Suara.com - Pebulutangkis tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting mengaku bersykur tak terpancing strategi Chen Long (China) di laga semifinal BWF World Tour Finals 2019, Sabtu (14/12/2019).
Perjuangan Anthony mengontrol tempo permainan pada akhirnya sukses membuahkan hasil positif.
Bermain di Tianhe Gymnasium, Guangzhou, China, pebulutangkis 23 tahun itu mengandaskan Chen Long dalam pertarungan stright game, dengan skor 21-15, 21-15.
“Mungkin kalau strategi mainnya dia hari ini sedikit berbeda dengan kemarin," ujar Anthony dalam rilis yang diterima Suara.com, Sabtu (14/12/2019).
"Hari ini dia (Chen Long) mainnya lebih banyak menurunkan bola, jadi otomatis saya harus angkat bola. Tapi bersyukurnya, saya bisa menghindari itu, dan tetap bisa mengatur tempo permainan,” sambungnya.
Ini menjadi kemenangan kedua beruntun Anthony atas Chen Long di BWF World Tour Finals 2019. Sebelumnya, Anthony mengalahkan jawara Olimpiade 2016 itu di babak penyisihan grup.
Saat itu, Anthony juga sukses mengalahkan Chen Long dalam pertarungan dua game langsung. Tunggal putra jebolan klub SGS PLN Bandung itu menang 21-12, 21-11.
Di partai final, Anthony akan menghadapi pemenang antara wakil Jepang, Kento Momota dan Wang Tzu Wei (China Taipei) yang baru memainkan babak semifinal pukul 18.00 waktu setempat atau pukul 17.00 WIB.
Baca Juga: BWF World Tour Finals 2019: Kalah di Laga Awal, Anthony Salahkan Angin
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
-
Unilever Jual Sariwangi ke Grup Djarum Senilai Rp1,5 Triliun
Terkini
-
Jadwal Malaysia Open 2026: 5 Wakil Indonesia Berjuang di Babak Kedua, Ada yang Lawan Tuan Rumah
-
ORADO Deklarasikan Domino Naik Kelas sebagai Olahraga Nasional
-
Sabar/Reza Singkirkan Juniornya Raymond/Joaquin di Babak 32 Besar Malaysia Open 2026
-
Kalah dari Chen/Toh untuk Kali Ketujuh, Jafar Hidayatullah Akui Permainan Jelek dan Tidak Yakin
-
Resmi! PBSI Hapus Sistem Promosi-Degradasi Atlet Pelatnas
-
Jadwal Malaysia Open 2026: Jonatan Christie hingga Putri KW, 8 Wakil Indonesia Berjuang Hari Ini
-
Mercedes Siap Luncurkan Mobil Baru untuk Musim Formula 1 2026
-
IBL 2026 Resmi Dimulai! Duel Panas Dewa United vs Pelita Jaya Langsung Buka Musim
-
Malaysia Open 2026: Alwi Farhan Bidik Start Bagus Awal Tahun
-
Tembus 6 Besar Dunia dalam 6 Bulan, Fajar/Fikri Bidik Tahta Tertinggi di Malaysia Open 2026