Suara.com - Komunitas Kebaya Indonesia melakukan kampanye #SelasaBerkebaya di Monas Jakarta.
Tujuan dari kegiatan tersebut adalah untuk mengajak masyarakat Indonesia terutama generasi muda untuk menambah kecintaan terhadap Indonesia dengan berkebaya.
Hyatt Regency sebagai hotel di Yogyakarta yang sangat peduli terhadap pelestarian budaya, terinspirasi dari gerakan tagar Selasa Berkebaya.
Manajemen hotel mewajibkan karyawan hotel untuk mengenakan kebaya atau pakaian adat setiap Selasa.
Hyatt Regency Yogyakarta yang berkonsep resort ini akan semakin terasa "Jogja" nya di hari Selasa ketika para staff melayani tamu menggunakan baju kebaya dan pakaian adat.
Gerakan #SelasaBerkebaya di lingkungan Hyatt pun disambut antusiasme karyawan. Ini dapat menjadi pengalaman tersendiri bagi para karyawan.
Jika sebelumnya pakaian kebaya dan baju daerah hanya digunakan pada saat Hari Kartini dan Hari Kemerdekaan, kali ini mereka bisa menggunakannya setiap hari Selasa.
Hyatt ingin mendorong para karyawannya terutama yang muda untuk mencintai budaya dan Indonesia.
Nyatanya berkebaya dan berpakaian adat tidak menghalangi aktivitas para karyawan hotel untuk tetap memberikan pelayanan yang optimal. Justru dengan berkebaya dan berpakaian adat, para karyawan dapat lebih percaya diri ketika sedang bekerja dan berinteraksi dengan tamu.
Baca Juga: 6 Hotel dengan Kolam Renang Paling Instagramable di Yogya
Karyawan banyak bercerita tentang latar belakang baju daerah yang mereka kenakan terutama kepada tamu-tamu luar negeri. Bagi tamu sendiri, ini adalah hal yang unik dan tidak mereka temukan di hotel lain di Jogja.
Upaya ini menjadi sarana yang efektif untuk tidak hanya melestarikan budaya bangsa tetapi juga mengenalkannya ke lingkup yang lebih luas lagi.
Hyatt berharap bahwa gerakan ini tidak hanya dilakukan di satu tempat saja, tetapi Yogyakarta secara keseluruhan. Dukungan pemerintah daerah sangat diperlukan agar gerakan ini dapat diimplementasikan ke area yang lebih luas lagi.
"Kami ingin menjadi bagian dari kampanye #SelasaBerkebaya dan apa yang kita lakukan dapat menginspirasi instansi lain," ujar Nurcahyadhi, General Manager Hyatt Regency Yogyakarta.
"Mari jadikan #SelasaBerkebaya untuk semakin meningkatkan kebanggaan kita menjadi orang Indonesia," imbuhnya lagi.
Kebaya adalah identitas budaya Indonesia yang harus kita lestarikan. Di tengah era modern dan anak muda milenial, perlahan-lahan kebaya dan pakaian adat mulai ditinggalkan. Jika bukan kita, siapa lagi yang akan peduli?
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Moisturizer Mengandung SPF untuk Usia 40 Tahun, Cegah Flek Hitam dan Penuaan
- PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan Muat 7-9 Orang, Nyaman Angkut Rombongan
- Daftar Mobil Bekas yang Harganya Paling Stabil di Pasaran
- 3 Pemain Naturalisasi Baru Timnas Indonesia untuk Piala Asia 2027 dan Piala Dunia 2030
Pilihan
-
Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
-
4 HP 5G Paling Murah November 2025, Spek Gahar Mulai dari Rp 2 Jutaan
-
6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
-
Harga Emas di Pegadaian Stabil Tinggi Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Kompak Naik
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
Terkini
-
Mengenal Inovasi dan Manfaat Lelang bagi Perekonomian Nasional
-
Rakhano Rilis "Sempat Tak Sempat", Lagu Galau yang Bikin Susah Move On
-
Paramount Land Gelar Pesta Rakyat 'Sinergi dalam Satu Harmoni'
-
Edukasi dan Promosi Kelestarian Hutan, FSC Forest Week di Indonesia Resmi Diluncurkan
-
Pastry Chef Audrey Tampi Gelar Demo Masak Eksklusif di Jakarta
-
Custom Desain Cincin Pernikahan Jadi Tren, Buat Cinta Makin Jadi Lebih Bermakna
-
Meriahkan HUT Kemerdekaan RI ke-79 dengan Tingkatkan Nasionalisme dan Eratkan Kebersamaan antar Karyawan
-
Rayakan HUT RI, Pergikuliner Festival Ruang Rasa Hadirkan Ragam Kuliner Indonesia di Central Park
-
Rayakan Hari Kemerdekaan Bersama Lebih dari 6000 Siswa dengan Berbagi Es Krim Gratis di Seluruh Indonesia
-
Terinspirasi HUT RI di IKN, The House of Arwuda Luncurkan Parfum Independence