Suara.com - Pasangan Leani Ratri Oktila/Khalimatus Sadiyah lolos ke babak empat besar parabadminton ganda putri SL3-SU5 Paralimpiade Tokyo 2020 sebagai juara Grup A dengan 50 poin pertandingan, Jumat.
Pada pertandingan kedua penyisihan Grup A, Leani/Khalimatus menggandakan poin mereka setelah mengalahkan ganda putri tuan rumah Noriko Ito/Ayako Suzuki dengan skor 21-4, 21-8 di Yoyogi National Stadium.
Dalam laga yang berlangsung 16 menit itu, unggulan teratas asal Indonesia dengan leluasa mencetak angka tanpa perlawanan berarti dari Ito/Suzuki.
Kendala baru dirasakan Leani/Khalimatus di gim kedua, karena Ito/Suzuki mengubah strategi menjadi menyerang dan lebih sering melakukan smes.
Hasilnya, ganda putri peringkat tiga dunia itu mampu menggandakan perolehan skor dua kali lipat dari gim pertama. Ketatnya serangan Ito/Suzuki juga membuat Leani/Khalimatus kesulitan dalam mengembalikan serangan.
Bukannya sukses memberi serangan balik, pukulan Leani/Khalimatus justru mengenai net atau keluar lapangan sehingga menguntungkan lawan.
Meski kalah, namun Ito/Suzuki berhak melaju ke semifinal sebagai runner-up Grup A, demikian data resmi Paralimpiade Tokyo 2020 menyebutkan.
Dari Grup B, pasangan peringkat dua Cheng He Fang/Ma Hui Hui dari China lolos sebagai juara grup, diikuti Lenaig Morin/Faustine Noel sebagai runner-up. (Antara)
Baca Juga: Paralimpiade Tokyo 2020: Fredy ke Semifinal, Hary dan Ukun Tersingkir
Berita Terkait
-
Indonesia Para Badminton Internasional 2024: Tuan Rumah Hattrick Juara Umum
-
Indonesia Para Badminton International 2024: Leani Ratri Melaju ke Final
-
Berlangsung di Solo, Indonesia Para Badminton International 2024 Naik Level 2
-
Emas Indonesia di Paralimpiade Paris 2024 dan Kemenangan Emosional Hikmat Ramdani-Leani Ratri Oktila
-
Pecah Telur! Hikmat/Leani Menang, Emas Pertama Indonesia di Paralimpiade Paris 2024
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Sirkuit Mandalika Dibuka untuk Umum, Turis Bisa Rasakan Sensasi Jadi Pebalap
-
Naomi Osaka Curhat Sulitnya Jadi Petenis Profesional Sekaligus Ibu
-
Ranking BWF Ganda Putra 2026: Indonesia dan Malaysia Dominasi Top 20
-
Ranking BWF Tunggal Putri 2026: Indonesia Masih Bertumpu pada Putri Kusuma Wardani
-
Ranking BWF Januari 2026: Jonatan Christie Bertahan di 4 Besar Dunia, Satu Wakil Indonesia di Top 10
-
Satria Muda Cuci Gudang? Mario Davidson Resmi Dilepas Jelang Tip-off IBL 2026
-
Butuh Penembak Jitu, Pacific Caesar Surabaya Datangkan Veteran Kroasia Dino Butorac Jelang IBL 2026
-
Kondisi Stabil, Anthony Joshua Lanjutkan Pemulihan di Rumah setelah Insiden Tragis
-
Anthony Joshua Diperbolehkan Tinggalkan Rumah Sakit usai Kecelakaan Mengerikan
-
Lampaui Ranah Lapangan Hijau, Brand Sportswear Jepang Kolaborasi dengan VVUP di Jakarta