Suara.com - Indonesia memiliki kapabilitas dan mampu untuk menghadirkan event olahraga berkelas dunia yang setara dengan Berlin Marathon di Jerman. Hal ini dikatakan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Kepala Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf/Kabaparekraf), Sandiaga Salahuddin Uno.
Menparekraf Sandiaga usai mengikuti Berlin Marathon 2024, Minggu (29/9/2024) waktu setempat, mengatakan Berlin Marathon diikuti 58 ribu peserta dari berbagai belahan dunia.
Tentunya, jumlah peserta yang besar ini memberikan dampak ekonomi yang sangat besar terhadap ekonomi Jerman, sebab para peserta tentunya akan membawa serta orang-orang terdekatnya berkunjung ke Berlin.
Menurutnya, Indonesia memiliki kapasitas dan kapabilitas untuk menghadirkan event olahraga berkelas dunia seperti Berlin Marathon. Terlebih, Indonesia punya beragam destinasi wisata yang menyajikan pemandangan yang sangat memukau dan potensial untuk menjadi lokasi event wisata olahraga berkelas dunia.
"Indonesia punya peluang untuk menciptakan event Marathon sebesar ini juga. Kita sudah ada beberapa (event) yang cukup sukses, ini perlu kita kembangkan dan menjadikannya berkelas dunia," kata Sandiaga.
Selain itu, event olahraga berkelas dunia seperti Berlin Marathon ini juga bisa menjadi sarana promosi yang tepat untuk memperkenalkan potensi parekraf yang dimiliki Indonesia. Diketahui, sebanyak 855 pelari asal Indonesia turut serta dalam event ini.
"Ini menempatkan Indonesia sebagai salah satu negara dengan mengirim pelari terbanyak di event ini dan ini adalah potensi untuk menjadikannya sebagai duta pariwisata di event besar seperti ini. Sehingga kita bisa semakin dikenal, semakin banyak diminati untuk dikunjungi oleh wisatawan berkualitas," tutup Sandiaga.
Berita Terkait
-
Kemenparekraf: eKuliner Awards Dongkrak Omzet UMKM dan Promosikan Wisata Kuliner Daerah
-
Minta Kemenparekraf-BNPB Saling Koordinasi, Guru Besar Trisakti Usul Bikin Paket Wisata Bencana Alam, Gak Bahaya?
-
Jelang Lengser dari Jabatan Menteri, Ini Pesan Sandiaga ke Anak Buahnya di Kemenparekraf
-
Paus Fransiskus Kunjungi Indonesia Besok, Kemenparekraf: Umat Katolik bisa Work From Destination
-
Bikin Resah Warga Lokal, Kemenparekraf Ikut Minta Maaf Atas Ulah Geng WNI di Jepang
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
Terkini
-
Martina Ayu Pratiwi Diguyur Bonus Rp3,4 Miliar usai Raih 7 Medali SEA Games, Jumlah Terbanyak
-
Atlet Panjat Tebing Indonesia Dapat Tawaran Naturalisasi Negara Lain, Iming-iming Menggiurkan
-
Jadwal Proliga 2026 Hari Ini: JPE Tandang Electric, Bandung bjb Hadapi Livin Mandiri
-
Hadapi Anak Asuh Herry IP Lagi, Sabar/Reza Tetap Waspada Meski Unggul Rekor Pertemuan
-
Jadwal Malaysia Open 2026: Lima Wakil Indonesia Siap Tempur, Sabar/Reza Jumpa Anak Asuh Herry IP
-
Bidik Bintang Kelima, Pelita Jaya Pamer Skuad Baru Jelang IBL 2026
-
Janice Tjen Masuk Daftar Pemain Hobart International Usai 'WO' di ASB Classic
-
Putri Kusuma Wardani Targetkan Konsistensi Permainan Sepanjang 2026
-
Target Juara! Gresik Phonska Plus Pupuk Indonesia Datangkan Pelatih Italia dan Bintang Dunia
-
Jadwal Lengkap Pekan Pembuka PLN Mobile Proliga 2026, Pontianak Jadi Seri Pembuka