Suara.com - PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) mencatatkan hasil gemilang selama perhelatan GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2025. Berlangsung pada 23 Juli hingga 3 Agustus 2025, MMKSI berhasil membukukan 4.110 Surat Pemesanan Kendaraan (SPK), sebuah angka yang sukses melampaui target awal.
Kontribusi terbesar datang dari model terbaru yang paling dinanti, Mitsubishi Destinator. Sejak diluncurkan pada 17 Juli 2025, SUV ini langsung menjadi pusat perhatian pengunjung. Selama pameran, Destinator mencatat lebih dari 1.900 SPK, menyumbang 47% dari total penjualan MMKSI di GIIAS 2025. Penerimaan positif ini membuktikan bahwa produk baru Mitsubishi relevan dengan kebutuhan dan gaya hidup konsumen otomotif di Tanah Air.
Presiden Direktur PT MMKSI, Atsushi Kurita, menyambut hangat pencapaian yang bertepatan dengan perayaan penting perusahaan.
“Capaian luar biasa yang kami raih di GIIAS 2025 merupakah hadiah terbaik dalam perayaan 55 tahun perjalanan kami di Indonesia. Kami sangat berterima kasih kepada seluruh pelanggan yang telah mempercayakan pilihannya kepada produk kami yang kami hadirkan dengan sepenuh hati sebagai jawaban atas kebutuhan dan aspirasi masyarakat Indonesia saat ini. Di Tengah momentum penting ini, kepercayaan para pelanggan terhadap produk kami, khususnya Destinator, menjadi simbol kuat bahwa apa yang kami hadirkan tidak hanya memenuhi ekspektasi, tetapi juga menjadi bagian dari perjalanan hidup pelanggan kami ke depannya. Selama lebih dari lima dekade, kami terus belajar dan tumbuh bersama masyarakat Indonesia. Karena itu, kami akan terus berkomitmen menghadirkan produk, layanan, dan pengalaman terbaik untuk mendampingi masyarakat Indonesia dalam setiap langkah menuju kehidupan yang lebih baik,” ujar Atsushi Kurita, Selasa (5 Agustus 2025).
Untuk membuktikan langsung keunggulan produknya, MMKSI menyediakan total 6 unit test drive, termasuk 4 unit Destinator. Antusiasme publik terlihat jelas, di mana hampir 2.000 pengunjung memanfaatkan kesempatan ini. Tingginya minat tersebut bahkan mengantarkan Mitsubishi Motors meraih penghargaan “The Most Driven Cars” dari GIIAS 2025 untuk kategori kendaraan konvensional (ICE).
Seluruh pencapaian ini menjadi cerminan komitmen jangka panjang MMKSI dalam memahami dan menjawab ekspektasi pasar. Keberhasilan di GIIAS 2025 bukan sekadar capaian angka, melainkan menjadi pijakan penting bagi perusahaan untuk terus bergerak maju dan menghadirkan solusi mobilitas yang memberdayakan setiap langkah konsumen.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Cocok Buat yang Punya Duit Nganggur: Ini Harga Mobil Subaru Terbaru
-
Pesona Mobil Anti Pasaran: Intip Harga Wuling dari EV Mungil hingga SUV Canggih, BinguoEV Berapaan?
-
Terpopuler: Mobil Captain Seat Termurah, Pria Tabrakkan Diri ke Tanah Abang
-
Harga Pajero Sport Bekas Tahun ke Tahun: Cocok untuk Libur Akhir Tahun, 150 Juta Dapet?
-
Idola Kaum Pewaris: Tengok Dulu Harga Motor Kawasaki di Indonesia November 2025
-
Isuzu Siap Transformasi, Indonesia Jadi Kunci Pertumbuhan Global
-
7 Mobil Bekas Captain Seat Termurah untuk Keluarga yang Nyaman dan Lega
-
5 Mobil Buat Ngajak Jalan Anak, Istri, dan Orang Tua: Harga Lebih Murah dari Kawasaki Ninja
-
Mobil Ikonik Daihatsu Copen yang Mencuri Perhatian di Japan Mobility Show 2025
-
Berapa Kapasitas Mesin Suzuki Truntung? Ini 3 Fakta Unik yang Perlu Anda Tahu