Suara.com - Perusahaan logistik DHL Supply Chain membangun fasilitas gudang baru di kawasan Cikarang, Jawa Barat seluas 40.000 m2. Investasi ini pun mencapai angka Rp 400 miliar.
Peletakan batu pertama bangunan denga nama DHL Maheswara Green Logistics berlangsung Selasa (19/4/2022). Fasilitas ini dibangun untuk menampung banyak pelanggan guna memenuhi permintaan layanan pergudangan yang terus meningkat.
DHL Maheswara Green Logistics ditargetkan akan selesai pada 2023, dan akan menghadirkan solusi berkelanjutan untuk mengurangi emisi karbon.
"Peluncuran DHL Maheswara Green Logistics dirancang untuk memenuhi kebutuhan layanan pergudangan. Fasilitas ini menawarkan kapabilitas dan kenyamanan karena lokasinya yang dekat dengan pintu tol Cibatu, 18 km dari Cikarang Dry Pot,” kata Sivananthan SKS, President Director DHL Supply Chain Indonesia.
Menurut Sivanathan, DHL Maheswara Green Logistics akan menjadi Multi-User Facility ketujuh. "Ini membuktikan komitmen kami untuk memperluas bisnis dan memperkuat kehadiran kami di Indonesia," kata Sivanathan menambahkan.
DHL Maheswara Green Logistics dibuat modern namun ramah lingkungan. Memiliki fitur panel surya untuk menutupi konsumsi daya di siang hari. Lampu LED dengan sensor gerak, pengelolaan air hujan, dan kendaraan listrik untuk pengiriman. Selain itu, gedung ini juga menampung fasilitas bagi karyawan, seperti taman vertikal dan jogging track untuk meningkatkan kesejahteraan karyawan.
Pembangunan gedung ini mendapat sambutan positif dari Plt Bupati Bekasi Akhmad Marjuki. Ia yakin kehadiran DHL Supply Chain Indonesia Indonesia mampu menghadirkan lapangan pekerjaan yang luas bagi Kabupaten Bekasi.
"Saya juga mengapresiasi kepada DHL Supply Chain Indonesia atas komitmennya terhadap kelestarian lingkungan hidup dengan memberikan solusi ramah lingkungan yang akan diterapkan nantinya di Gudang Maheswara Green Logistics ini," tutur Akhmad Marjuki.
Berita Terkait
-
Perusahaan Logistik DHL Express Relokasi Gerai Ke Darmawangsa
-
Perusahaan Ekspedisi Ini Jadi Tempat Kerja Terbaik di Indonesia
-
Wuling Gandeng DHL untuk Kelola Ratusan Ribu Suku Cadang di Indonesia
-
Pesawat Kargo DHL Tabrak Rumah di Vilnius, Satu Pilot Tewas
-
Chery Pastikan Distribusi Suku Cadang ke Seluruh Indonesia Aman
Terpopuler
- Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
- Deretan Mobil Bekas 80 Jutaan Punya Mesin Awet dan Bandel untuk Pemakaian Lama
- Jadwal M7 Mobile Legends Knockout Terbaru: AE di Upper, ONIC Cuma Punya 1 Nyawa
Pilihan
-
Rumor Panas Eks AC Milan ke Persib, Bobotoh Bersuara: Bojan Lebih Tahu Kebutuhan Tim
-
Ekonomi Tak Jelas, Gaji Rendah, Warga Jogja Berjuang untuk Hidup
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
Terkini
-
Mengenal Inovasi dan Manfaat Lelang bagi Perekonomian Nasional
-
Rakhano Rilis "Sempat Tak Sempat", Lagu Galau yang Bikin Susah Move On
-
Paramount Land Gelar Pesta Rakyat 'Sinergi dalam Satu Harmoni'
-
Edukasi dan Promosi Kelestarian Hutan, FSC Forest Week di Indonesia Resmi Diluncurkan
-
Pastry Chef Audrey Tampi Gelar Demo Masak Eksklusif di Jakarta
-
Custom Desain Cincin Pernikahan Jadi Tren, Buat Cinta Makin Jadi Lebih Bermakna
-
Meriahkan HUT Kemerdekaan RI ke-79 dengan Tingkatkan Nasionalisme dan Eratkan Kebersamaan antar Karyawan
-
Rayakan HUT RI, Pergikuliner Festival Ruang Rasa Hadirkan Ragam Kuliner Indonesia di Central Park
-
Rayakan Hari Kemerdekaan Bersama Lebih dari 6000 Siswa dengan Berbagi Es Krim Gratis di Seluruh Indonesia
-
Terinspirasi HUT RI di IKN, The House of Arwuda Luncurkan Parfum Independence