Suara.com - GWM Indonesia mengumumkan rencana untuk mulai memproduksi mobil listrik pertamanya, GWM Ora 03 secara lokal pada akhir tahun ini.
Rencananya GWM Ora 03 mulai akan dirakit lokal di Inchcape Manufacturing Facility di Wanaherang, Bogor, Jawa Barat.
"Semoga akhir tahun ini kita udah mulai perakitan CKD (Completely Knock Down), jadi tahun depan kita udah mulai penjualan dengan CKD ya," ujar Martina Danunigrat, Strategy and Marketing Director GWM Indonesia di Jakarta, Jumat (27 Juni 2025).
Lebih lanjut, dikatakan Martina, GWM Indonesia akan mengusahakan TKDN (Tingkat Komponen Dalam Negeri) hingga mencapai 40 persen sesuai dengan ketentuan yang ditetapkan oleh pemerintah.
Salah satu komponen lokal yang akan disematkan pada GWM Ora 03 adalah baterai yang rencananya akan dipasok dari produsen dalam negeri.
"Jadi memang komponen lokalnya kami usahakan hingga sampai dengan 40 persen," ungkap Martina.
Diketahui keharusan TKDN 40 persen mengacu pada Peraturan Menteri Keuangan Nomor 12 Tahun 2025 (PMK 12/2025), pemerintah memberikan insentif PPN DTP 10 persen untuk mobil listrik yang diproduksi di dalam negeri completely knocked down (CKD) dengan syarat minimum tingkat komponen dalam negeri (TKDN) 40 persen.
Spesifikasi GWM Ora 03
GWM Ora 03 merupakan mobil listrik berbasis baterai berjenis hatchback dengan desain retro-futuristik. Mobil ini memadukan gaya ekspresif yang ditujukan untuk generasi milenial dan Gen Z yang peduli pada aspek estetika.
Baca Juga: 5 Mobil Listrik Murah Cocok untuk Berangkat Kerja, Mulai Rp60 Jutaan: Irit, Gesit!
Secara desain, mobil ini memiliki bentuk bodi membulat yang memberikan kesan unik dan futuristik. Pada bagian depan terdapat detail ikonik seperti Extreme Magic Retro Cat’s Eye Headlights, Retro Free Curving Waist, hingga Flowing Water Light Curtain Taillights.
Pada bagian kaki-kaki, GWM Ora 03 menggunakan velg alloy 18 inci yang menambah kesan premium dari mobil listrik yang masih diboyong utuh dari Thailand ini.
Secara dimensi, mobil ini tergolong compact dengan panjang 4.235 mm, lebar 1.825 mm, dan tinggi 1.825 mm. Dengan ukuran ini, mobil ini mampu menampung lima penumpang sekaligus.
Dari sisi interior, GWM Ora 03 dilengkapi dengan panoramic sunroof yang membuat suasana kabin terasa menjadi lebih lapang.
Selain itu, mobil ini memiliki desain roda kemudi dual-spoke, kisi AC Horizontal menyambung, detail krom dan pola garis retro pada jok, hingga material dashboard yang dibungkus dengan soft-touch dan jahitan asli yang mempertegas kesan premium dari mobil ini.
Tak ketinggalan, mobil ini dilengkapi dengan floating head unit, rotary gear dial dan wireless charger.
Berita Terkait
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- Promo Superindo Hari Ini 10-13 November 2025: Diskon Besar Awal Pekan!
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
Pilihan
-
Cetak 33 Gol dari 26 Laga, Pemain Keturunan Indonesia Ini Siap Bela Garuda
-
Jawaban GoTo Usai Beredar Usul Patrick Walujo Diganti
-
Waduh, Rupiah Jadi Paling Lemah di Asia Lawan Dolar Amerika Serikat
-
Tekad Besar Putu Panji Usai Timnas Indonesia Tersingkir di Piala Dunia U-17 2025
-
Cek Fakta: Viral Isu Rektor UGM Akui Jokowi Suap Rp100 Miliar untuk Ijazah Palsu, Ini Faktanya
Terkini
-
5 Pilihan Motor yang Praktis untuk Angkut Tabung Gas, Murah Mulai Rp8 Jutaan
-
IMHAX 2025 Suguhkan Berbagai Macam Apparel Riding Bagi Para Bikers Enthusiast
-
5 Pilihan Mobil Listrik yang Bisa Parkir Otomatis, dari BMW Seri 7 hingga Nissan Leaf
-
5 Rekomendasi Motor Bekas Rp4 Jutaan Terbaik 2025, Tangguh Bertenaga!
-
Harga Suzuki S-Presso Bekas November 2025, Pilihan Cerdas Mobil Murah dan Irit BBM
-
Nissan Juke Bangkit dari Kubur, Siap Hadang Honda HR-V dan Hyundai Creta
-
Pabrik Mitsubishi Fuso Siap Produksi Truk Listrik di Indonesia
-
Rincian Biaya Perpanjang SIM C 2025: Siapkan Duit Segini Biar Nggak Tekor!
-
4 Mobil Listrik Harga Rp200 Jutaan, Nyaman untuk Kendaraan Harian
-
5 Rekomendasi Mobil yang Bisa Listrik dan Bensin di Indonesia 2025