Suara.com - Meski pertama kali berpartisipasi di ajang balap dunia Moto2, Mandalika Racing Team Indonesia (MRTI) sudah menetapkan untuk memasang target juara di musim 2021.
Direktur Komersial MRTI, Irawan Sucahyono mengatakan bahwa pihaknya pasti memasang target juara di musim 2021. Meski di sisi lain target juara itu jangan menjadi hal yang dipasang terlalu tinggi.
"Juara tahun ini kita jangan terlalu harapkan dulu. Tapi yang perlu dicatat adalah tim bisa menjadi embrio negara yang kuat di dunia balap. Dan ada transfer ilmu," ujar Irawan Sucahyono saat dijumpai di Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB), Senin (7/12/2020).
Dalam tim yang dibentuk, lanjutnya, mekanik juga akan dibekali termasuk untuk bagaimana mengelola tim.
"Ini untuk suatu proses jangka panjang," terang Irawan.
Dari sisi komersial, ia berharap bahwa brand lokal nantinya juga bisa global brand dengan masuk ke olah raga. Di mana wadahnya melalui olah raga.
Salah satu contohnya brand Red Bull bisa terkenal karena di olah raga. Begitu juga dengan Petronas.
"Hari ini kita bukan hanya menyebutkan soal prestasi. Tapi memanfaatkan olah raga ini (dari sisi komersial). sama seperti dunia memanfaatkan olah raga ini," tegasnya.
Sebagai catatan, pada Jumat (4/12/2020), Mandalika Racing Team Indonesia (MRTI) dan Stop and Go Racing Team atau kondang disebut SAG Racing Team mengumumkan kolaborasi untuk musim balap 2021. Melalui kolaborasi ini, pembalap berpengalaman Tom Luthi akan menggeber motor di bawah bendera tim Pertamina Mandalika SAG Racing Team di Moto2, kejuaraan dunia MotoGP.
Baca Juga: Sukses Gandeng Tim Asal Spanyol, Begini Harapan Muhammad Rapsel Ali
Berita Terkait
-
Target Harga CDIA Tahun 2026, Katalis Sahamnya Sudah Muncul di Penghujung 2025
-
Naoya 'The Monster' Inoue Pertahankan Gelar, Ini Daftar Lengkap Juara Dunia WBC Terbaru
-
Timnas Futsal Indonesia Juara Piala AFF Futsal U-16 2025
-
Timnas Indonesia Terancam Dapat Hukuman usai Gagal Penuhi Target SEA Games
-
4 Tahun Beruntun, Bank Mandiri Raih Lagi Juara 1 pada ARA 2024 atas Transparansi Laporan Tahunan
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
Pilihan
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
Terkini
-
Sirkuit Mandalika Dibuka untuk Umum, Turis Bisa Rasakan Sensasi Jadi Pebalap
-
Naomi Osaka Curhat Sulitnya Jadi Petenis Profesional Sekaligus Ibu
-
Ranking BWF Ganda Putra 2026: Indonesia dan Malaysia Dominasi Top 20
-
Ranking BWF Tunggal Putri 2026: Indonesia Masih Bertumpu pada Putri Kusuma Wardani
-
Ranking BWF Januari 2026: Jonatan Christie Bertahan di 4 Besar Dunia, Satu Wakil Indonesia di Top 10
-
Satria Muda Cuci Gudang? Mario Davidson Resmi Dilepas Jelang Tip-off IBL 2026
-
Butuh Penembak Jitu, Pacific Caesar Surabaya Datangkan Veteran Kroasia Dino Butorac Jelang IBL 2026
-
Kondisi Stabil, Anthony Joshua Lanjutkan Pemulihan di Rumah setelah Insiden Tragis
-
Anthony Joshua Diperbolehkan Tinggalkan Rumah Sakit usai Kecelakaan Mengerikan
-
Lampaui Ranah Lapangan Hijau, Brand Sportswear Jepang Kolaborasi dengan VVUP di Jakarta