Suara.com - Ganda putra Taiwan, Lee Yang / Wang Chi Lin yang tampil di partai terakhir babak final Taipei Open 2022 gagal menyumbang kemenangan penentu bagi tim tuan rumah untuk mengamankan gelar juara umum setelah dikalahkan pasangan asal Malaysia, Minggu (24/7/2022).
Peraih medali emas Olimpiade Tokyo itu dikalahkan pasangan Man Wei Chong/Kai Wun Tee dengan rubber game 18-21, 21-11, 18-21 setelah berjuang selama 54 menit di Taipei Heping Basketball Gymnasium.
Dari tiga wakil Taiwan yang berlaga hingga babak final, hanya Lee/Wang yang gagal merebut gelar juara. Sementara dua wakil lainnya yaitu tunggal putri Tai Tzu Ying dan tunggal putra Chou Tien Chen masing-masing menaiki podium tertinggi dari turnamen level BWF Super 300 ini.
Chou yang tampil di partai kedua, berhasil menjadi juara dengan memperpanjang nasib Kodai Naraoka sebagai runner up dalam dua turnamen secara beruntun.
Sebelumnya di ajang Singapore Open, pebulu tangkis asal Jepang ini juga harus puas menjadi runner up setelah dikalahkan tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting di babak final.
Berlaga di kandang sendiri, Chou yang menjadi unggulan teratas harus bersusah payah merebut kemenangan. Pebulu tangkis yang bertengger di peringkat keempat Federasi Badminton Dunia (BWF) ini perlu 61 menit untuk membungkam Naraoka dalam rubber game 14-21, 21-10, 21-6.
Selepas penampilan Chou giliran Tai yang tampil membela timnya, dengan juga menghadapi wakil Jepang yaitu Saena Kawakami.
Berbeda dengan dua sejawatnya yang tampil alot dalam tiga gim, Tai hanya butuh dua gim langsung untuk menyabet gelar kedua bagi Taiwan. Tidak hanya juara, Tai juga mempertebal rekor pertemuannya dengan Kawakami menjadi 4-0 dalam pertandingan hari ini setelah unggul 21-17, 21-16.
Selain Taiwan yang mengamankan dua gelar, Hong Kong juga menjadi peserta lainnya yang duet gelar lewat kemenangan ganda campuran Lee Chun Hei Reginald/Ng Tsz Yau, dan ganda putri Ng Tsz Yau/Tsang Hiu Yan.
Baca Juga: Komang Terhenti, Indonesia Tanpa Gelar di Taipei Open 2022
Negara terakhir yang menjadi juara tentu saja Malaysia, lewat ganda putra unggulan keenam Man/Kai yang menundukkan wakil tuan rumah, demikian dilansir BWF lewat laman resminya.
Berikut hasil pertandingan babak final Taipei Open 2022, Minggu:
Ganda campuran
Lee Chun Hei Reginald/Ng Tsz Yau (Hong Kong) vs Ruttanapak Oupthong/Chasinee Korepap (Thailand) 21-8, 21-9
Tunggal putra
Chou Tien Chen (Taiwan) vs Kodai Naraoka (Jepang) 14-21, 21-10, 21-6
Tunggal putri
Tai Tzu Ying (Taiwan) vs Saena Kawakami (Jepang) 21-17, 21-16
Ganda putri
Ng Tsz Yau/Tsang Hiu Yan (Hong Kong) vs Rui Hirokami/Yuna Kato (Jepang) 21-15, 18-21, 21-19
Berita Terkait
- 
            
              Perlawanan Ubed di Taipei Open 2025, Chou Tien Chen: Mentalitas Penantang
 - 
            
              Taipei Open 2025:Wakil Ganda Campuran Indonesia Bawa Pulang Gelar Super 300
 - 
            
              Menangi All Indonesian Final, Jafar/Felisha Juara Taipei Open 2025!
 - 
            
              Jadwal 3 Wakil Indonesia di Semifinal Taipei Open 2025, Ada Jafar/Felisha
 - 
            
              Taipei Open 2025: Tiga Wakil Indonesia Melenggang ke Semifinal
 
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 - 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
 - 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
 
Pilihan
- 
            
              Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
 - 
            
              Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
 - 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 
Terkini
- 
            
              Jakarta Bersiap untuk Capital Market Run 2025, 3.500 Pelari akan Turun ke Jalan
 - 
            
              Terungkap Alasan Anthony Ginting Absen di Korea Masters 2025
 - 
            
              Anthony Ginting Absen, Inilah Daftar Wakil Indonesia di Korea Masters 2025
 - 
            
              Bagian Penting Tim, Pelita Jaya Jakarta Perpanjang Kontrak Vincent Kosasih
 - 
            
              Rombak Besar-besaran, Tangerang Hawks Basketball Lepas Habib Titoaji
 - 
            
              Tumbang di Final Hylo Open 2025, Putri KW Ambil Pelajaran dari Mia Blichfeldt
 - 
            
              Kalah di Final Hylo Open 2025, Sabar Karyaman: Lagi-lagi Harus Jadi Runner-up
 - 
            
              Selamat! Jonatan Christie Berhasil Juarai Hylo Open 2025
 - 
            
              Indonesia Para Badminton International 2025: Pasukan Merah Putih Pertahankan Tradisi Juara Umum
 - 
            
              Pertarungan Menuju Kejayaan: One Pride MMA 88 Hadirkan Duel Indonesia vs Dunia