Suara.com - Pasangan ganda campuran Indonesia, Rinov Rivaldy / Pitha Haningtyas Mentari mempunyai rasa percaya diri yang cukup tinggi saat menjalani pertandingan babak kedua Malaysia Masters 2022 dengan meraih kemenangan atas pasangan Yuki Kaneko / Misaki Matsutomo di Kuala Lumpur, Kamis (7/7/2022).
Sejak awal, Rinov / Pitha optimistis bisa mendulang kemenangan atas pasangan asal Jepang itu berbekal tiga kemenangan beruntun dalam empat pertemuan sebelumnya.
"Dari awal kami yakin bisa menang lagi. Apalagi kami memiliki modal tiga kemenangan beruntun dalam empat pertemuan sebelumnya. Jadi, saya dan Pitha begitu yakin bisa menang lagi," tutur Rinov seperti dimuat Antara.
Setelah menang dua gim langsung 21-15, 21-18, pasangan peringkat ke-20 merebut tiket babak perempat final turnamen level BWF Super 500 tersebut.
"Kami bermain normal dan bisa mengatasi lawan. Mungkin karena kami sudah sering bertemu, jadi sedikit banyak tahu bagaimana karakter permainan dan pola mereka seperti apa. Apalagi, kami sebelumnya menang tiga kali. Jadi tambah percaya diri bisa mengalahkan mereka lagi kali ini," tambah Rinov.
Pada babak delapan besar pada Jumat, Rinov/Pitha akan bertemu Robin Tabeling/Selena Piek. Pasangan Belanda ini di babak kedua membuat kejutan besar dengan mengandaskan unggulan pertama asal Thailand, Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai.
Menurut Rinov, lawan dari Eropa punya pola permainan yang secara keseluruhan hampir sama karena mengandalkan pola hafalan. Oleh sebab itu, Rinov/Pitha akan berusaha menjaga pola mereka sendiri sejak awal.
"Untuk pertandingan besok, kami harus bersiap lagi. Mereka pasti juga tambah percaya diri setelah mengalahkan unggulan pertama. Karena itu, kami tidak boleh lengah. Harus siap dari awal," katanya.
Selain Rinov/Pitha, Indonesia juga masih mempunyai wakil lainnya di nomor ganda campuran yaitu pasangan non pelatnas, Hafiz Faizal/Serena Kani. Sayangnya langkah mereka terhenti di babak 16 besar karena dikalahkan wakil tuan rumah, Goh Soon Huat/Lai Shevon Jemie dengan skor 15-21, 20-22.
Baca Juga: Hasil Malaysia Masters 2022: Rinov/Pitha dan Gregoria Mariska Melaju ke Perempat Final
[Antara]
Berita Terkait
-
Rinov, Yere, Pitha, dan Lisa Putuskan Keluar Pelatnas, Ini Respons Eng Hian
-
Tekuk Wakil Singapura Lewat Rubber Set, Jonatan Christie Keluhkan Kondisi Kok
-
Indonesia Open 2025: Langkah Rinov/Pitha Terhenti di Babak Awal
-
Indonesia Open 2025: Rinov/Pitha Comeback, Bersiap Lawan Wakil Singapura!
-
Podium Juara Malaysia Masters 2025: China Sabet Empat Gelar!
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
Pilihan
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
-
Curacao dan 10 Negara Terkecil yang Lolos ke Piala Dunia, Indonesia Jauh Tertinggal
-
Danantara Soroti Timpangnya Setoran Dividen BUMN, Banyak yang Sakit dan Rugi
-
Mengapa Pertamina Beres-beres Anak Usaha? Tak Urus Lagi Bisnis Rumah Sakit Hingga Hotel
-
Pandu Sjahrir Blak-blakan: Danantara Tak Bisa Jauh dari Politik!
Terkini
-
Tersingkir dari Australia Open 2025, Jonatan Christie Akui Main Jelek dan Tak Berkembang
-
Francesco Bagnaia Dapat Feeling Positif di Valencia, Meski Hasil Musim 2025 Mengecewakan
-
Australian Open 2025: Jonatan Christie Tumbang, 11 Wakil Indonesia Lolos ke 16 Besar
-
332 Tim Ramaikan Biokul Padel Tourney 2025
-
Bulu Tangkis Dapat Dukungan Maksimal di POPNAS 2025: Persaingan Pelajar dari 38 Provinsi Memanas
-
Fajar/Fikri Menang Meyakinkan, Tantang Wakil Taiwan di 16 Besar Australian Open 2025
-
Ana/Trias Tancap Gas, Libas Unggulan Keempat di 32 Besar Australian Open 2025
-
Hat-trick Juara Umum! Dominasi Satu Tim Berlanjut di AAUI Cup 2025
-
Anak Eks Persija Jakarta Resmi Gabung Gresik Petrokimia, Bareng Shella Bernadetha
-
Gabung Jakarta Livin Mandiri, Arimbi Syifana Berpotensi Pecahkan Rekor dalam Sejarah Proliga