Suara.com - Badan Promosi Pariwisata Indonesia (BPPI) segera mengumumkan peta wisata (city map) kuliner Indonesia yang didesain atraktif dan mengutamakan prinsip visual.
Rencananya peta wisata kuliner tersebut akan diedarkan mulai akhir Juni 2014.
Untuk tahap awal, BPPI mengeluarkan city map DKI Jakarta, lalu menyusul kota-kota besar lainnya di Indonesia dimana informasinya akan diperbarui setiap tiga bulan.
Ketua BPPI, Yanti Soekamdani dalam keterangan tertulisnya yang diterima di Jakarta, Minggu (8/6/2014), mengatakan "city map" kuliner perlu disusun untuk memenuhi kebutuhan informasi wisatawan, terutama wisatawan mancanegara (wisman).
"Oleh karena itu, kami akan mengeluarkan 'city map' kuliner, yang pada tahap awal untuk beberapa kota-kota besar seperti Jakarta, Surabaya, Bali, dan Medan," katanya.
City map, kata Yanti, diharapkan bisa memudahkan pengguna dalam mencari informasi dan pengenalan lokasi yang sedang dicari maupun dituju.
"Ini disusun secara atraktif dan menarik dari sisi visual. Misalnya lima wilayah plus Kepulauan Seribu di Provinsi DKI Jakarta dibedakan dengan warna, sehingga wisatawan bisa langsung tahu di wilayah bagian mana tempat tujuan wisata yang dituju," jelasnya.
Pihaknya menerapkan teknologi "augmented reality" dalam penyusunan peta sehingga setiap gambar memiliki barcode yang bisa discan dan akan memunculkan berbagai informasi seperti video, slide, dan juga link langsung ke dalam web masing-masing objek,perusahaan atau restoran yang ditampilkan.
Penggunaan augmented reality didasarkan pada sifat wisatawan muda dan juga kenyataan bahwa pengguna ponsel pintar (smartphone) di dunia terus meningkat.
Data menunjukkan, saat ini pengguna android mencapai 1 miliar, sedangkan iOS mencapai 700 juta.
"Kini kecenderungan digitalisasi informasi kian besar. City map yang kami keluarkan diharapkan bisa menjawab kebutuhan tersebut," katanya.
Yanti menambahkan desain yang mengutamakan visualisasi dipilih, karena masyarakat sekarang cenderung lebih menyukai sesuai yang menarik dipandang mata. (Antara)
Berita Terkait
-
Petualangan Rasa di Kota Kembang: Jelajahi Sarapan, Camilan, dan Makan Malam Ikonik Bandung
-
3 Oktober Merayakan Apa Saja: Hari PETA Hingga National Boyfriend Day
-
Peta Digital Buatan Anak Bangsa Raih Pengakuan Global di Asia Pasifik, Ini Kata Sosok di Baliknya
-
Update Besar, Call of Duty Warzone Hadirkan Peta Baru dan Kembali ke Akar Blackout
-
Peta Kekuatan Irak Berubah Jelang Lawan Timnas Indonesia, Apa Saja yang Lebih Baik?
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Spesifikasi dan Harga Vivo Y21d Indonesia: HP Murah Bersertifikasi Militer, Baterai Jumbo
-
51 Kode Redeem FF Terbaru Aktif November 2025: Klaim Skin Burning Lily dan Mythos Fist
-
Moto Pad 60 Neo Resmi ke Indonesia, Tablet Murah Motorola Harga Rp 2 Jutaan
-
Trik Pindahkan Microsoft Office Tanpa Ribet: Simak Langkah Mudah Berikut
-
iQOO Z10R vs realme 15T: Duel Panas HP 3 Jutaan, Mana Punya Kamera Paling Oke?
-
7 Rekomendasi HP 3 Jutaan untuk Gaming, Cocok untuk Anak Sekolah hingga Dewasa Muda
-
21 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 5 November: Klaim Pemain 111-113 dan Belasan Ribu Gems
-
Moto G67 Power Rilis: HP Murah dengan Kamera Sony dan Baterai 7.000 mAh
-
5 Pilihan HP 1 Jutaan RAM 8 GB Terbaik untuk Multitasking dan Gaming
-
YouTube Hipnotis Masyarakat! Waktu Nonton Melonjak 20%, Siapa Sangka Ini Alasannya