- Toyota Gazoo Racing Indonesia
- Double Podium Toyota Gazoo Racing Indonesia
- GR Supra GT4 Evo 2
Suara.com - Toyota Gazoo Racing Indonesia (TGRI) kembali menunjukkan dominasinya di kancah balap internasional. Tim kebanggaan Indonesia ini berhasil meraih double podium di Kelas GT4 seri ke-5 dan seri ke-6 GT World Challenge Asia (GTWCA) Japan Cup 2025 yang berlangsung di Okayama International Circuit, Jepang.
Dengan mengandalkan race car GR Supra GT4 Evo 2, duet pembalap Haridarma Manoppo (Indonesia) dan Seita Nonaka (Jepang) sukses mempertahankan podium juara enam kali berturut-turut, sekaligus membuka peluang besar untuk meraih gelar juara umum karena hanya menyisakan dua seri lomba.
Pada race pertama di hari Sabtu (30/8), Haridarma Manoppo yang berada di balik kemudi, memulai balapan dari posisi pertama dengan mulus. Ia konsisten menjaga pace lomba hingga jendela pit stop dibuka. Seita Nonaka yang melanjutkan balapan, tidak menyia-nyiakan kesempatan untuk mempertahankan posisi terdepan hingga bendera finish dikibarkan, dengan catatan waktu 1:00:32.461.
Kekuatan chemistry antara kedua pembalap semakin solid, didukung oleh setting engineer TGRI yang optimal pada performa GR Supra GT4 Evo 2. Hal ini terbukti dari performa tim yang berada di level terbaik saat memulai race kedua pada Minggu (31/8). Seita, yang bertukar posisi sebagai starter, berhasil bertahan di posisi pertama hingga pit stop. Haridarma, dengan pengalaman dan kematangannya, bertarung dengan tenang untuk menjaga poin kemenangan penuh, mencatatkan waktu 1:00:51.766.
Dua podium pertama dari dua seri lomba back-to-back ini secara signifikan memperkokoh posisi TGRI di puncak klasemen sementara pembalap dan tim Japan Cup 2025 Kelas GT4. Mereka berhasil mengumpulkan 150 poin dari enam kemenangan, jauh meninggalkan posisi kedua dengan 108 poin dan posisi ketiga dengan hanya 45 poin. Artinya, trofi juara umum tahun ini terbuka lebar, asalkan Haridarma dan Seita mampu menjaga konsistensi di jalur kemenangan pada seri penutup.
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Insentif Mobil Listrik Berbasis Bahan Baku Lokal, Toyota: Industri Domestik Siap?
-
5 Motor Matic Kecil untuk Wanita, Cocok buat Belanja hingga Ngampus
-
Dibuka Pekan Depan, IIMS 2026 Dibanjiri Brand Otomotif Asal China
-
Langkah Strategis Mazda Hadirkan Dealer Standar Global di Mataram
-
Terpopuler: Fitur Baru Xpander Makin Stabil di Tikungan, Mobil Gampang Dirawat Jarang ke Bengkel
-
7 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Ibu-Ibu yang Lincah dan Gesit, Mulai Rp60 Jutaan
-
7 Mobil Mungil yang Gampang Dirawat dan Tidak Sering ke Bengkel
-
Mengenal Teknologi AYC yang Bikin Mitsubishi Xpander Terbaru Makin Stabil di Tikungan
-
4 Mobil Bekas Toyota dari yang Mewah dan Reliabel hingga Super Langka, Mesin Serba Mirip!
-
Beli Mobil Bekas Pajak Mati, Bagaimana Mengurusnya? Ini Dokumen yang Perlu Disiapkan