Suara.com - Usai melakukan aksi konyol dengan menghancurkan tempat tidur di kampung Olimpiade Tokyo 2020, tim bisbol Israel mengeluarkan permintaan maaf.
Sebelumnya tim bisbol Israel memperlihatkan tindakan kekanak-kanakan saat mencoba ketahanan tempat tidur atlet di Olimpiade Tokyo 2020.
Gelaran Olimpiade Tokyo 2020 memang berbeda dari ajang sebelumnya, pihak penyelenggara menyediakan tempat tidur yang diklaim bebas dari hubungan seks.
Pihak panitia memberikan tempat tidur untuk atlet sebuah ranjang yang terbuat dari kardus selama penyelenggaraan Olimpiade Tokyo 2020 berlangsung.
Meski begitu, niat baik panitia justru mendapat respons kurang menyenangkan dari para atlet bisbol tim Israel yang dengan sengaja menguji ketahanan ranjang tersebut.
Selain itu, cara yang digunakan juga dinilai kekanak-kanakan yakni dengan menaiki lalu mengguncang dan melompat-lompat di atas ranjang.
Tak hanya satu orang, aksi konyol tersebut dilakukan lebih dari empat orang hingga kondisi ranjang menjadi berantakan tak karuan.
Menariknya lagi, aksi konyol itu direkam melalui video dan dibagikan ke media sosial hingga akhirnya menjadi viral dan berbuah kecaman.
Atlet bisbol tim Israel dinilai tidak menghormati Jepang sebagai tuan rumah dengan menghancurkan peralatan yang seharusnya dijaga selama gelaran olimpiade.
Baca Juga: Film Pendek Eko Yuli Irawan: Kisah Perjuangan Lifter Terbaik Indonesia
Ben Wanger yang mengunggah video tersebut kemudian mengeluarkan permintaan maaf juga melalui sebuah video yang diunggah pada akun TikTok pribadi.
Akan tetapi, Ben Wanger juga berdalih bahwa aksi yang dilakukan semata-mata hanya untuk menguji seberapa kuat ranjang kardus yang mereka gunakan di olimpiade.
"Kami bukan bermaksud tidak hormat, hanya ingin memamerkan betapa efektif dan kokohnya tempat tidur di Olympic Village," ucap Ben Wanger, dilansir dari The Sun.
"Kami benar-benar menikmati tidur di situ dan merasa bahwa ini adalah pilihan yang bagus serta harus dilanjutkan untuk olimpiade tahun depan." imbuhnya.
Kecaman juga muncul dari manajer tim Israel, Peter Kurz yang menyebut aksi para atletnya sangat kenakak-kanakan.
"Para pemain melakukan lelucon kekanak-kanakan. Mereka meminta maaf dan menyatakan penyesalan atas tindakan nakal itu." ucap Peter.
Berita Terkait
-
Sama-sama 'Somali' Beda Nasib: Di Mana Letak Somaliland dan Apa Bedanya dengan Somalia?
-
Israel Jadi Negara Pertama di Dunia Akui Kemerdekaan Somaliland, Dunia Arab Murka
-
Meski Ada Israel, Airlangga Ngotot Indonesia Tetap Masuk Keanggotaan OECD
-
Bantah Tudingan Pro-Zionis, Gus Yahya Beberkan Fakta Pertemuan dengan Netanyahu
-
Legislator PKB Beri Peringatan Keras ke Prabowo: Awas Jebakan Israel di Misi Pasukan Perdamaian Gaza
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
Terkini
-
Sirkuit Mandalika Dibuka untuk Umum, Turis Bisa Rasakan Sensasi Jadi Pebalap
-
Naomi Osaka Curhat Sulitnya Jadi Petenis Profesional Sekaligus Ibu
-
Ranking BWF Ganda Putra 2026: Indonesia dan Malaysia Dominasi Top 20
-
Ranking BWF Tunggal Putri 2026: Indonesia Masih Bertumpu pada Putri Kusuma Wardani
-
Ranking BWF Januari 2026: Jonatan Christie Bertahan di 4 Besar Dunia, Satu Wakil Indonesia di Top 10
-
Satria Muda Cuci Gudang? Mario Davidson Resmi Dilepas Jelang Tip-off IBL 2026
-
Butuh Penembak Jitu, Pacific Caesar Surabaya Datangkan Veteran Kroasia Dino Butorac Jelang IBL 2026
-
Kondisi Stabil, Anthony Joshua Lanjutkan Pemulihan di Rumah setelah Insiden Tragis
-
Anthony Joshua Diperbolehkan Tinggalkan Rumah Sakit usai Kecelakaan Mengerikan
-
Lampaui Ranah Lapangan Hijau, Brand Sportswear Jepang Kolaborasi dengan VVUP di Jakarta