Haval Jolion merupakan mobil SUV hybrid asal China yang memiliki tampilan modern dan dibekali dengan berbagai fitur keamanan serta keselamatan canggih. Adapun fitur itu meliputi ADAS, Lane Keeping Assist, Adaptive Cruise Control, dan lain sebagainya.
Di sisi lain, Haval H6 HEV merupakan mobil SUV yang juga berjenis hybrid. Bahkan mobil ini memiliki spesifikasi yang tidak jauh berbeda dengan Haval Jolion. Sebagaimana diketahui, mobil ini baru diproduksi dan dijual pada akhir kuartal pertama 2024 lalu.
5. Roewe D7 DMH
Roewe D7 DMH mulai dipasarkan di tanah air sejak November 2023. Mobil ini mempunyai spesifikasi yang mendukung efisiensi bahan bakar cukup tinggi. Dengan mesin 1,5 liter dan efisiensi termal 43% serta rasio kompresi tinggi 16:1 menjadi pusat sistem kendaraan asal China ini.
Mesin tersebut bisa dapat bekerja dalam kondisi paling efisien lebih dari 85% dari waktu operasi, dan dapat menyesuaikan mode kerja sesuai dengan kebutuhan berkendara. Dalam uji coba yang pernah dilakukan, Roewe D7 DMH sukses menempuh jarak hingga sejauh 2.208 KM dengan konsumsi bahan bakar rata-rata hanya 40,2 km per liter.
Tips Berkendara Irit BBM
Terdapat beberapa tips penting bagi Anda yang ingin berkendara namun irit BBM. Adapun tips tersebut antara lain:
1. Atur Putaran Mesin
Laju putaran mesin yang terlalu tinggi maupun terlalu rendah secara konstan bisa membuat konsumsi bahan bakar jadi lebih besar. Usahakan Anda selalu mengatur putaran mesin di angka paling ideal dengan cara menginjak pedal gas secara perlahan-lahan.
2. Jaga Jarak
Baca Juga: Rekomendasi 5 Mobil Sedan Paling Irit BBM, Ada yang Tembus 24 Km/Liter
Saat berkendara di jalanan, sebaiknya Anda menjaga jarak aman dengan kendaraan di depan atau di belakang. Hindari melakukan pengereman mendadak lalu menekan gas lagi untuk mengembalikan kendaraan ke kecepatan semula sebab bisa membuat boros bahan bakar mobil.
3. Gunakan Gigi yang Tepat
Mengemudikan kendaraan roda empat dengan gigi rendah atau gigi tinggi secara terus menerus ketika menanjak dapat membuat konsumsi bahan bakar terbuang secara berlebih. Sebaiknya Anda mengatur posisi gigi yang tepat.
4. Bersihkan Saringan Udara
Menumpuknya debu dan kotoran di saringan udara, bisa membuat efisiensi mesin berkurang sehingga jadi lebih banyak bahan bakar yang diperlukan. Untuk mengatasinya, lakukan pembersihan terhadap filter udara secara rutin.
Itulah tadi beberapa pilihan mobil China paling irit BBM yang dapat menjadi referensi bagi Anda yang ingin mencari kendaraan nyaman.
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
Terkini
-
4 Fakta Baru Yamaha XMAX Connected 2026, Tampilan Eropa Harga Mulai Rp68 Jutaan
-
Wuling Darion PHEV dengan Jarak Tempuh 1000 KM Mejeng di Pameran Terbaru
-
Bagaimana Cara Mengendarai Motor Kopling? Ini 10 Langkahnya
-
3 Skema Cicilan Honda Scoopy Terbaru 2026, Mulai Rp900 Ribuan
-
4 Mobil Honda Bekas Murah untuk Mahasiswa yang Ingin Tampil Keren Tanpa Boros Biaya
-
5 BMW Bekas di Bawah Rp50 Juta yang Bikin Perlente, Mewah Dibawa Ke Tongkrongan
-
5 Motor Bekas Paling Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang, Sparepart Murah
-
5 Pilihan Ban Belakang Honda Vario 125: Nyaman, Awet Dipakai Jangka Panjang
-
5 Mobil Bekas Paling Irit Bensin dari Mitsubishi: Tahun Muda, Berapa Harganya?
-
BYD Bangun Sirkuit "Gurun Pasir" Indoor Pertama di Dunia untuk Pengujian Kendaraan Listrik