlangsung Agustus.
Meski perusahaan belum mengungkap produk yang akan diluncurkan, kabarnya pembuat mobil asal Jepang ini akan merilis dua produk baru.
"Nanti dua produk baru meluncur di GIIAS," ujar sumber anonim kepada Suara.com.
Berdasarkan informasi yang diterima Suara.com dari seorang wiraniaga, keduanya akan diluncurkan secara bersamaan.
"Iya bukan S-Presso saja. Meluncurnya bersama Baleno," ujar sumber yang tidak bersedia disebutkan namanya.
Seperti diketahui, baik Suzuki S-Presso dan Suzuki Baleno sebelumnya sudah diluncurkan di India.
Sebagaimana dilansir dari Autocar India, Suzuki Baleno tampil makin sporty berkat grille lebih besar dan kombinasi lampu depan projector, DRL LED, dan fog lamp baru.
Suzuki Baleno terbaru menawarkan head unit 9 inci, desain desain ventilasi, dan panel AC baru.
Baca Juga: Industri Otomotif Bisa Menjadi Pahlawan Devisa Lewat TKDN
Head unit itu juga bisa memperlihatkan fitur kamera 360 derajat dengan Approaching Object Detection (AOD).
Mobil tersebut juga sudah dilengkapi fitur, cruise control, sistem audio buatan Akamys, dan konektivitas ke aplikasi handphone Suzuki Connect.
Tidak ada perubahan performa, mobil itu masih dilengkapi mesin berkapasitas 1.200cc DualJet K12N dengan semburan tenaga 90 PS dan torsi 113 Nm.
Sementara Suzuki S-Presso menawarkan peranti keselamatan cukup lengkap. Seperti airbag ganda, ABS (Anti-Lock Braking System) dengan EBD (Electronic Brake force Distribution), sabuk pengaman dengan pretensioners dan force limiters.
Berita Terkait
-
Harga Suzuki S-Presso: Mobil Cocok untuk Gen Z dan Milenial, Pajak Ekonomis
-
Suzuki S-Presso Berapa cc? Irit Bensin serta Harga Miring, Ini Spesifikasi dan Pajak Tahunannya
-
Rekomendasi Mobil Dimensi Kecil, Tapi Tetap Nyaman untuk Para Perempuan
-
Dana Rp100 Jutaan Dapat Mobil Baru? Ini 5 Rekomendasinya
-
Butuh Mobil Sekecil Brio tapi Siap Lewat Jalan Jelek? Mobil Rp100 Jutaan Tahun Muda Layak Dilirik
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
-
Bos Pajak Cium Manipulasi Ekspor Sawit Senilai Rp45,9 Triliun
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
Terkini
-
Ramai Wuling Darion, BYD Siap Goyang dengan Hadirkan M9 dengan Teknologi AI di Dalamnya
-
Dana Cuma Rp 50 Juta, Bisa Angkut Keluarga Semua: 3 MPV Bekas Ini Jawabannya
-
Update Harga Skutik Murah November 2025, Honda BeAT Tak Jadi yang Termurah
-
5 Mobil Bekas Keluarga 7 Seater Harga Rp50 Jutaan, Irit BBM dan Perawatan Murah
-
Daftar Harga Mobil Nissan Terbaru 2025, Mulai dari Seri MPV Sampai SUV
-
5 Tips Merawat Motor Listrik saat Musim Hujan, Biar Gak Cepat Rusak
-
Apakah Mesin Xforce dan Xpander Sama? Simak Perbedaan Spesifikasinya
-
5 Motor Matic Bekas 150cc Termurah: Harga Tak Melilit, Mesin Elit
-
BYD M9 MPV Hybrid Penantang Wuling Darion Resmi Meluncur
-
Terpopuler: Daihatsu Bikin Mobil 2-Tak? Kena Cuci Steam Bisa Mogok