Suara.com - Pebulutangkis tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting berhasil lolos ke babak kedua Toyota Thailand Open setelah menekuk wakil India, Sourabh Verma, Selasa (19/1/2021).
Dalam pertandingan yang berlangsung di Impact Arena, Bangkok, Anthony mengalahkan lawannya dalam pertarungan dua game langsung dengan skor 21-16, 21-11.
Pasca laga, Anthony mengaku cukup puas dengan penampilannya di laga ini. Dia mengaku sudah melupakan hasil pahit pekan lalu, saat dirinya dipecundangi Viktor Axelsen (Denmark) di semifinal Yonex Thailand Open.
Anthony gagal melaju ke partai puncak setelah kalah dalam pertarungan rubber game dengan Axelsen. Di game ketiga, atlet 24 tahun itu sejatinya punya peluang untuk menang saat unggul 11-7, tetapi dia kehilangan fokus dan berbalik kalah.
"Sekarang saya akan mempersiapkan diri untuk babak berikutnya karena akan menghadapi lawan yang jauh lebih tangguh," kata Anthony Sinisuka Ginting dikutip dari laman resmi BWF, Selasa (19/1/2021).
"Saya perlu fokus dan lupakan tentang apa yang terjadi minggu lalu. Saya merasa baik," tambahnya.
Di babak kedua, Anthony Ginting masih menunggu calon lawannya, antara Mark Caljouw (Belanda) atau Lee Cheuk Yiu (Hong Kong).
Anthony jadi tunggal putra Indonesia kedua yang berhasil lolos ke babak kedua Toyota Thailand Open. Beberapa jam sebelumnya, Shesar Hiren Rhustavito sudah lebih dulu mengamankan tiket babak 16 besar tersebut.
Shesar Hiren Rhustavito lolos ke babak kedua setelah mengalahkan lawannya Khosit Phetpradab (Thailand) dalam pertarungan dua game langsung dengan skor 21-13, 21-13 di Impact Arena, Bangkok.
Baca Juga: Top 5 Sport: Franco Morbidelli Nyaris Dapat Motor Pabrikan, Tapi ...
Tag
Berita Terkait
-
Bungkam Wakil India, Anthony Ginting ke Babak Kedua Toyota Thailand Open
-
Kalahkan Wakil Thailand, Gregoria Mariska Puas dengan Penampilannya
-
Shesar Hiren dan Gregoria Mariska ke Babak Kedua Toyota Thailand Open
-
Hajar Wakil Tuan Rumah, Gregoria Mariska Puas dengan Penampilannya
-
Toyota Thailand Open: Gregoria Mariska dan Shesar Hiren ke Babak Kedua
Terpopuler
- Banyak Kota Ketakutan Sampah Meluap, Mengapa Kota Tangerang Justru Optimis TPA-nya Aman?
- Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
- 3 Mobil Bekas Daihatsu untuk Lansia yang Murah, Aman dan Mudah Dikendalikan
- 7 Promo Sepatu Reebok di Sports Station: Turun Sampai 70% Mulai Rp200 Ribuan
- 7 Lem Sepatu Kuat dan Tahan Air di Indomaret Murah, Cocok untuk Semua Jenis Bahan
Pilihan
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
-
Eksplorasi Museum Wayang Jakarta: Perpaduan Sejarah Klasik dan Teknologi Hologram
-
4 Rekomendasi HP Murah RAM 8 GB Baterai Jumbo, Aman untuk Gaming dan Multitasking
-
4 HP Murah Layar AMOLED RAM 8 GB Terbaik, Visual Mewah Lancar Multitasking
Terkini
-
Tantangan Berat Wakil Indonesia di Malaysia Open 2026: Perang Saudara hingga Lawan Unggulan
-
Undian Maut Malaysia Open 2026: Jafar/Felisha Dihadang Tembok Tebal Tuan Rumah
-
Malaysia Open 2026 Hadirkan 'Perang Saudara', Dua Wakil Indonesia Langsung Saling Berhadapan
-
Hasil Undian Malaysia Open 2026: Wakil Indonesia Langsung Hadapi Lawan Tangguh Sejak Babak Awal
-
Putri KW Tak Pasang Target Muluk-muluk di Malaysia Open 2025
-
Alwi Farhan Jadikan Malaysia Open 2026 Titik Awal Perburuan Tiket BWF World Tour Finals
-
IBL 2026: Misi Tangerang Hawks Melangkah Lebih Jauh
-
FIBA Tetapkan Dame Diagne sebagai Pemain Lokal di IBL, Boleh Perkuat Timnas Basket Indonesia
-
Sirkuit Mandalika Dibuka untuk Umum, Turis Bisa Rasakan Sensasi Jadi Pebalap
-
Naomi Osaka Curhat Sulitnya Jadi Petenis Profesional Sekaligus Ibu