Suara.com - Ternyata, batu-batu yang ada di situs sejarah Stonehenge di Wiltshire, Inggris, punya banyak "kembaran". Menggunakan radar canggih untuk memindai bawah tanah, para arkeolog berhasil menemukan 50 batuan raksasa serupa Stonehenge yang tersebar di lahan selebar 330 meter.
"Kami baru tahu kalau batu-batu tersebut selama ini ada di (dalam) sana," kata direktur penyelidikan arkeologi Profesor Vince Gaffney dari Birmingham University.
Bukti-bukti geofisika menunjukkan, masing-masing batu yang terkubur memiliki ukuran panjang tiga meter dan lebar 1,5 meter. Semuanya berada dalam posisi horisontal, bukan vertikal. Namun, diduga bahwa awalnya bebatuan itu berada dalam posisi vertikal, seperti bebatuan vertikal lainnya di Inggris. Diperkirakan, batu-batu tersebut dibawa ke situs tersebut beberapa saat sebelum 2.500 SM.
Batu-batu tersebut membentuk formasi berbentuk huruf c yang diduga berfungsi untuk melakukan ritual. Formasi dengan lebar 330 meter dan panjang 400 meter tersebut menghadap langsung ke Sungai Avon. Monumen tersebut kemudian berubah, dari formasi berbentuk huruf c menjadi formasi berbentuk lingkaran, yang disebut-sebut sebagai Dinding Durrington. Dinding Durrington merupakan batu pra-sejarah terbesar yang dikatakan memiliki ukuran 12 kali lebih besar daripada Stonehenge.
Sebagai sebuah kompleks ritual, situs ini diyakini memiliki koneksi ritual dan spiritual dengan sungai. Namun, apa koneksi dan mengapa Stonehenge dibangun masih jadi misteri yang belum terpecahkan hingga kini.(Independent/BBC)
Tag
Berita Terkait
-
Melampaui Stonehenge, Ini 7 Situs Megalitik Kuno di Dunia yang Menyimpan Misteri
-
5 Fakta Menarik Stonehenge, Situs Bersejarah Penuh Misteri yang Azizah Salsha Kunjungi
-
Arekeolog Temukan Struktur Berusia 7.000 Tahun di Dekat Praha, Lebih Tua dari Stonehenge
-
Akibat Kekeringan, Sebuah Stonehenge Muncul dari Dasar Waduk di Spanyol
-
Stonehenge Cangkringan, Duplikasi Peninggalan Neolotikum Inggris di Jogja
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
-
4 Rekomendasi Tablet RAM 8 GB Paling Murah, Multitasking Lancar Bisa Gantikan Laptop
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
Terkini
-
Wacana Sertifikasi Influencer, Begini Kata YouTube
-
Jadwal Rilis dan Spesifikasi PC Call of Duty: Black Ops 7 Resmi Diumumkan
-
Pesaing iPhone Air, Huawei Mate 70 Air Diluncurkan, Baterai 6.500 mAh dan Layar 7 Inci
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
-
4 HP Kamera Terbaik Rp3 Jutaan, Cocok untuk Modal Awal Jadi Kreator Konten
-
Apa Penyebab Bobibos Punya RON Tinggi? BBM Lokal Diklaim Ramah lingkungan
-
Samsung Galaxy S26 Ultra Terungkap! Fitur Baru Canggih, Tapi Minim Inovasi Kamera
-
Daftar Lengkap Perangkat Xiaomi, Redmi, dan POCO yang Dapat Update 6 Tahun
-
4 Rekomendasi Tablet RAM 8 GB Paling Murah, Multitasking Lancar Bisa Gantikan Laptop
-
HP Baterai 7000 mAh Tahan Berapa Lama? Berikut Rekomendasi Terbaiknya