Suara.com - Pebalap Repsol Honda, Marc Marquez melontarkan pernyataan yang cukup mengejutkan saat menggelar sesi tanya jawab untuk penggemar di Instagram.
Pebalap asal Spanyol itu membuat sesi tanya jawab untuk menghilangkan rasa jenuh kala menjalani isolasi mandiri selama wabah virus Corona.
Para penggemar Marc Marquez banyak melontarkan pertanyaan. Namun ada satu diantarnya yang paling menarik, yakni terkait siapa lawan terberat The Baby Alien di lintasan.
Jawaban dari Marc Marquez nyatanya cukup mengejutkan lantaran dia tak menyebut nama rider Monster Energy Yamaha, Valentino Rossi dalam daftar pesaing terberat.
Kakak dari Alex Marquez itu tak menganggap Valentino Rossi sebagai rival di kelas MotoGP. Justru nama Dani Pedrosa yang dia sebutkan.
“Nico Terol di kelas 125 cc dan Pol Espargaro di Moto2. Untuk MotoGP, Jorge Lorenzo, Dani Pedrosa, dan Andrea Dovizioso," beber Marc dilansir dari GPOne, Rabu (1/4/2020).
Kendati tak memasukan nama Rossi, Marquez yang sudah bukan rahasia lagi merupakan penggemar berat The Doctor semasa kecil, tetap memberi sanjungan.
Menurut juara dunia delapan kali itu, Valentino Rossi tetaplah seorang panutan. Kehadirannya punya dampak yang baik bagi kariernya kini.
"Apa yang dilakukan Rossi sangat fantastis. Dia terus menjadi referensi, seperti juga Dani Pedrosa," tandasnya.
Baca Juga: Marquez Menangi Virtual MotoGP, Dua Petinju Favorit Si Leher Beton
Berita Terkait
-
Jakarta Jadi Saksi Sejarah Peluncuran Yamaha M1 V4 Mesin Baru Fabio Quartararo
-
Tak Terobsesi Rekor, Marc Marquez Tetap Waspadai Momen Turunnya Prestasi
-
Sirkuit Mandalika Umumkan Kalender Event 2026: dari MotoGP hingga Balap Ketahanan
-
Marc Marquez: Kami Butuh Pecco Kembali ke Levelnya
-
5 Motor Sport Bekas Ala MotoGP Harga Miring untuk Tampil Gaya saat Sunmori
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
-
Unilever Jual Sariwangi ke Grup Djarum Senilai Rp1,5 Triliun
Terkini
-
Bidik Bintang Kelima, Pelita Jaya Pamer Skuad Baru Jelang IBL 2026
-
Janice Tjen Masuk Daftar Pemain Hobart International Usai 'WO' di ASB Classic
-
Putri Kusuma Wardani Targetkan Konsistensi Permainan Sepanjang 2026
-
Target Juara! Gresik Phonska Plus Pupuk Indonesia Datangkan Pelatih Italia dan Bintang Dunia
-
Jadwal Lengkap Pekan Pembuka PLN Mobile Proliga 2026, Pontianak Jadi Seri Pembuka
-
Jadwal Malaysia Open 2026: 5 Wakil Indonesia Berjuang di Babak Kedua, Ada yang Lawan Tuan Rumah
-
ORADO Deklarasikan Domino Naik Kelas sebagai Olahraga Nasional
-
Sabar/Reza Singkirkan Juniornya Raymond/Joaquin di Babak 32 Besar Malaysia Open 2026
-
Kalah dari Chen/Toh untuk Kali Ketujuh, Jafar Hidayatullah Akui Permainan Jelek dan Tidak Yakin
-
Resmi! PBSI Hapus Sistem Promosi-Degradasi Atlet Pelatnas