Suara.com - Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon berhasil lolos dari lubang jarum saat menghadapi ganda putra China, Zhang Nan/Ou Xuan Yi, di babak kedua Thailand Open 2019, Kamis (1/8).
Kevin/Marcus terlambat panas di game pertama. Akurasi pukulan mereka tak seperti biasanya hingga hal ini dimanfaatkan Zhang/Ou dan akhirnya kalah 16-21.
Pasangan ganda putra andalan Indonesia ini bangkit di game kedua dan memaksa laga berlanjut ke game ketiga.
The Minions—julukan Kevin/Marcus—pun akhirnya memastikan lolos ke perempat final Thailand Open 2019, setelah menang 21-13 dan 21-14 di game kedua dan ketiga.
"Tadi di game pertama kami belum siap saat masuk lapangan, kami merasa belum dapat feel-nya," ujar Marcus usai laga babak kedua Thailand Open 2019, dalam keterangan tertulis yang diterima Suara.com, Kamis (1/8/2019).
"Kami juga merasa kalah-menang angin di lapangannya terasa sekali. Di game pertama itu kami belum dapat cara mainnya," sambungnya.
Ini merupakan kemenangan kedua Kevin/Marcus atas pasangan anyar China itu. Sebelumnya, ranking satu dunia itu menekuk Zhang/Ou di turnamen debutnya pada perempat final Indonesia Open 2019.
"Sebetulnya permainan lawan kurang lebih sama saja dengan di Indonesia Open kemarin," tutur Kevin.
Baca Juga: 5 Berita Bulutangkis Terkini: 9 Wakil Lolos, Atlet Cantik Tepati janji
"Mungkin kali ini dari kaminya yang enggak langsung in, enggak siap dan banyak melakukan kesalahan sendiri. Tadi tempo mainnya juga masih terlalu pelan," pungkasnya.
Hasil ini membuat Kevin/Marcus menjadi satu-satunya wakil ganda putra Indonesia di perempat final Thailand Open 2019.
Di babak perempat final Thailand Open 2019, Kevin/Marcus akan menghadapi wakil Jepang unggulan kelima, Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe.
Ini akan menjadi pertemuan keempat di mana Kevin/Marcus kini unggul 2-1.
Berita Terkait
-
Bintang Dunia Ikut Tanding, Predator PBC Indonesia International Open 2025 Siap Digelar di Jakarta
-
Terbongkar Alasan Kevin/Marcus Kembali Tampil Bersama, Fans The Minions Jangan Kecewa
-
Viral Kevin/Marcus 'Reuni' Main Bulu Tangkis, Lawannya Diduga Eks Ketua KPK Firli Bahuri!
-
Acara Perpisahan Marcus/Kevin Batal Digelar di Indonesia Open 2024, Kenapa?
-
Umumkan Pensiun dari Bulu Tangkis, Kevin Sanjaya: Ini Bukan Keputusan yang Mudah
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 5 Body Lotion Mengandung SPF 50 untuk Mencerahkan, Cocok untuk Yang Sering Keluar Rumah
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
Borneo Hornbills Resmi Berevolusi Menjadi Bogor Hornbills Jelang IBL 2026
-
IHR Piala Raja Hamengku Buwono X 2025: Sportainment Paduan Tradisi Historis dan Budaya Modern
-
SEA Games 2025: Skuad Bulu Tangkis Berubah, Indonesia Turunkan Tim Terbaik
-
Peta Medali SEA Games 2025: Indonesia Kehilangan 41 Potensi Emas
-
Jadwal F1 GP Brasil 2025: Potensi Duel Panas Norris, Piastri dan Max Verstappen
-
Lifter Rizki Juniansyah Diangkat Jadi Letnan Dua TNI usai Juara Dunia 2025
-
KONI Isyaratkan PON 2028 Prioritaskan Cabor Olimpiade
-
Dhinda 'Meledak' di Korea Masters 2025: Tembus Perempat Final dan Makin Percaya Diri
-
Lolos 8 Besar Korea Masters 2025, Ubed Belum Puas!
-
Korea Masters 2025: Kalah dari Unggulan Pertama, Yohanes Saut Akui Hilang Fokus