Suara.com - Dalam ajang Mobile World Congress di Barcelona, Spanyol, akhir pekan lalu, Mozilla mengungkapkan rencana pengembangan mereka terhadap produksi smartphone sederhana yang akan bertarif sekitar 25 dolar AS (Rp294.000) saja.
Bermitra dengan perusahaan pengembang chip berbiaya murah, Spreadtrum, pihak Mozilla mengklaim bahwa "telepon pintar" ini akan memiliki akses ke internet dan kemampuan menjelajah aplikasi. Meskipun, dengan biaya yang jauh lebih rendah, diakui bahwa kecepatan akses internetnya pun akan sedikit lebih rendah.
Seperti dikutip Gawker dari BBC, dalam ajang kongres tersebut, perusahaan yang identik dengan browser Firefox ini juga mengungkap beberapa detail yang menunjukkan bahwa sasaran utama telepon ini adalah masyarakat di negara berkembang. Sementara, beberapa pengamat menilai produk Mozilla ini akan berada di level antara "telepon bodoh" yang hanya bisa menelepon dengan telepon aneka fitur yang kini populer.
Dengan kata lain, telepon ini dinilai merupakan semacam "smartphone versi antik". Namun, pihak pengembang tidak merespons olok-olok tersebut, melainkan mempromosikannya sebagai salah sebuah tonggak baru di dunia handset.
"Solusi ini memperluas aksesibilitas global atas smartphone (era) keterbukaan web, kepada para pembeli smartphone level awal dan pertama kali, dengan mengurangi waktu dan biaya yang dibutuhkan pembuat handset untuk menghadirkan perangkat ini ke pasaran," ungkap salah satu bagian rilis media dari Spreadtrum.
Belum bisa diketahui bagaimana spesifikasi persis telepon ini. Yang jelas disebutkan, telepon tersebut nantinya akan berjalan dengan Mozilla Operating System. (Gawker/BBC)
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
Terkini
-
7 HP Layar AMOLED 144Hz Harga Rp3 Jutaan: Bonus Kamera 64 MP dengan OIS, Baterai Jumbo
-
Jadwal M7 Mobile Legends Swiss Stage: AE Lolos Knockout, ONIC Butuh 2 Kemenangan
-
7 HP Snapdragon RAM 12GB Harga Rp3 Juta: Solusi Murah di Tengah Krisis, Kecepatan Ngebut
-
5 Earphone Sport Running Wireless Paling Praktis, Bass Mantap Harga Mulai Rp100 Ribuan
-
6 HP OPPO dengan Kamera Jernih 30 MP ke Atas, Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
5 HP dengan Kamera 200 MP Terbaik, Hasil Foto Jernih Super Stabil
-
Update Free Fire Januari 2026: Ada Skin Jujutsu Kaisen dan Gameplay Baru
-
The Division 3 Dalam Pengembangan, Ubisoft Janjikan Game Shooter Luar Biasa
-
54 Kode Redeem FF Terbaru 13 Januari 2026, Ada Scar Megalodon Alpha dan Bundle Heartrocker
-
5 HP yang akan Rilis di 2026: dari Ekonomis hingga Flagship, Intip Bocorannya