Suara.com - Sunscreen atau tabir surya merupakan salah satu produk skincare yang sangat dibutuhkan untuk melindungi kulit dari paparan sinar matahari yang mengandung ultraviolet (UV).
Seperti diketahui, matahari merupakan sumber sinar UV terbesar. Pada kadar yang wajar sinar UV sebenarnya dibutuhkan oleh tubuh untuk memroduksi vitamin D.
Vitamin D sangat baik untuk meningkatkan kekuatan tulang dana gigi, serta membantu penyerapan kalsium dalam tubuh.
Namun bila tubuh terpapar sinar UV secara berlebihan justru akan berdampak buruk, seperti kulit terbakar, mempercepat proses penuaan, meningkatkan risiko kanker kulit dana kerusakan mata.
Untuk mencegah atau melindungi kulit dari dampak buruk sinar UV, kita perlu menggunakan sunscreen terutama saat beraktivitas di luar ruangan.
Menyadari betapa pentingnya melindungi kulit, merek sunscreen, Anessa, berkolaborasi dengan Doraemon, karakter kartun populer asal Jepang, meluncurkan tabir surya bertema Shine Infinitely.
Melalui produk skincare kolaboratif yang tak hanya melindungi kulit dari sinar UV, tetapi juga menutrisi dan menghasilkan tampilan kulit sehat dan glowing tersebut, keduanya berupaya menciptakan masa depan di mana orang-orang dapat dengan bebas beraktivitas di bawah sinar matahari.
Kolaborasi tersebut semakin istimewa karena desain kemasan yang menghadirkan karakter Doraemon dan Dorami dengan nuansa warna khasnya, yakni biru dan kuning, serta dijual dalam jumlah terbatas.
Sementara untuk produk sunscreennya ada dua varian:
Baca Juga: 5 Rekomendasi Produk Sunscreen untuk Anak, Bermain Jadi Lebih Tenang
UV Skincare Milk
Anessa UV Skincare Milk dikemas dengan karakter Doraemon merupakan produk perlindungan sinar UV yang terkuat milik Anessa.
Dengan teknologi “Auto Booster”, formulanya bereaksi terhadap keringat, air, panas, dan kelembapan di udara untuk membentuk lapisan pelindung UV yang lebih kuat.
Dilengkapi dengan campuran bahan pelembap dan pencerah kulit yang berasal dari tanaman (plant-derived), sehingga kulit menjadi lebih terhidrasi dan mencegah penuaan dini yang disebabkan oleh sinar UV karena mengandung 50% bahan-bahan skincare.
Tak perlu khawatir, produk skincare ini juga tahan terhadap air, keringat, maupun tahan gesekan khususnya saat penggunaan masker.
UV Mild Milk
Anessa UV Mild Milk ditujukan khusus untuk pemilik kulit sensitif dan bayi di atas usia 6 bulan.
Dengan kemasan bergambar Dorami, produk ini menggunakan teknologi "Smooth Protect" yang mampu membantu pelindung UV menyebar secara merata serta memberikan sensasi kulit lebih lembut dan nyaman tanpa rasa berat.
Berita Terkait
-
5 Cara Memakai Sunscreen Stick yang Benar, Tetap Harus Reapply untuk Perlindungan Maksimal
-
Tips Menjaga Kulit Bayi dari Paparan Sinar Matahari, Wajib Pakai Sunscreen Juga Gak Sih?
-
Lina Mukherjee Pakai Sunscreen sampai Mukanya Cemong Kayak Donat Gula, Sebanyak Apa sih Jumlah yang Tepat?
-
Lina Mukherjee Pakai Sunscreen Super Banyak di Wajah, Dicibir Mirip Donat Gula
-
Dokter Sebut Cuaca Mendung Tetap Wajib Pakai Sunscreen, Apa Fungsinya?
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- Siapa Shio yang Paling Hoki di 5 November 2025? Ini Daftar 6 yang Beruntung
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
-
4 Rekomendasi Tablet RAM 8 GB Paling Murah, Multitasking Lancar Bisa Gantikan Laptop
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
Terkini
-
Mengenal Inovasi dan Manfaat Lelang bagi Perekonomian Nasional
-
Rakhano Rilis "Sempat Tak Sempat", Lagu Galau yang Bikin Susah Move On
-
Paramount Land Gelar Pesta Rakyat 'Sinergi dalam Satu Harmoni'
-
Edukasi dan Promosi Kelestarian Hutan, FSC Forest Week di Indonesia Resmi Diluncurkan
-
Pastry Chef Audrey Tampi Gelar Demo Masak Eksklusif di Jakarta
-
Custom Desain Cincin Pernikahan Jadi Tren, Buat Cinta Makin Jadi Lebih Bermakna
-
Meriahkan HUT Kemerdekaan RI ke-79 dengan Tingkatkan Nasionalisme dan Eratkan Kebersamaan antar Karyawan
-
Rayakan HUT RI, Pergikuliner Festival Ruang Rasa Hadirkan Ragam Kuliner Indonesia di Central Park
-
Rayakan Hari Kemerdekaan Bersama Lebih dari 6000 Siswa dengan Berbagi Es Krim Gratis di Seluruh Indonesia
-
Terinspirasi HUT RI di IKN, The House of Arwuda Luncurkan Parfum Independence