Suara.com - Daihatsu Rocky Limited Edition diluncurkan di arena Gaikindo Indonesia International Auto Show atau GIIAS 2025 yang digelar dari 24 Juli hingga 3 Agustus mendatang di ICE, BSD, Tangerang.
Marketing Director and Corporate Communication Director PT Astra Daihatsu Motor Sri Agung Handayani mengatakan mobil yang juga disebut Daihatsu Rocky Crossfield itu hanya akan dijual di GIIAS 2025 dan tersedia cuma 10 unit.
“Kehadiran Rocky Limited Edition yang dijual secara eksklusif ini merupakan komitmen kami dalam menjawab kebutuhan dan antusiasme masyarakat terhadap konsep modifikasi Rocky Crossfield yang dipamerkan pada GIIAS 2024 lalu,” kata Agung, Jumat (25/7/2025).
Rocky Limited Edition didesain khusus pelanggan yang aktif, ingin tampil beda, dan ekspresif.
Model ini dikembangkan dengan mengambil basis varian Rocky 1.2X CVT yang sudah terbukti menjadi varian paling favorit masyarakat Indonesia, di mana varian ini berkontribusi sekitar 66 persen dari total penjualan Daihatsu Rocky hingga Juni 2025.
Rocky Limited Edition hadir dengan warna bodi Energetic Orange yang mengekspresikan semangat dan kepercayaan diri, dipadukan aksen Bumper Black Matte untuk memberi kesan tangguh, serta Black Roof yang stylish dan modern dengan kesan 2 tone.
Bagian grille depan bertuliskan Daihatsu menampilkan keunikan tersediri karena hanya ada satu-satunya pada model Rocky.
Tak hanya itu, mobil ini juga memiliki interior yang nyaman. Nuansa kabin Rocky Limited Edition tampil istimewa dengan sentuhan warna hitam di beberapa bagian, mulai dari Center Console Box, Door, AC Register, Steering Wheel Garnish, hingga Door inner handle.
Sentuhan eksklusif ini membuat kabin terasa lebih sporty dan fresh, menghadirkan suasana berkendara yang semakin personal dan berbeda.
Baca Juga: MG Pamerkan Baterai Mobil Listrik Tertipis di Dunia, Jaminan Keamanan Jadi Fokus Utama
Harga Daihatsu Rocky Limited Edition adalah Rp 248.750.000 (OTR DKI Jakarta).
Berita Terkait
-
Daihatsu Rocky Hybrid Resmi Melantai di Indonesia, Harga di Bawah Rp 300 Juta
-
Daihatsu Rocky Hybrid Diperkenalkan di GIIAS 2025, Berapa Harganya?
-
Toyota Calya vs Daihatsu Sigra: Mana yang Lebih Cocok Jadi Mobil Keluarga Andalan?
-
5 Rekomendasi Mobil Bekas Daihatsu Rp70-100 Juta: Ada SUV hingga Hatchback Keren
-
3 Rekomendasi Mobil Daihatsu Bekas 50 Jutaan untuk Keluarga, Nyaman Angkut 8 Orang
Terpopuler
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
7 Mobil SUV 7 Seater Premium Pesaing Mitsubishi Destinator, Suspensi Empuk Harga Lebih Murah
-
4 Rekomendasi Motor Trail Mini Harga Rp1 Jutaan, Murah Meriah Buat Anak
-
5 Mobil Listrik Compact Terlaris 2025: Geely dan Wuling Bersaing Ketat, BYD Nomor 3
-
Spesifikasi Citroen C3 Live (O): Mobil Murah Rp90 Jutaan Berfitur Kompetitif
-
Strategi Agresif Motul Indonesia Perkuat Jaringan Distributor Demi Kuasai Pasar Pelumas 2026
-
Apakah Sepeda Listrik Boleh Dicas Semalaman? Ini 5 Tipsnya Biar Aman
-
Modifikasi Toyota 86 Indonesia Siap Gebrak Pameran Osaka Auto Messe 2026
-
5 Rekomendasi Mobil Toyota Bekas Termurah 2026 yang Irit dan Bandel
-
Waktu Peluncuran Suzuki e-Vitara Diprediksi Hanya Tinggal Menunggu Waktu
-
5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga