Suara.com - PT Chery Sales Indoensia (CSI) memperkenalkan mobil listrik bergaya off-road, iCAR 03, di ajan Gaikindo Indonesia Iternational Auto Show (GIIAS) 2024.
Secara desain, tampilan iCAR 03 sekilas mirip dengan Land Rover Defender. Namun memiliki bodi lebih kompak dan sudah menggunakan tenaga listrik.
“iCAR 03 dirancang bisa melewati batas berkendara dengan bentuk maskulin untuk di segala medan. Mobil ini akan menjadi pionir mobil off-road EV pertama di Indonesia,” ujar Head of Brand Departement PT CSI, Rifkie Setiawan,di ICE BSD, Tangerang, Jumat (19/7/2024).
Chery iCAR 03 memiliki panjang 4.338 mm dan tinggi 1.855 mm, dengan ground clearance 223 mm.
Model ini menggunakan penggerak roda belakang motor tunggal yang mampu menyemburkan tenaga 181 hp dan torsi 184 Nm.
Sementara untuk penggerak empat roda memiliki daya 74 hp dan torsi 279 Nm. Mobil ini dapat berakselerasi dari 0-100 kilometer per jam hanya dalam waktu 6,5 detik.
Mobil ini menggunakan baterai LFP dari CATL yang diklaim mampu menempuh jarak hingga 500 km.
Untuk fitur, Chery iCAR 03 memiliki kemampuan pendakian hingga 55 derajat serta melalui sudut tanjakan hingga 31,8 derajat, dan departure angle hingga 34 derajat.
“iCAR 03 juga dilengkapi berbagai fitur teknologi masa depan yang dibalut dengan desain interior nyaman," pungkas Rifkie.
Baca Juga: Mengintip Masa Depan Otomotif Suzuki dengan eVX di GIIAS 2024
Sejauh ini Chery belum mau mengungkapkan harga resmi dari iCAR 03. Namun ditargetkan sudah bisa dipasarkan pada 2025.
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- Detik-detik Menteri Trenggono Pingsan di Podium Upacara Duka, Langsung Dilarikan ke Ambulans
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Insentif Mobil Listrik Berbasis Bahan Baku Lokal, Toyota: Industri Domestik Siap?
-
5 Motor Matic Kecil untuk Wanita, Cocok buat Belanja hingga Ngampus
-
Dibuka Pekan Depan, IIMS 2026 Dibanjiri Brand Otomotif Asal China
-
Langkah Strategis Mazda Hadirkan Dealer Standar Global di Mataram
-
Terpopuler: Fitur Baru Xpander Makin Stabil di Tikungan, Mobil Gampang Dirawat Jarang ke Bengkel
-
7 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Ibu-Ibu yang Lincah dan Gesit, Mulai Rp60 Jutaan
-
7 Mobil Mungil yang Gampang Dirawat dan Tidak Sering ke Bengkel
-
Mengenal Teknologi AYC yang Bikin Mitsubishi Xpander Terbaru Makin Stabil di Tikungan
-
4 Mobil Bekas Toyota dari yang Mewah dan Reliabel hingga Super Langka, Mesin Serba Mirip!
-
Beli Mobil Bekas Pajak Mati, Bagaimana Mengurusnya? Ini Dokumen yang Perlu Disiapkan