Suara.com - Sektor ganda campuran Indonesia hanya mengirim dua wakil ke Macau Open 2019. Ini setelah satu Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti memutuskan mundur.
Praveen/Melati mundur lantaran Melati jatuh sakit, usai mengikuti rangkaian tur Eropa yakni Denmark Open dan French Open 2019 pekan lalu.
Tanpa kehadiran peringkat lima dunia itu, tulang punggung sektor ganda campuran di Macau Open 2019 secara otomatis diemban Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja.
Pelatih Richard Mainaky berharap juara Thailand Open 2018 itu bisa bertanggung jawab dalam misi meraih gelar juara di turnamen BWF World Tour Super 300 tersebut.
"Harusnya sebelum Praveen/Melati (mundur), mereka (Hafiz/Gloria) sebagai unggulan (di Macau Open 2019). Jadi harusnya tidak ada pengaruh," ujar Richard saat dihubungi wartawan, Selasa (29/10/2019).
"Itu sudah menjadi salah satu tanggung jawab mereka. Kalau salah satu pasangan tak ada yang lainnya harus tanggung jawab," sambungnya.
Hafiz/Gloria menjadi unggulan ketiga di Macau Open 2019. Sejauh ini, peringkat sembilan dunia itu sukses melaju ke babak kedua setelah menundukkan Na Sung Seung/Kim Hye Jeong (Korea Selatan).
Dalam laga yang berlangsung di Tap Seac Multisport Pavilion, Macau, Selasa (29/10/2019), mereka menang dua game langsung dengan skor 22-20 dan 21-11.
Di babak kedua Macau Open 2019, Hafiz/Gloria akan menghadapi wakil Hong Kong, Tam Chun Hei/Yeung Nga Ting. Ini menjadi perjumpaan perdana kedua pasangan.
Baca Juga: Laporkan Erick Thohir ke Polisi, CdM Sebut Eks Wakapolri Salah Kaprah
Tag
Berita Terkait
-
Belum Puas, Richard Minta Praveen / Melati Terus Rebut Gelar Juara
-
Top 5 Olahraga: Manny Pacquiao Disebut Bakal Pukul KO Floyd Mayweather
-
5 Berita Olahraga Pilihan: Evaluasi Richard soal Praveen / Melati
-
Ranking BWF: Dominasi Tur Eropa, Praveen / Melati Tempati Top 5 Dunia
-
Macau Open 2019: Belum Fit, Hafiz / Gloria Tetap Lolos ke Babak Kedua
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 7 Rekomendasi HP Murah Memori Besar dan Kamera Bagus untuk Orang Tua, Harga 1 Jutaan
Pilihan
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
Terkini
-
Kronologis UFC Larang Seumur Hidup Dillon Danis Gegara Baku Hantam dengan Tim Islam Makhachev
-
SUV Terbalik, Petarung UFC Deiveson Figueiredo Selamat dari Kecelakaan Horor
-
Minus Gregoria Mariska dan Anthony Ginting, Ini 13 Wakil Indonesia di Australian Open 2025
-
Target Pertahankan Tradisi Emas SEA Games, Timnas Voli Tuntut Ilmu ke Negeri China
-
Dimeriahkan Pemenang 35 Etape Tour de France, Hong Kong Cyclothon Siap Bergulir Akhir November
-
Pecco Bagnaia Tutup Musim Mengecewakan, Alihkan Fokus ke Pengembangan DesmosediciGP26
-
Klasemen Akhir MotoGP 2025: Duo Marquez Finis Teratas, Bezzecchi 'Meledak' di Valencia
-
Hajar Ganda Korsel, Cerita Putra/Daniel usai Berhasil Juarai IIC 2025
-
Thalita Ramadhani Tak Menyangka Bisa Juara IIC 2025, Jadi Modal Berharga Hadapi Scottish Open
-
Sukses Juarai IIC 2025, Prahdiska Bagas Shujiwo Kini Alihkan Fokus ke SEA Games