Suara.com - Wuling Motors (Wuling) melengkapi jajaran produk mobil listrik di Indonesia dengan menghadirkan Binguo EV.
Namun berbeda dengan produk mobil listrik sebelumnya, yakni Air EV. Binguo EV belum dilengkapi dengan fitur perintah suara.
Menanggapi hal tersbeut, Danang Wiratmoko selaku Product Planning Wuling Motors mengatakan Wuling Binguo EV merupakan produk yang disiapkan untuk menonjolkan unique selling point dari sisi fungsionalitas.
"Binguo tidak dilengkapi fitur voice command, kami ingin Binguo ini jadi salah satu produk EV yang ditonjolkan fungsionalitasnya, jadi dengan adanya kelebihan yang lain berupa kabin yang spacious, kenyamanan tempat duduk yang bagus, lalu material interior yang cukup memanjakan para penumpangnya, itu yang menjadi selling point dari Binguo," ujar Danang Wiratmoko, saat memperkenalkan Binguo EV, belum lama ini.
Terkait pemilihan nama Binguo, Dian Asmahani selaku Brand and Marketing Director Wuling Motors menjelaskan, Binguo terinspirasi dari bahasa Mandarin, yaitu "bin" yang memiliki arti banyak dan "guo" yang bermakna hasil.
"Binguo sendiri terdengar seperti kata Bingo yang dalam bahasa Inggris memiliki arti ekspresi kebahagiaan dan kepuasan atas keberhasilan yang dicapai," papar Dian.
Sebagai informasi, Binguo EV memiliki dimensi panjang 3.950 mm, lebar 1.708 mm, dan tinggi 1.580 mm, dengan wheelbase 2.560 mm. Mobil ini mengusung elemen modern seperti lampu depan dan belakang LED berdesain X-Shaped yang elegan dan garis bodi yang dinamis.
Untuk urusan tenaga, Binguo EV menggunakan baterai LFP dengan dua varian berdasarkan jarak tempuhnya, yakni 333 km dan 410 km. Untuk varian 333 km, kapasitas baterainya 31,9 kWh. Sedangkan varian 410 km, kapasitas baterainya 37,9 kWh.
Masing-masing varian dibekali dengan motor listrik berdaya 50 kW. Torsi maksimum yang bisa dihasilkan mencapai 125 Nm. Meski belum terdapat harga resmi, Binguo EV kabarnya akan dipasarkan dengan rentan harga Rp350 juta sampai Rp400 juta.
Baca Juga: Chery Merangsek ke 10 Besar Merek Otomotif yang Diminati di Indonesia
Berita Terkait
-
Dinamai Binguo EV, Ternyata Ini Arti Nama Mobil Listrik Terbaru dari Wuling
-
Menanti Kehadiran Mobil Listrik Murah dari Hyundai
-
DFSK Gelora E Diharapkan Jadi Solusi Bisnis di Era Kendaraan Listrik
-
Daihatsu Sedang Bangun Pabrik Mobil Listrik, Beroperasi 2024
-
Ramai Mobil Listrik Rp 300 Jutaan, Binguo EV atau Neta V ?
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
Pilihan
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
-
5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
-
Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
Terkini
-
Saat Indonesia Sibuk Etanol, Suzuki Siapkan Motor yang Bahan Bakar Bikin Nampol
-
Alternatif Mitsubishi Destinator, 4 Mobil Tangguh dengan Harga Lebih Murah Rp100 Jutaan
-
Bukan Hybrid atau Listrik, Suzuki Pilih Jalan Radikal pada Mobil Barunya
-
JETOUR Resmikan Showroom Baru di Bekasi, Perluas Jangkauan di Area Jabodetabek
-
Update Harga Honda BeAT November 2025, Si Irit yang Makin Canggih
-
Saudara Denza D9 Siap Bikin Minder Alphard Hari Ini 4 November 2025, Spesifikasinya Ngeri
-
5 Mobil Bekas Legendaris Tangguh Rp 50 Jutaan, Cocok Buat Bepergian Jauh
-
5 Rekomendasi Motor Listrik Mirip Kawasaki Ninja yang Gagah dan Sporty
-
Bebas Risau dari BBM Problematik: Tengok Dulu Harga Motor Polytron November 2025
-
Bebas Risau Kelangkaan BBM SPBU Swasta: Intip Harga Mobil Polytron