Suara.com - Stellantis, pabrikan mobil yang menaungi brand seperti Chrysler, Dodge, Fiat, Jeep, Peugeot, dan Citroen, tengah menghadapi situasi pelik.
Penjualan mereka di Amerika Serikat justru menurun drastis di saat pasar otomotif secara keseluruhan sedang bertumbuh.
Menurut Carscoops, para dealer Stellantis di Amerika Serikat pun angkat bicara. Mereka menulis surat kepada CEO Stellantis, Carlos Tavares, pada bulan Mei lalu.
Mereka menyampaikan keluhan dan alasan mengapa mereka merasa Stellantis tertinggal dibandingkan produsen mobil lain, demikian yang disampaikan oleh Kevin Farrish, ketua Stellantis National Dealer Council.
Faktanya cukup mengejutkan. Pasar otomotif Amerika Serikat secara keseluruhan mengalami pertumbuhan 2.2 persen di paruh pertama tahun 2024.
Namun, penjualan Stellantis justru turun 16 persen pada periode yang sama, dan bahkan anjlok 21 persen di kuartal kedua. Penurunan selama setengah tahun ini mengakibatkan pangsa pasar Stellantis berkurang dua poin.
Salah satu keluhan utama para dealer adalah kesulitan mereka untuk memesan kendaraan yang banyak diminati, seperti Grand Cherokee dan Wrangler basic trim, serta Grand Cherokee Limited dengan fitur lengkap.
Namun, setelah pertemuan antara Farrish, dealer lain, Tavares, dan COO Stellantis Amerika Utara, Carlos Zarlenga, akses ke SUV tersebut kini dikabarkan sudah membaik.
Upaya lain untuk meningkatkan penjualan yang dilakukan Stellantis adalah dengan menerapkan potongan harga.
Potongan hingga $4.000 USD (sekitar 64 juta rupiah) diberikan untuk Grand Cherokee, dan diskon hingga $2.000 USD (sekitar 32 juta rupiah) untuk kendaraan lain sebagai bagian dari kampanye musim panas mereka.
Langkah ini diambil untuk mengatasi harga mobil Stellantis yang secara umum lebih tinggi daripada pesaing.
Namun, ada satu masalah yang tidak memiliki solusi cepat, yaitu kesenjangan dalam lini produk berbagai brand Stellantis. Hal ini disebabkan oleh pemberhentian produksi beberapa kendaraan yang belum ada penggantinya.
Brand seperti Chrysler, Dodge, dan Jeep memiliki lini produk yang lebih sedikit tahun ini dibandingkan musim-musim sebelumnya, menyusul dihentikannya produksi mobil seperti 300, Charger, Challenger, Cherokee, dan Renegade.
Berita Terkait
-
Rp 10 Juta Tak Cukup: Gilga Sahid Suguhkan Mobil Mewah untuk Happy Asmara, Segini Pajak Tahunan Hyundai Palisade
-
Mobil Terlaris Juni 2024: Xpander 6 Besar, Kendaraan Mahal Ini Malah Jadi Raja
-
Mitos vs Fakta: Biaya Perawatan Mobil Hybrid Toyota Lebih Mahal?
-
Daftar Harga Daihatsu Xenia Terbaru Juli 2024, Solusi Mobil Keluarga Rp 200 Jutaan
-
Ingin Kembaran Mobil sama Happy Asmara dan Shin Tae-yong? Ini Daftar Harga Hyundai Palisade per Juli 2024
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Insentif Mobil Listrik Berbasis Bahan Baku Lokal, Toyota: Industri Domestik Siap?
-
5 Motor Matic Kecil untuk Wanita, Cocok buat Belanja hingga Ngampus
-
Dibuka Pekan Depan, IIMS 2026 Dibanjiri Brand Otomotif Asal China
-
Langkah Strategis Mazda Hadirkan Dealer Standar Global di Mataram
-
Terpopuler: Fitur Baru Xpander Makin Stabil di Tikungan, Mobil Gampang Dirawat Jarang ke Bengkel
-
7 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Ibu-Ibu yang Lincah dan Gesit, Mulai Rp60 Jutaan
-
7 Mobil Mungil yang Gampang Dirawat dan Tidak Sering ke Bengkel
-
Mengenal Teknologi AYC yang Bikin Mitsubishi Xpander Terbaru Makin Stabil di Tikungan
-
4 Mobil Bekas Toyota dari yang Mewah dan Reliabel hingga Super Langka, Mesin Serba Mirip!
-
Beli Mobil Bekas Pajak Mati, Bagaimana Mengurusnya? Ini Dokumen yang Perlu Disiapkan