Suara.com - Pasangan ganda campuran Indonesia, Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja berhasil lolos ke babak kedua Macau Open 2019 meski belum 100 persen fit usai mengikuti tur Eropa.
Hafiz/Gloria merebut tiket babak kedua setelah menundukan wakil Korea Selatan, Na Sung Seung/Kim Hye Jeong, dua game langsung dengan skor 22-20 dan 21-11, Selasa (29/10/2019).
Gloria mengaku tak tampil 100 persen dalam pertandingan kali ini. Setelah mengikuti dua tur Eropa—Denmark Open dan French Open—dua pekan lalu, kondisi tubuh mereka masih penyesuaian.
"Di pertandingan hari ini kami merasa belum tampil full. Di game pertama kami banyak melakukan kesalahan-kesalahan sendiri," kata Gloria dalam keterangan tertulis yang diterima Suara.com, Selasa (29/10/2019).
Setelah menjalani tur Eropa dengan hasil yang kurang memuaskan, anak didik Richard Mainaky itu mengaku ingin menebus kesalahan di Macau Open 2019.
Hafiz/Gloria bertekad tampil sebaik mungkin, dengan harapan bisa segera memperbaiki posisi mereka yang kini masih berada di peringkat sembilan dunia.
"Kami mau tampil se-enjoy mungkin, mau main yang bagus dulu. Kami juga mau memperbaiki ranking dunia. Maunya bisa balik masuk Top 5 dunia lagi atau lebih baik lagi," beber Gloria.
Di babak kedua Macau Open 2019, Hafiz/Gloria akan menghadapi wakil Hong Kong, Tam Chun Hei/Yeung Nga Ting. Ini menjadi perjumpaan perdana kedua pasangan.
Selain Hafiz/Gloria, satu wakil ganda campuran lainnya, Adnan Maulana/Mychelle Crhystine Bandaso juga berhasil melangkah ke babak kedua Macau Open 2019.
Baca Juga: Evaluasi Praveen / Melati, Richard: Praveen Harus Sadar Dia Sebenarnya...
Mereka lolos setelah mengalahkan wakil Thailand, Supak Jomkoh/Supissara Paewsampran dalam pertarungan rubber game, dengan skor 21-19, 18-21, dan 27-25.
Tag
Berita Terkait
-
Sakit, Praveen / Melati Mundur dari Macau Open 2019
-
Praveen / Melati Dominasi Tur Eropa, PBSI: Teguran Kemarin Mengubah Dia
-
Praveen / Melati Ungkap Kunci 2 Kali Beruntun Taklukkan Peringkat 1 Dunia
-
Kaya Talenta, Praveen / Melati Dinilai Sudah Selayaknya Jadi Juara
-
Praveen / Melati Juarai Denmark Open, Richard: Harusnya Sudah Juara dari...
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 7 Rekomendasi HP Murah Memori Besar dan Kamera Bagus untuk Orang Tua, Harga 1 Jutaan
Pilihan
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
Terkini
-
Kronologis UFC Larang Seumur Hidup Dillon Danis Gegara Baku Hantam dengan Tim Islam Makhachev
-
SUV Terbalik, Petarung UFC Deiveson Figueiredo Selamat dari Kecelakaan Horor
-
Minus Gregoria Mariska dan Anthony Ginting, Ini 13 Wakil Indonesia di Australian Open 2025
-
Target Pertahankan Tradisi Emas SEA Games, Timnas Voli Tuntut Ilmu ke Negeri China
-
Dimeriahkan Pemenang 35 Etape Tour de France, Hong Kong Cyclothon Siap Bergulir Akhir November
-
Pecco Bagnaia Tutup Musim Mengecewakan, Alihkan Fokus ke Pengembangan DesmosediciGP26
-
Klasemen Akhir MotoGP 2025: Duo Marquez Finis Teratas, Bezzecchi 'Meledak' di Valencia
-
Hajar Ganda Korsel, Cerita Putra/Daniel usai Berhasil Juarai IIC 2025
-
Thalita Ramadhani Tak Menyangka Bisa Juara IIC 2025, Jadi Modal Berharga Hadapi Scottish Open
-
Sukses Juarai IIC 2025, Prahdiska Bagas Shujiwo Kini Alihkan Fokus ke SEA Games