Suara.com - Lina Mukherjee menarik banyak perhatian warganet atas tingkah laku unik di media sosial. Salah satu video yang cukup membuat warganet heran adalah saat ia memakai banyak sunscreen di wajah sebelum berenang.
Dalam video yang diunggah di akun TikTok lilumukerji, Lina Mukherje menggunakan sunscreen di seluruh wajahnya agar kulit terlindungi dari bahaya sinar matahari yang terik.
Namun, hal yang menjadi sorotan adalah cara dirinya memakai sunscreen. Pasalnya, ia menggunakan sangat banyak sunscreen di wajahnya dan tak dibaurkan secara merata sehingga tidak tampak meresap.
Hal ini membuat wajah content creator 32 tahun tersebut menjadi sangat putih. Lina Mukherjee bahkan menggunakan sunscreen di alis dan kelopak matanya.
"Kayak donat gula tabur Kak Lina, menghibur banget," komentar seorang warganet pada video tersebut.
Unggahan yang sudah ditonton lebih dari 7 juta kali di TikTok hingga Kamis (16/3/2023) ini pun ramai diperbincangkan. Lantas, sebenarnya seberapa banyak jumlah sunscreen yang tepat untuk digunakan di kulit?
Melansir dari Allure, dokter kulit bersertifikat Carmen Castilla, menyarankan untuk mengikuti aturan 'dua jari' untuk jumlah sunscreen yang digunakan pada wajah dan leher. Tuangkan sunscreen dengan jumlah sepanjang jari telunjuk dan jari tengah Anda.
Setelah itu, Anda bisa gunakan sunscreen secara bertahap di kulit wajah dan leher. Pastikan penggunaan sunscreen merata di kulit wajah, telinga, dan juga leher.
Setelah beberapa jam terpapar sinar matahari langsung, kembali gunakan sunscreen dengan cara yang sama. Hal ini agar perlindungan pada kulit tetap maksimal.
"Idealnya, tabir surya harus digunakan kembali setiap dua jam atau lebih sering jika Anda berenang atau banyak berkeringat," kata Dokter Zeichner , direktur penelitian kosmetik dan klinis bidang dermatologi di Rumah Sakit Mount Sinai, New York City.
"Waktu terbaik untuk mengoleskan tabir surya adalah sebelum Anda pergi ke luar karena (lebih sedikit) gangguan dan Anda dapat memastikan bahwa Anda telah menutupi semua area kulit yang terbuka secara memadai," lanjutnya.
Itulah jumlah sunscreen yang pas untuk melindungi kulit dari paparan sinar matahari. Baurkan secara merata agar wajah tak menjadi terlalu putih akibat penggunaan sunscreen berlebih.
Berita Terkait
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- Siapa Shio yang Paling Hoki di 5 November 2025? Ini Daftar 6 yang Beruntung
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
-
Bos Pajak Cium Manipulasi Ekspor Sawit Senilai Rp45,9 Triliun
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
Terkini
-
Cristina Macina, Pemimpin Perempuan yang Dorong Masa Depan Pangan Berkelanjutan di Indonesia
-
Transformasi Para Muse Natasha Luxe di Panggung Jakarta Fashion Week 2026
-
Koridor Timur Jakarta Kian Berkembang, Kini Jadi Magnet Investasi Brand Ternama
-
Perubahan Besar Dimulai dari Langkah Kecil: Gaya Hidup Berkelanjutan yang Bisa Dimulai Hari Ini
-
Apakah Semua Produk Wardah Wudhu Friendly? Ini 6 Pilihan Produk yang Aman untuk Muslimah
-
5 Rekomendasi Sunscreen SPF 50 Buat Cegah Flek Hitam di Usia 30
-
Mau Beli Hijab Baru? Kenali Dulu 5 Jenis Kain yang Paling Populer Ini
-
3 Shio Paling Beruntung Besok 7 November 2025, Cek Nomor Hokinya!
-
5 Moisturizer Non-Comedogenic untuk Acne Prone Skin, Bebas Clog Kulit Tetap Lembap
-
Tema dan Link Downlod Logo Resmi Hari Pahlawan 2025, Lengkap dengan Makna dan Filosofinya