Suara.com - PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (PT MMKSI) pada pekan ini meresmikan diler ke 175 di Depok, Jawa Barat. Fasilitas ini dibangun dalam kerja sama dengan PT Srikandi Diamond Motors.
Diler Srikandi Diamond Motors - Depok merupakan diler resmi ke-175 Mitsubishi sekaligus menjadi diler ke-34 bersama Srikandi Group, yang merupakan salah satu diler dengan jaringan terluas yang telah berkolaborasi bersama Mitsubishi Motors semenjak tahun 1980.
Sedangkan untuk wilayah Jabodetabek, ini merupakan diler resmi kendaraan penumpang dan niaga ringan Mitsubishi Motors yang ke-48.
“Diler Srikandi Diamond Motors Depok ini merupakan diler pertama yang kami resmikan di tahun 2024 ini untuk dapat melayani para pelanggan kami yang tinggal di wilayah Depok dan sekitarnya," kata Presiden Direktur PT MMKSI, Atsushi Kurita pada peresmian Kamis (7/3/2024).
Dalam kesempatan ini, PT MMKSI juga memperkenalkan konsep baru Mitsubishi Quick Pit untuk layanan express service, sekaligus menampilkan Mitsubishi L100EV, sebuah kendaraan battery-electric vehicle (BEV), dalam bentuk Service Car.
"Mitsubishi Quick Concept dihadirkan untuk memberikan layanan servis cepat dan tepat waktu, karena kami menghargai waktu para pelanggan kami yang berharga," imbuh dia.
Peresmian Diler Srikandi Diamond Motors Depok ini juga dihadiri oleh Hokwirman Bachtiar selaku Presiden Direktur PT Srikandi Diamond Motors.
Mitsubishi Quick Pit adalah konsep layanan terbaru sebagai peningkatan layanan dalam bentuk express service. Pelanggan dapat menikmati layanan yang lebih efisien untuk setiap perawatan berkala hingga 100.000 km.
Fasilitas dan teknologi baru dari Express Service, terdiri dari Crown Express Service, sebagai identitas stall perbaikan khusus servis cepat; Timer, untuk memastikan pekerjaan tepat waktu; dan Caddy wheel lifter, alat pendukung pekerjaan mekanik.
Baca Juga: Ini Pesaingnya Karimun dari Mitsubishi, Mungil bin Irit Bensin
Fasilitas Express Service khusus digunakan untuk periodical maintenance (PM) terdiri dari 3 pilihan yakni 30 menit untuk PM kelipatan 10.000 km; 45 menit untuk PM kelipatan 20.000 km; dan 60 menit untuk PM kelipatan 40.000 km.
Kapasitas stall di workshop untuk pengerjaan Express Service dapat menampung hingga 7 unit per-hari dalam 1 stall MQP, dengan pengerjaan oleh 2 orang mekanik andal.
Diler Srikandi Diamond Motors Depok hadir di Jl. Margonda Raya No. 191 -193, Kemiri Muka, Beji, Depok. Dengan lahan seluas 2.722 m2 dan bangunan seluas 1.800 m2. Diler ini mempunyai area showroom seluas 433 m2 dan area bengkel seluas 390 m2, dengan 2 stall Mitsubishi Quick Pit dan 6 stall umum.
Berita Terkait
-
MMKSI Catat Hasil Positif Sepanjang IIMS 2024, Mitsubishi Xpander Masih Dominan
-
Warna Kuning dan Manoeuvrability Mitsubishi XForce Sangat Berkesan Bagi Sosok Ini
-
Mitsubishi Donasikan Xpander dan Triton ke 5 SMK di IIMS 2024
-
MMKSI Tebar Promo untuk Mitsubishi XForce di IIMS 2024
-
Mitsubishi Outlander PHEV Terbaru Berpeluang Masuk Lagi ke Indonesia
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Harga Mobil Nissan 2026: Livina dan Magnite Bikin Ngiler, Siapin Duit Segini
-
5 Mobil Bekas Blue Bird yang Banyak Dilirik: Service Record Jelas, Harga Mulai Rp60 Jutaan
-
Dari Calya hingga Alphard: Intip Daftar Harga Mobil Toyota 2026 Terbaru Terlengkap
-
4 Mobil Double Cabin yang Gagah, Tangguh, dan Fungsional untuk Penggunaan Harian
-
Mending Brio atau WR-V? Segini Harga Mobil Honda 2026
-
Budget Pas-pasan? Cek 5 Mobil Matic Bekas Ini, Ada Volvo Klasik yang Harganya Cuma 20 Jutaan!
-
Bingung Pilih Suzuki Satria atau GSX-S150? Tengok Dulu Daftar Harga Motor Suzuki 2026
-
5 Rekomendasi Mobil Hatchback Murah, Kuat Nanjak di Jalan Pegunungan Meski Full Penumpang
-
7 Mobil Bekas MPV Harga Rp50 Jutaan untuk Keluarga Besar, Mesin Paling Bandel dan Irit BBM
-
Ngidam KLX di 2026? Intip Harga Motor Kawasaki di Indonesia per Januari