Suara.com - Pol Espargaro curhat tentang motor Honda yang ditungganginya. Ia merasa bingung dengan kinerja motor yang dipakainya.
Saat dipakai di MotoGP Argentina 2022, ia merasa motornya mampu tampil apik di awal balapan. Mulai dari posisi keempat, Pol bisa langsung merangsek naik dan sempat memimpin balapan.
Tetapi setelah berlangsung beberapa lap, posisinya kembali turun. Tetapi Pol kena apes dan terjatuh dari motornya sehingga ia tak mampu lagi melanjutkan balapan.
Hal ini pun membuat rekan setim Marc Marquez merasa kecewa. Ia menilai kalau motor yang digunakan ada yang aneh.
"Tentu saja saya kecewa. Saya minta maaf kepada tim. Kami tak cukup kencang pada akhir pekan lalu. Walau motornya tak sempurna, kami sudah bekerja cukup baik ketika balapan," kata Espargaro dikutip Speedweek.
Ia membandingkan dengan motor yang digunakannya saat tes pramusim. Terdapat perbedaan pada grip pada motornya.
"Motornya tak bertingkah seperti ketika uji coba pramusim. Kami mengalami kesulitan pada ban belakang," ujarnya.
Motor Honda RC213V masih dianggap kesulitan dengan kondisi ban. Namun, Espargaro merasa performanya jauh lebih baik, ketimbang menghadapi MotoGP Indonesia 2022.
Ia pun kini lebih fokus untuk menghadapi MotoGP Amerika Serikat 2022 yang digelar di Sirkuit COTA. Di sana, Pol berharap bisa meraih podium.
Baca Juga: Ngeri! Pemuda di Labuhan Deli Dibacok Geng Motor saat Sahur, Polisi Turun Tangan
Berita Terkait
Terpopuler
- Operasi Zebra 2025 di Sumut Dimulai Besok, Ini Daftar Pelanggaran yang Disasar
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Mobil Keluarga Bekas Paling Dicari 2025, Murah dengan Performa Mumpuni
- 5 Mobil Sedan Bekas Pajak Murah dan Irit BBM untuk Mahasiswa
- 5 Rekomendasi Smartwatch Selain Apple yang Bisa QRIS MyBCA
Pilihan
-
Aksi Jatuh Bareng: Rupiah dan Mata Uang Asia Kompak Terkoreksi
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik untuk Gamer dan Multitasker Berat
-
Perusahaan BUMN dan Badan Negara Lakukan Pemborosan Anggaran Berjamaah, Totalnya Rp43 T
-
RKUHAP Resmi Jadi UU: Ini Daftar Pasal Kontroversial yang Diprotes Publik
-
Permintaan Pertamax Turbo Meningkat, Pertamina Lakukan Impor
Terkini
-
Ana/Trias Tancap Gas, Libas Unggulan Keempat di 32 Besar Australian Open 2025
-
Hat-trick Juara Umum! Dominasi Satu Tim Berlanjut di AAUI Cup 2025
-
Anak Eks Persija Jakarta Resmi Gabung Gresik Petrokimia, Bareng Shella Bernadetha
-
Gabung Jakarta Livin Mandiri, Arimbi Syifana Berpotensi Pecahkan Rekor dalam Sejarah Proliga
-
Usai Catat Rekor, Pebalap Asal Magetan Bertekad Lebih Baik di Moto2 2026
-
Bocoran Dirut IBL, Sebut 16 Pemain Asing Sudah Terdaftar, Didominasi dari Amerika Serikat
-
Kronologis UFC Larang Seumur Hidup Dillon Danis Gegara Baku Hantam dengan Tim Islam Makhachev
-
SUV Terbalik, Petarung UFC Deiveson Figueiredo Selamat dari Kecelakaan Horor
-
Minus Gregoria Mariska dan Anthony Ginting, Ini 13 Wakil Indonesia di Australian Open 2025
-
Target Pertahankan Tradisi Emas SEA Games, Timnas Voli Tuntut Ilmu ke Negeri China