Suara.com - Pebalap Aruba.It Ducati Alvaro Bautista memutuskan memperpanjang kontrak dengan pabrikan tersebut untuk terus berkompetisi di ajang World Superbike (WSBK) tahun depan.
"Setelah 21 tahun yang saya habiskan di dunia sepeda motor, baik di paddock MotoGP maupun WSBK, saya sekarang merasa dalam kondisi prima -- fisik dan mental. Saya berada dalam kondisi terbaik di momen karier saya," ungkap Bautista, dikutip dari keterangan resmi WSBK, Jumat.
Pebalap asal Spanyol itu juga merasa senang dapat terus bekerja dengan tim yang ia telah anggap sebagai keluarga keduanya.
Ia menambahkan, keputusan memperpanjang kontrak juga dipengaruhi oleh kondisi kehidupan pribadinya saat ini karena keluarganya semakin tumbuh besar dan dewasa. "Itulah mengapa keputusan untuk membalap pada 2024 adalah pilihan yang ingin saya buat bersama mereka," ujarnya.
"Kami memutuskan untuk melanjutkan dan saya sangat senang untuk tetap bersama tim Aruba.it Ducati yang selalu bersama saya dan memiliki hubungan yang luar biasa. Saya senang mereka masih menginginkan saya meskipun saya sedikit tua. Satu tahun lagi bersama disertai harapan menjaga perasaan fantastis dengan motor, kepastian hubungan kerja yang luar biasa, dan tentu saja, tujuan membidik hasil yang bagus," imbuhnya.
Sementara itu, Kepala Tim Aruba.it Ducati Stefano Cecconi juga merasa sangat senang telah memperpanjang hubungan dengan Bautista dan melanjutkan kolaborasi yang erat di tingkat profesional maupun pribadi.
"Alvaro telah membawa kesuksesan besar pertama bagi tim yang telah kami kejar sejak 2015 ketika kami memutuskan untuk memulai petualangan menarik ini bersama Ducati. Alih-alih hanya memberi kami kepuasan, kesuksesan ini memacu kami untuk berbuat lebih banyak lagi," kata Cecconi.
Di sisi lain, General Manager Ducati Corse Luigi Dall'Igna mengatakan Bautista merupakan pebalap yang memiliki "paket komplit" dan sangat berbakat dan baik, di dalam maupun luar lintasan balap.
"Alvaro adalah seorang pembalap yang sangat berbakat dan berpengalaman. Dia telah menemukan keseimbangan yang fantastis yang memungkinkannya mampu membuat perbedaan yang nyata. Oleh karena itu, kami sangat senang dapat terus bersamanya pada 2024," ucapnya. (ANTARA)
Baca Juga: Hasil NBA: Tundukkan Warriors, Lakers Amankan Gim Pertama Semifinal Wilayah Barat
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Satria Muda Cuci Gudang? Mario Davidson Resmi Dilepas Jelang Tip-off IBL 2026
-
Butuh Penembak Jitu, Pacific Caesar Surabaya Datangkan Veteran Kroasia Dino Butorac Jelang IBL 2026
-
Kondisi Stabil, Anthony Joshua Lanjutkan Pemulihan di Rumah setelah Insiden Tragis
-
Anthony Joshua Diperbolehkan Tinggalkan Rumah Sakit usai Kecelakaan Mengerikan
-
Lampaui Ranah Lapangan Hijau, Brand Sportswear Jepang Kolaborasi dengan VVUP di Jakarta
-
Pemain NBA Didenda Rp417 juta karena Ngomong Kasar di Siaran TV
-
Perjalanan Manis Janice Tjen di 2025: Tembus 50 Besar Dunia dan Rajai SEA Games
-
Naoya 'The Monster' Inoue Pertahankan Gelar, Ini Daftar Lengkap Juara Dunia WBC Terbaru
-
Gregoria Jalani Masa Pemulihan, PBSI Pastikan Pendampingan Medis hingga Psikologis
-
BWF Resmi Beri 'Protected Ranking' untuk Gregoria Mariska Tunjung