Suara.com - Sepekan sebelum berlangsungnya Pilpres 2024, Gibran Rakabuming Raka bersama istrinya, Selvi Ananda sempat pamer momen santai saat berkendara motor bersama rombongan artis.
Dalam potret yang diunggah 7 Februari tersebut, terlihat momen saat Selvi dibonceng naik sebuah motor matik mahal.
"Motoran diboncengi mas Gibran," tulisnya singkat pada kolom caption di unggahan akun Instagram @selvie_ananda_.
Jika ditelisik lebih lanjut, motor yang ditunggangi bukanlah sembarang motor mainstream.
Menurut situs Bapenda Jabar, motor dengan nopol B6524ZTS ini berjenis Vespa Sprint S 150.
Pada situs resmi Vespa, disebutkan bahwa skuter mewah tersebut harganya mulai dari Rp 56.400.000.
Sementara itu, menurut situs jual beli kendaraan seken, harga motor bekas tipe yang sama berkisar di angka 45 jutaan hingga 55 jutaan tergantung kondisi dan tahun produksi.
Dengan harganya yang "wah" banget, tak heran jika pajak tahunan motor ini tergolong mahal, totalnya yakni Rp 1,711,300, setara sekuintal atau 100 kg beras premium yang menurut sejumlah sumber informasi harganya mencapai Rp 17.000 per kg.
Beralih ke sektor mesin, Vespa Sprint S 150 ini mengusung spesifikasi dapur pacu dengan kapasitas 154,8 cc yang mampu menghasilkan tenaga mencapai 12,7 hp.
Baca Juga: Knalpot Bocor, Boros Bensin? Ini 3 Cirinya!
Motor ini dibubuhi pengabut bahan bakar injeksi dengan mesin satu silinder 3 katup dengan Forced Air Cooling Engine sebagai pendinginnya.
Gimana, tertarik untuk membeli motor dengan jenis yang sama?
Berita Terkait
-
Knalpot Bocor, Boros Bensin? Ini 3 Cirinya!
-
Mio Mania Merapat! Cek Harga Yamaha Mio Februari 2024
-
Asosiasi Industri Motor Italia ANCMA Tunjuk Presiden Baru
-
Kuartet Pabrikan Jepang All In ke Hidrogen, Yamaha Langsung Ngetes Bikin Mesin Kapal
-
Harga Suzuki Jimny 5 Pintu Jadi Gorengan, SIS Beri Klarfikasi
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Cocok Buat yang Punya Duit Nganggur: Ini Harga Mobil Subaru Terbaru
-
Pesona Mobil Anti Pasaran: Intip Harga Wuling dari EV Mungil hingga SUV Canggih, BinguoEV Berapaan?
-
Terpopuler: Mobil Captain Seat Termurah, Pria Tabrakkan Diri ke Tanah Abang
-
Harga Pajero Sport Bekas Tahun ke Tahun: Cocok untuk Libur Akhir Tahun, 150 Juta Dapet?
-
Idola Kaum Pewaris: Tengok Dulu Harga Motor Kawasaki di Indonesia November 2025
-
Isuzu Siap Transformasi, Indonesia Jadi Kunci Pertumbuhan Global
-
7 Mobil Bekas Captain Seat Termurah untuk Keluarga yang Nyaman dan Lega
-
5 Mobil Buat Ngajak Jalan Anak, Istri, dan Orang Tua: Harga Lebih Murah dari Kawasaki Ninja
-
Mobil Ikonik Daihatsu Copen yang Mencuri Perhatian di Japan Mobility Show 2025
-
Berapa Kapasitas Mesin Suzuki Truntung? Ini 3 Fakta Unik yang Perlu Anda Tahu