Suara.com - Ketua Umum Pengurus Pusat Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PP PBSI) Wiranto mengaku tak menyangka dengan prestasi yang ditorehkan Anthony Sinisuka Ginting yang melejit.
Seperti diketahui, belum lama ini untuk pertama kalinya pebulutangkis tunggal putra Indonesia itu menjuarai turnamen elite BWF World Tour Super 1000 di ajang Cina Open 2018.
Di babak final, Minggu (23/9/2018), Anthony menumbangkan wakil Jepang, Kento Momota. Anthony menang dua game langsung atas pebulutangkis nomor satu dunia itu.
"Sekarang prestasi kita cukup membanggakan, meningkat. Misalnya, kita tak sangka Ginting bisa menghabisi para pemain kelas dunia. Satu demi satu ditumbangkan," kata Wiranto ditemui di kawasan Sudirman, Jakarta, Senin (1/10/2018).
Perjalanan Anthony menuju tangga juara di ajang Cina Open sangatlah tak mudah. Dia harus menghadapi pemain-pemain top dunia peraih medali emas Olimpiade dan Kejuaraan Dunia Bulutangkis.
Di babak pertama, Anthony harus menghadapi peraih dua emas Olimpiade dan pemegang titel lima kali juara dunia, Lin Dan (Cina). Anthony harus berjuang selama tiga game sebelum menang dengan skor 22-24, 21-5 dan 21-19.
Di babak kedua, Anthony ditunggu juara dunia 2017, Viktor Axelsen. Pebulutangkis andalan Denmark itu takluk straight game dari Anthony dengan skor 18-21 dan 17-21.
Pada babak perempat final, pemuda kelahiran Cimahi, Jawa Barat, 20 Oktober 1996, ini harus menghadapi juara bertahan Olimpiade, Chen Long (Cina). Anthony harus bersusah payah sebelum menang 18-21, 22-20 dan 21-16.
Lagi-lagi Anthony harus bertarung selama tiga game di semifinal untuk menghentikan perlawanan peraih medali perak Asian Games 2018, Chou Tien Chen (Cina Taipei), dengan skor 12-21, 21-17 dan 21-15.
Baca Juga: Bottas Disuruh Mengalah di GP Rusia, Ini Kata Hamilton
Di partai puncak Cina Open 2018, Anthony sukses menakukkan perlawanan juara dunia 2018, Kento Momota, dengan skor 23-21 dan 21-19.
Sayangnya, Anthony gagal melanjutkan kejayaannya saat tampil di ajang Korea Open di pekan berikutnya. Anthony disingkirkan Chou di babak perempat final dengan skor 13-21 dan 11-21.
Terkait hasil itu, Wiranto menyebut tidak mudah bagi pemain manapun untuk terus mempertahankan performa puncaknya. Sebab, menurutnya persaingan saat ini hampir merata.
"Sekarang yang kita butuhkan adalah bagaimana kita memiliki pemain-pemain dunia, dalam kondisi apapun, situasi apapun, dalam event apapun bisa mempertahankan kualitasnya di segala aspek, itu yang penting. Itu yang kita bangun sekarang walaupun tidak mudah, tapi kita mencoba," tutur Wiranto yang juga menjabat Menkopolhukam.
Berita Terkait
-
Gregoria Jalani Masa Pemulihan, PBSI Pastikan Pendampingan Medis hingga Psikologis
-
BWF Resmi Beri 'Protected Ranking' untuk Gregoria Mariska Tunjung
-
XD Jepang Midorikawa/Saito Resmi Berpisah, Ada Kekecewaan yang Terungkap
-
Kento Momota di King Cup 2025, Obati Kerinduan Fans di Laga Kelas Dunia
-
Final SEA Games 2025: Ekspresi Tak Percaya Alwi Farhan Usai Raih Emas Tunggal Putra
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
-
4 HP Snapdragon Paling Murah Terbaru 2025 Mulai Harga 2 Jutaan, Cocok untuk Daily Driver
Terkini
-
Perjalanan Manis Janice Tjen di 2025: Tembus 50 Besar Dunia dan Rajai SEA Games
-
Naoya 'The Monster' Inoue Pertahankan Gelar, Ini Daftar Lengkap Juara Dunia WBC Terbaru
-
Gregoria Jalani Masa Pemulihan, PBSI Pastikan Pendampingan Medis hingga Psikologis
-
BWF Resmi Beri 'Protected Ranking' untuk Gregoria Mariska Tunjung
-
Tangerang Hawks Datangkan Eks Pemain Timnas Muda Brasil untuk IBL 2026
-
Tak Berbentuk! Potret Mobil Lexus SUV Anthony Joshua Ringsek Parah Usai Kecelakaan Maut di Nigeria
-
Kronologis Petinju Anthony Joshua Alami Kecelakaan Maut di Nigeria, Dua Orang Meninggal Dunia
-
Erick Thohir Jelaskan Kapan Bonus Medali Emas SEA Games 2025 Cair
-
Herry IP: Kecuali Pemain Korea, Mereka di Atas Rata-rata
-
Minta Atlet Gunakan Bonus dengan Bijak, Erick Thohir: Satu Miliar Banyak Loh