Suara.com - Sejumlah persiapan dilakukan untuk menyambut Upacara Peringatan Hari Kemerdekaan ke-79 Republik Indonesia (RI) di Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur, Sabtu (17/8/2024). Salah satunya adalah mobil untuk mengantar tamu VVIP.
PT Toyota-Astra Motor (TAM) pun menghadirkan 40 unit Toyota bZ4X untuk mendukung mobilitas rangkaian VVIP di IKN tersebut.
“PT TAM merasa terhormat karena telah dipercaya untuk menghadirkan 40 unit Toyota bZ4X sebagai kendaraan rangkaian VVIP yang bebas emisi pada pelaksanaan Upacara Peringatan HUT ke-79 RI di IKN," kata Wakil Presiden Direktur PT TAM Henry Tanoto dalam keterangan tertulis pada, Jumat (16/8/2024).
Henry berharap partisipasi tersebut dapat mendukung keinginan Pemerintah untuk mewujudkan mobilitas yang bebas polusi udara, sekaligus mendorong transformasi yang berkelanjutan dalam penggunaan mobil listrik sebagai solusi mobilitas masa depan di Indonesia.
Kontribusi Toyota dengan mengirimkan kendaraan listrik baterai (BEV) merupakan pelaksanaan dari tiga program berkelanjutan, yaitu menghadirkan solusi mobilitas tanpa polusi udara di IKN, mendukung Net Zero Emission 2060 pemerintah Indonesia, dan menjalankan Toyota Environmental Challenge 2050.
Seperti diketahui, Toyota telah menghadirkan teknologi elektrifikasi lengkap seperti Hybrid EV, Plug-in Hybrid EV, Battery EV, dan Fuel Cell EV sebagai bagian dari strategi Multi-Pathway.
Pelanggan bebas memilih kendaraan elektrifikasi mana yang paling memungkinkan dan sesuai kebutuhan.
Khusus kegiatan Upacara HUT ke-79 RI di IKN, Toyota merupakan produsen kendaraan elektrifikasi yang dipercaya untuk mendukung acara kenegaraan tersebut.
Sebelumnya, Toyota telah mendukung kegiatan resmi pemerintah dengan menyediakan Toyota bZ4X sebagai solusi mobilitas di acara kenegaraan bertaraf internasional.
Baca Juga: PLN Siap Hadirkan 100 Persen Listrik Hijau pada HUT RI ke-79 di IKN
Partisipasi dimulai dengan menjadikannya sebagai kendaraan resmi partisipan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 di Bali pada 15-16 November 2022.
Selanjutnya, bZ4X digunakan pada Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ke-43 ASEAN yang berlangsung dua kali. Seri 1 di Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur (NTT) pada 9–11 Mei 2023, dan Seri 2 di Jakarta pada 5–7 September 2023.
Kemudian, kendaraan listrik baterai ini juga mendukung mobilitas delegasi dari berbagai negara peserta KTT Archipelagic and Island States (AIS) Forum di Kawasan Nusa Dua Bali, 10-11 Oktober 2023.
Terakhir antara 18-20 Mei 2024, total 130 unit Toyota bZ4X digunakan oleh para menteri dan delegasi negara peserta World Water Forum (WWF) 2024 di Bali.
Toyota memastikan mobilitas Toyota bZ4X dapat berjalan mulus tanpa kendala di acara penting di IKN ini, dengan menyiapkan tim teknisi bersertifikat Toyota global yang terlatih dalam perawatan kendaraan listrik baterai Toyota.
Sementara untuk kebutuhan pengisian ulang daya baterai sudah disediakan oleh PLN lewat fasilitas Ultra Fast Charger (UFC) 200 kW yang terbesar di beberapa titik di IKN dan kota-kota sekitarnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
Pilihan
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
-
5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
-
Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
-
Tak Tayang di TV Lokal! Begini Cara Nonton Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17
Terkini
-
5 Mobil Bekas Legendaris Tangguh Rp 50 Jutaan, Cocok Buat Bepergian Jauh
-
5 Rekomendasi Motor Listrik Mirip Kawasaki Ninja yang Gagah dan Sporty
-
Bebas Risau dari BBM Problematik: Tengok Dulu Harga Motor Polytron November 2025
-
Bebas Risau Kelangkaan BBM SPBU Swasta: Intip Harga Mobil Polytron
-
Mobil Keluarga Idaman? Tengok Harga Toyota Fortuner Bekas untuk Persiapan Libur Akhir Tahun
-
5 Rekomendasi Motor Listrik Mirip Nmax dengan Jok Besar dan Empuk
-
Wuling Mitra EV Jalani Uji Coba Bersama TransJakarta, Dorong Transportasi Umum Ramah Lingkungan
-
5 Rekomendasi Mobil Listrik Sedan Terbaik yang Murah dan Mewah
-
Komunitas Motor Bandung Gelar Riding Unik Bernuansa Horor
-
7 Mobil Bekas Suzuki 50 Jutaan Selain Karimun untuk Keluarga Kecil dan Mahasiswa