Suara.com - Bisnis jual beli online atau yang beken disebut e-commerce, sedang dan akan bertumbuh pesat di Indonesia, demikian disampaikan pendiri dan pemimpin tiga situs perdagangan online terkemuka di Tanah Air.
Ken Dean Lawadinata, Chairman Kaskus, mengatakan saat ini e-commerce sedang mendapatkan momentumnya di Indonesia. Ia menunjuk aliran investasi senilai Rp1,2 triliun yang diterima Tokopedia beberapa waktu lalu sebagai indikator pesatnya pertumbuhan bisnis itu di Tanah Air.
"Untuk saat ini, e-commerce di Indonesia adalah bisnis yang menjanjikan," kata Ken yang ditemui suara.com Rabu (26/11/2014) di arena "Startup Asia" di Jakarta.
Ia mengatakan salah satu faktor yang mendorong pertumbuhan bisnis jual beli online di Indonesia adalah tingginya jumlah penduduk di Indonesia dan jumlah pengguna internet yang terus naik. Yang tak kalah penting adalah penetrasi teknologi mobile, seperti telepon seluler pintar dan komputasi tablet di Tanah Air yang tidak terbendung.
"Jangan risau soal pasar. Di Indonesia pasti ada saja yang beli," kata Ferry Unardi, pendiri sekaligus Managing Director Traveloka, situs yang menyediakan jasa penjualan tiket dan booking hotel online.
Ferry mengatakan bahwa dalam perkembangannya sekarang, pasar e-commerce sudah mulai merata ke daerah-daerah dan tidak lagi dimonopoli oleh konsumen di Jakarta atau Jawa pada umumnya.
"Kami punya pelanggan bahkan dari Papua. Mereka justru yang paling membutuhkan jasa kami, karena mempermudah mereka mengatur jadwal penerbangan ketika bepergian jauh," tutur Ferry yang juga mengaku pernah melayani pembeli dari India.
Pengakuan Ken dan Ferry diamini oleh Remco Lupker, pendiri Toko Bagus yang kini telah berubah nama menjadi OLX. Ia mengatakan bahwa penggunaan smartphone dan infrastruktur 3G yang sudah sampai ke daerah adalah pendorong utama bisnis jual beli online.
"Data terakhir yang saya dengar dari OLX, pengunjung justru lebih banyak dari perangkat mobile," kata warga negara Belanda yang fasih berbahasa Indonesia itu. Sejak dibeli OLX, ia tidak lagi bekerja di situs jual beli itu.
"Ketika saya masih di Toko Bagus, komposisi antara pengunjung dari Jawa dan Luar Jawa masing separuh-separuh," imbuh dia.
Berita Terkait
-
Gibran Dipuji Punya Adab dan Sopan Santun Tinggi, Netizen Malah Nyinyir: Tapi Tidak Saat di Kaskus
-
Adab Didit Prabowo Saat Bertemu Jokowi Tuai Pujian, Netizen: Jauh Daripada yang Ngata-ngatain di Kaskus Itu..
-
Roy Suryo Beberkan Fakta Baru Pemilik Akun Kaskus Fufufafa, Sempat Dibocorkan Gibran Rakabuming?
-
Jokowi Jadi Tokoh Terkorup 2024, Postingan Lama Fufufafa Sependapat dengan Rocky Gerung: Bikin Malu Negara..
-
Gibran Pernah Foto Bareng Moderator Kaskus Populer, Warganet: Bukti Baru...
Terpopuler
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- 6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
- 8 Mobil Kecil Bekas Terkenal Irit BBM dan Nyaman, Terbaik buat Harian
- 7 Rekomendasi Parfum Lokal Aroma Citrus yang Segar, Tahan Lama dan Anti Bau Keringat
- 5 Rekomendasi Moisturizer Korea untuk Mencerahkan Wajah, Bisa Bantu Atasi Flek Hitam
Pilihan
-
Respons Berkelas Dean James usai Bikin Gol Spektakuler ke Gawang Feyenoord
-
Pahitnya Niat Baik: Guru Dipecat Karena Kumpulkan Rp20 Ribu untuk Gaji Honorer
-
Pemerintah Mau 'Bebaskan' Reynhard Sinaga, Predator Seksual Terkejam di Sejarah Inggris
-
Bahlil soal Izin Tambang di Raja Ampat : Barang Ini Ada, Sebelum Saya Ada di Muka Bumi!
-
Berapa Gaji Zinedine Zidane Jika Latih Timnas Indonesia?
Terkini
-
Syarat dan Cara Gadai Kamera di Pegadaian, Langsung Cair Tanpa Ribet
-
Honor 500 Meluncur Bulan Ini: Desain Mirip iPhone Air, Bawa Baterai Jumbo
-
Proyek Game AAA Legendaris, Penundaan GTA 6 Diprediksi Bikin Rugi Rp 1 Triliun
-
25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 12 November 2025: Gullit 113 dan Rank Up Menanti
-
10 Prompt Gemini AI untuk Edit Foto dengan Efek Salju yang Viral
-
7 Rekomendasi HP Gaming Chip MediaTek Dimensity 9000: Ram Besar, Memori Lega
-
Prediksi Cuaca Hari Ini 12 November 2025: BMKG Rilis Peringatan Cuaca Ekstrem
-
Nintendo Paparkan Capaian Anyar: Penjualan Game Tembus 6 Miliar Kopi, Switch Laris
-
iPhone 18 Pro Tampil Baru, Apple Siapkan Desain Dua Warna dan Transparan
-
Dokumen Internal Bocorkan Meta Raup Untung Besar dari Iklan Penipuan