Suara.com - BYD, pabrikan mobil listrik ternama asal China, kembali menunjukkan ambisi globalnya. Kali ini, mereka membangun pabrik mobil listrik dan plug-in hybrid (PHEV) terbaru di Turki. Langkah strategis ini membuka gerbang pasar Eropa yang menggiurkan, sekaligus menghindari tarif impor yang tinggi.
Dengan investasi sekitar $1 miliar, pabrik BYD akan berlokasi di Provinsi Manisa, Turki. Diproyeksikan berkapasitas produksi 150.000 kendaraan per tahun, pabrik ini rencananya mulai beroperasi pada akhir 2026 dan menyerap 5.000 tenaga kerja.
Mengapa Turki? Keputusan ini tak lepas dari pengenaan tarif impor 27.5% oleh Uni Eropa (EU) terhadap mobil listrik BYD buatan China. Ditambah lagi, Turki sendiri baru-baru ini menerapkan tarif tambahan 40% untuk semua kendaraan impor China demi melindungi industri otomotif mereka, termasuk Togg, produsen mobil listrik lokal.
Namun, ada celah yang menguntungkan BYD. Turki merupakan bagian dari Customs Union Uni Eropa. Artinya, mobil listrik yang diproduksi di sana bisa diekspor ke negara-negara EU tanpa hambatan tarif.
Kesepakatan ini diumumkan Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan di Istanbul. Belum ada informasi detail mengenai komposisi produksi pabrik, yaitu mobil listrik murni atau PHEV. Perkiraannya akan disesuaikan dengan permintaan pasar.
Dalam keterangan resminya seperti dikutip dari Carscoops, BYD menyebutkan "keunggulan unik Turki seperti ekosistem teknologi yang berkembang, basis pemasok yang kuat, lokasi strategis, dan tenaga kerja terampil" sebagai alasan utama berinvestasi di sana. Hal ini tentu akan "mengembangkan kemampuan produksi lokal BYD dan meningkatkan efisiensi logistik."
Berita Terkait
-
Hyundai Tersandung Hukum? Ternyata Ini Sebabnya
-
Mengenal Tetesan Cairan dari Mesin Mobil Berdasar Warnanya? Ini 8 Sumber Kebocorannya
-
Hyundai Siapkan Pesaing Toyota Raize?
-
5 Fakta Menarik Spanyol vs Prancis, Duel La Roja vs Les Bleus di Semifinal Euro 2024
-
Hyundai Dituding Palsukan Data Penjualan Mobil Listrik dengan Cara Menekan Dealer
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Cocok Buat yang Punya Duit Nganggur: Ini Harga Mobil Subaru Terbaru
-
Pesona Mobil Anti Pasaran: Intip Harga Wuling dari EV Mungil hingga SUV Canggih, BinguoEV Berapaan?
-
Terpopuler: Mobil Captain Seat Termurah, Pria Tabrakkan Diri ke Tanah Abang
-
Harga Pajero Sport Bekas Tahun ke Tahun: Cocok untuk Libur Akhir Tahun, 150 Juta Dapet?
-
Idola Kaum Pewaris: Tengok Dulu Harga Motor Kawasaki di Indonesia November 2025
-
Isuzu Siap Transformasi, Indonesia Jadi Kunci Pertumbuhan Global
-
7 Mobil Bekas Captain Seat Termurah untuk Keluarga yang Nyaman dan Lega
-
5 Mobil Buat Ngajak Jalan Anak, Istri, dan Orang Tua: Harga Lebih Murah dari Kawasaki Ninja
-
Mobil Ikonik Daihatsu Copen yang Mencuri Perhatian di Japan Mobility Show 2025
-
Berapa Kapasitas Mesin Suzuki Truntung? Ini 3 Fakta Unik yang Perlu Anda Tahu