Suara.com - Sebentar lagi (23/11/2022) Chery bakal meluncurkan Sport Utility Vehicle (SUV) Chery Tiggo 7 Pro dan Chery Tiggo 8 Pro. Tidak boleh lupa dilongok adalah sistem audio premium yang disodorkan. Keduanya menyematkan perangkat hasil kolaborasi Arkamys dan Sony.
Dikutip dari kantor berita Antara, dua produk sistem audio asal Prancis (Arkamys) dan Jepang (Sony) memberikan citra premium di sektor entertainment bagi dua produk Chery.
"Chery dengan produk-produk andalannya, seperti Tiggo 7 Pro dan Tiggo 8 Pro ingin menyuguhkan pengalaman premium yang menyeluruh, termasuk sistem audio yang akan semakin membangkitkan kenyamanan dalam berkendara," jelas Major Qin, Marketing and Product Director PT Chery Sales Indonesia dalam keterangan resmi, Senin (21/11/2022).
"Bekerja sama dengan dua brand global yang sudah memiliki nama besar di bidangnya merupakan salah satu cara Chery untuk mewujudkan pengalaman premium bagi para konsumen," lanjutnya.
Detail teknisnya, Chery Tiggo 7 Pro menggendong sistem audio Arkamys (Prancis), sementara Chery Tiggo 8 Pro menggunakan Sony (Jepang).
Kualitas audio Tiggo Series juga didukung teknologi NVH (Noise, Vibration, and Harshness) yang mampu memberikan kekedapan dalam kabin sehingga terhindar dari noise di luar kendaraan.
Pemilik Tiggo Series juga bisa langsung menikmati fitur hiburan Arkamys dan Sony tanpa perlu menambah perangkat eksternal, seperti subwoofer dan power amplifier. Selain suara yang jernih, kenyamanan audio juga dilengkapi fitur pengaturan suara yang mudah di setiap speaker penumpangnya.
Berita Terkait
-
Penjualan PS5 Tembus 84 Juta Unit, Ghost of Yotei Jadi Bintang Baru Sony
-
Moto G67 Power Rilis: HP Murah dengan Kamera Sony dan Baterai 7.000 mAh
-
Sony Pernah Pertimbangkan Kolaborasi dengan Tencent di Last of Us
-
Sony Bocorkan Teknologi Baru dan Jadwal Rilis PlayStation 6
-
Rincian Sensor Kamera iPhone 17 Series Terungkap, Semuanya dari Sony
Terpopuler
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- 6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
- 8 Mobil Kecil Bekas Terkenal Irit BBM dan Nyaman, Terbaik buat Harian
- 7 Rekomendasi Parfum Lokal Aroma Citrus yang Segar, Tahan Lama dan Anti Bau Keringat
- 5 Rekomendasi Moisturizer Korea untuk Mencerahkan Wajah, Bisa Bantu Atasi Flek Hitam
Pilihan
-
Keuangan WIKA 'Berlumur Darah' Imbas Whoosh, Bosnya Pasrah Merugi
-
Respons Berkelas Dean James usai Bikin Gol Spektakuler ke Gawang Feyenoord
-
Pahitnya Niat Baik: Guru Dipecat Karena Kumpulkan Rp20 Ribu untuk Gaji Honorer
-
Pemerintah Mau 'Bebaskan' Reynhard Sinaga, Predator Seksual Terkejam di Sejarah Inggris
-
Bahlil soal Izin Tambang di Raja Ampat : Barang Ini Ada, Sebelum Saya Ada di Muka Bumi!
Terkini
-
Daftar Pajak Suzuki Ertiga Terlengkap November 2025, Lengkap dengan Cara Bayar via Online
-
7 Mobil Bekas 100 Jutaan Tahun Muda, Tangguh dan Mudah Perawatan
-
Skutik Premium Zontes 552 Datang, Bikin Pasar TMAX Goyang
-
Komitmen Mitsubishi Fuso Menciptakan Ekosistem Industri Mandiri di Indonesia
-
Chery Perluas Ekspansi di Indonesia dengan Peresmian Dealer Baru di Bintaro
-
6 Fakta BBM Bobibos yang Bikin Geger, Pertamina Sampai Buka Suara
-
Jangan Sampai Rugi! 3 Cara Aman Over Kredit Mobil Tanpa Terjerat Masalah Hukum
-
Jadi Mobil Terlaris di Indonesia, BYD Atto 1 Kalahkan Honda Brio dan Kijang Innova
-
Yamaha Tiba-tiba Perkenalkan Aerox Versi Listrik dengan Jarak Tempuh 106 Km
-
5 Rekomendasi Mobil Bekas 7 Seater Ukuran Kecil untuk Keluarga, Anti Rewel