Suara.com - Motor kembaran dari Yamaha MX-King tampil dengan ubahan maksimal. Kini, motor tersebut disematkan fitur canggih yang memanjakan pengendara.
Dilansir dari 2banh.vn, kembaran MX-King bernama Yamaha Exciter 155 mendapatkan ubahan yang maksimal di pasar Thailand.
Motor ini berevolusi dengan desain yang tajam dan aerodinamis dan siap mengantarkan pengendara melesat bagaikan angin. Exciter 155 2024 tampil dengan garis-garis tajam dan ramping, mengoptimalkan kemampuan dalam hal kecepatan dan meningkatkan aerodinamis.
Posisi semua elemen motor dirancang untuk membelah udara dengan mulus, memungkinkan pengendara mencapai kecepatan yang lebih tinggi dengan mudah.
Tak lupa, fitur-fitur canggih dan performa mesin yang ganas siap memanjakan pengendara.
Seperti sistem Smartkey memberikan kemudahan dan keamanan ekstra, sementara port pengisian daya 12V memastikan ponsel pengendara aman, tak lagi panik kehabisan baterai.
Rem cakram depan 2 piston dengan ABS menjamin pengereman yang optimal dan aman dalam segala kondisi. Lampu LED di semua posisi lampu memberikan visibilitas maksimal saat berkendara di malam hari, dan layar LCD informatif memberikan informasi lengkap tentang kondisi motor.
Soal dapur pacu, kembaran dari Yamaha MX-King ini dibekali mesinVVA 4 katup berkapasitas 155 cc. Dengan mesin tersebut, motor ini mampu menghasilkan tenaga hingga 17,7 HP dan torsi puncak 14,4 Nm, memberikan akselerasi yang dahsyat dan tenaga yang berlimpah.
Girboks 6 percepatan memastikan perpindahan gigi yang halus dan responsif, memungkinkan pengendara untuk mengendalikan kecepatan dengan presisi.
Baca Juga: Akun Pengamat Sepak Bola Thailand Aku Benci Lemparan ke Dalam Pratama Arhan
Ngomongin soal harga, Yamaha Exciter 155 2024 dibanderol dengan harga 74 ribu Bath Thailand atau setara dengan Rp 32,5 juta.
Kira-kira, kalau motor ini masuk ke Tanah Air, apakah kalian tertarik untuk meminangnya?
Berita Terkait
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 5 Rekomendasi Bedak Cushion Anti Longsor Buat Tutupi Flek Hitam, Cocok Untuk Acara Seharian
- 10 Sepatu Jalan Kaki Terbaik dan Nyaman dari Brand Lokal hingga Luar Negeri
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 23 Kode Redeem FC Mobile 6 November: Raih Hadiah Cafu 113, Rank Up Point, dan Player Pack Eksklusif
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
Daftar Mobil Bekas yang Bisa Jadi Pilihan Mobil Pertama dengan Harga Terjangkau
-
Daftar Mobil Bekas yang Harganya Paling Stabil di Pasaran
-
5 Rekomendasi Motor Listrik yang Pakai Baterai Detachable, Bisa Dicopot Tak Repot Ngecas
-
Suzuki Satria F150 Pertahankan Status Legenda Underbone dengan Desain Baru
-
5 Mobil Bekas Kecil Terbaik Selain Suzuki S-Presso, Irit Bensin dan Mesin Bandel
-
5 Mobil Tahun Muda Harga 150-200 Juta Irit BBM, Cocok Pergi untuk Lintas Provinsi
-
Rencanakan Anggaran Liburan Akhir Tahun! Intip Tarif Tol Terbaru Jogja-Semarang 2025
-
5 Deretan Situs untuk Cek Tarif Tol, Praktis Langsung dari HP
-
Rekomendasi Mobil Bekas Tahun Muda dengan Budget di Bawah Rp 300 Juta
-
9 Rekomendasi Mobil Bekas Hatchback Ekonomis untuk Penggunaan Harian Mulai Rp30 Jutaan