- Indonesia memiliki 12 wakil berpotensi dominasi di perempat final Thailand Masters 2026 di Bangkok.
- Wakil Indonesia lolos di empat sektor: tunggal putra, ganda putra, ganda putri, dan ganda campuran.
- Terdapat potensi final sesama Indonesia tercipta di sektor ganda campuran pada turnamen tersebut.
Suara.com - Peluang Indonesia untuk mendominasi Thailand Masters 2026 terbuka sangat lebar.
Sebanyak 12 wakil Merah Putih masih bertahan dan akan berjuang pada babak perempat final yang digelar di Nimibutr Stadium, Bangkok, Jumat mulai pukul 13:00 WIB.
Indonesia masih memiliki wakil di empat sektor utama, yakni tunggal putra, ganda putra, ganda putri, dan ganda campuran.
Situasi ini membuka kans besar bagi Indonesia untuk memborong tiket final dan bahkan mengulang dominasi seperti edisi sebelumnya, dengan potensi hasil yang lebih baik.
Pada Thailand Masters 2025, Indonesia sukses menempatkan wakil di empat sektor final, meski hanya satu gelar juara yang berhasil diraih lewat ganda putri Lanny Tria Mayasari/Siti Fadia Silva Ramadhanti.
Tahun ini, meski sektor tunggal putri tersingkir lebih awal, peluang Indonesia untuk mengunci empat tiket final tetap terbuka lebar.
Dari sektor tunggal putra, Indonesia menaruh harapan besar pada Alwi Farhan dan Moh Zaki Ubaidillah.
Alwi Farhan (unggulan 2) akan menghadapi ujian berat melawan Lee Zii Jia.
Moh Zaki Ubaidillah ditantang unggulan keempat asal Kanada, Brian Yang.
Baca Juga: Alwi Farhan 'Geprek' Wakil Israel, Amankan Tiket Perempat Final Thailand Masters 2026
Jika salah satu dari mereka menang, Indonesia dipastikan memiliki wakil di final tunggal putra, dan jika keduanya lolos, peluang final sesama Indonesia terbuka.
Di sektor ganda putra, dua pasangan Indonesia siap tempur.
Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana vs Chia Weijie/Lwi Sheng Hao (Malaysia)
Muhammad Rian Ardianto/Rahmat Hidayat melawan Lee Fang-Chih/Lee Fang-Jen (unggulan 3/Taiwan)
Kedua laga ini menjadi kunci penting dalam membuka jalan Indonesia menuju final sektor ganda putra.
Di sektor ganda campuran, Indonesia bahkan berpeluang menciptakan final sesama Merah Putih.
Tiga pasangan yang masih bertahan. Kondisi ini membuka peluang realistis terciptanya final all Indonesian di sektor ganda campuran.
Jadwal Wakil Indonesia di Perempat Final Thailand Masters 2026
Lapangan 1
13.00 WIB – Ganda Putri
Febriana Dwipuji Kusuma/Meilysa Trias Puspitasari (5) vs Hsu Yin-Hui/Lin Jhih Yun (Taiwan)
13.50 WIB – Tunggal Putra
Alwi Farhan (2) vs Lee Zii Jia
14.40 WIB – Ganda Putra
Muhammad Rian Ardianto/Rahmat Hidayat (5) vs Lee Fang-Chih/Lee Fang-Jen (Taiwan/3)
15.30 WIB – Tunggal Putra
Prahdiska Bagas Shujiwo vs Panitchapon Teeraratsakul (Thailand)
18.00 WIB – Ganda Campuran
Adnan Maulana/Indah Cahya Sari Jamil (6) vs Cheng Xing/Zhang Chi (China/3)
Lapangan 2
13.10 WIB – Tunggal Putra
Moh Zaki Ubaidillah vs Brian Yang (Kanada/4)
14.00 WIB – Ganda Putri
Amallia Cahaya Pratiwi/Siti Fadia Silva Ramadhanti (8) vs Hsu Ya Ching/Sung Yu-Hsuan (Taiwan/2)
14.50 WIB – Ganda Putra
Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana (1) vs Chia Weijie/Lwi Sheng Hao (Malaysia)
15.40 WIB – Ganda Putra
Raymond Indra/Nikolaus Joaquin (2) vs Chia Yen Lin/Lin Yong Sheng (Taiwan)
18.10 WIB – Ganda Campuran
Bobby Setiabudi/Melati Daeva Oktavianti vs Rasmus Espersen/Amalie Cecilie Kudsk (Denmark)
Lapangan 3
14.50 WIB – Ganda Putri
Rachel Allessya Rose/Febi Setianingrum (6) vs Kaho Osawa/Mia Tanabe (Jepang/4)
16.30 WIB – Ganda Campuran
Amri Syahnawi/Nita Violina Marwah (4) vs Wu Hsuan-Yi/Yang Chu Yun (Taiwan). [Antara]
Berita Terkait
-
Alwi Farhan 'Geprek' Wakil Israel, Amankan Tiket Perempat Final Thailand Masters 2026
-
Thailand Masters 2026: Laga 14 Wakil Indonesia, Siapa yang Bakal Melaju?
-
Pelatih Beberkan Alasan Jafar/Felisha Tidak Tampil di Thailand Masters 2026
-
Anthony Ginting Absen di Thailand Masters 2026, Pelatih Beberkan Alasannya
-
Jadwal Thailand Masters 2026: 9 Wakil Indonesia Tampil di Hari Pertama, Ada Lanny/Apriyani
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
Alwi Farhan 'Geprek' Wakil Israel, Amankan Tiket Perempat Final Thailand Masters 2026
-
Pelatih Spanyol Turun Gunung, Transfer Ilmu Padel Kelas Dunia di Jakarta
-
Seleknas PBSI 2026: Intip Daftar Lengkap Calon Bintang Baru Pelatnas Cipayung
-
The Gypsy King Is Back! Tyson Fury Tantang Arslanbek Makhmudov April Mendatang
-
Rivan Nurmulki Balik ke Surabaya Samator? Hadi Sampurno Beri Jawaban Tegas
-
Proliga 2026: Surabaya Samator Andalkan Bintang Baru Lawan Garuda Jaya
-
Surabaya Samator Optimistis Kalahkan Garuda Jaya di Laga Terakhir Putaran Pertama Proliga 2026
-
Kekalahan Raymond/Joaquin di Final Jadi Sorotan
-
Care for Sumut Charity Run: Berlari di GBK untuk Bantu Korban Banjir Sumatera Utara
-
PB Djarum Apresiasi Atlet Berprestasi, Salsabila Zahra Aulia Jadi Bintang Muda Terbaik