Suara.com - Para pecinta makanan di Singapura akan mendapat kejutan pada akhir tahun depan. Sebuah rumah makan di Negara Singa itu akan menghadirkan robot yang bisa terbang untuk melayani konsumen.
Robot dengan nama Infinium Serve itu adalah robot pelayan pertama yang akan diluncurkan di salah satu cabang Timbre Group di Singapura. CEO Infinium Robotics, Woon Junyang memperkirakan, proyek ini menelan biaya tujuh digit untuk lima cabang Timbre Group.
Infinium Robotics sudah menandatangani nota kesepahaman dengan Timbre Group pada 31 Oktober lalu. Kedua belah pihak sepakat meminta bantuan pemerintah Singapura untuk merealisasikan proyek ambisius ini.
Woon sangat yakin robot pelayan ini bisa mengatasi krisis tenaga kerja yang dialami Singapura. “Memperkenalkan teknologi ini ke industri rumah makan akan menghapus tugas yang biasa dilakukan karyawan seperti mengantarkan makanan dan minuman. Dengan demikian, karyawan akan lebih fokus untuk tugas lain seperti meminta masukan dari konsumen,” ujarnya.
Woon menambahkan, pelayanan oleh robot ini diharapkan bisa meningkatkan penjualan dan juga pemasukan rumah makan. Prototipe Infinium Serve sudah diperlihatkan kepada PM Singapura Lee Hsien Loong pada acara National Productivity Month pada Oktober lalu. (Channelnewsasia)
Tag
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
8 Prediksi Kaspersky, Bagaimana AI Menjadi Ancaman dan Pertahanan Siber Ini Wajib Dilakukan
-
4 HP Infinix RAM 8 GB Paling Murah, Spek Tinggi Mulai Rp1 Jutaan
-
Bocoran Panas Xiaomi 17 Max: Meluncur April, Kencang Bak Pro tapi Tanpa Fitur Ini!
-
33 Kode Redeem FF Aktif 12 Januari 2026, Bundle Ryomen Sukuna Siap Hadir
-
26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 12 Januari 2026, Ada Bocoran Pemain OVR 117 di Event TOTY
-
Terpopuler: Kode Redeem FC Mobile Terbaru Banjir Hadiah, HP RAM 8 GB di Bawah Rp1,5 Juta
-
21 Kode Redeem FC Mobile 11 Januari 2026, Dapatkan Ribuan Gems hingga Pemain Legendaris
-
Daftar 28 Kode Redeem FF 11 Januari 2026, Cek Bocoran Event Ramadan Lost Treasure
-
7 HP Kamera AI Terbaik Harga Rp1 Jutaan, Foto Auto Jernih Tanpa Editing
-
4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara