Suara.com - Asus, produsen telepon seluler asal Taiwan, menguasai pasar telepon seluler pintar Indonesia di kuartal terakhir 2015. Selama tiga bulan terakhir tahun lalu, Asus menguasai 22 persen pangsa pasar Tanah Air setelah mengirim 1,8 juta unit ponsel pintar.
Dengan volume pengapalan itu, Asus mencatatkan pertumbuhan pangsa pasar sebesar 127,5 persen dari periode yang sama di 2014 lalu, ketika vendor itu hanya mengirim sebanyak sekitar 800.000 unit ponsel pintar ke Tanah Air.
"Asus mengapalkan ponsel pintar dalam jumlah lebih besar pada kuartal empat 2015, karena beberapa model terbarunya yang diluncurkan di kuartal ketiga, dikirimkan pada kuartal keempat," jelas Reza Haryo, analis senior IDC Indonesia dalam siaran pers yang diterima di Jakarta, Jumat (19/2/2016).
Meski demikian, Reza mengingatkan bahwa lonjakan pangsa pasar itu tak bisa semata-mata ditafsirkan sebagai naiknya popularitas Asus di Tanah Air. Asus mengapalkan dan menimbun jajaran smartphone Zenfone dalam jumlah besar di Indonesia untuk mengakali izin impornya yang akan kedaluwarsa pada akhir 2015.
Adapun total pasar smartphone di Indonesia pada kuartal terakhir 2015 berjumlah 8,3 juta unit, naik 14,4 persen dari hanya 7,3 juta unit pada triwulan terakhir 2014.
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Ini Kode Promo KIOSGAMER Januari 2026 Terbaru, Dapat Diskon hingga Bonus Diamond 30 Persen!
-
28 Kode Redeem MLBB Terbaru 1 Januari 2026: Klaim Skin Epic, Diamond, dan Fragment Gratis
-
95 Persen Jaringan Pulih, XLSMART Percepat Konektivitas Pascabencana di Aceh
-
8 Prompt AI untuk Edit Foto Jadi Dramatis yang Lagi Tren di TikTok
-
iPhone Disebut Bakal Pakai Layar Lengkung Empat Sisi, Apple Ikuti Jejak Xiaomi?
-
5 HP Harga Rp1 Jutaan Paling Worth It di Tahun 2026, Spek Gak Kaleng-kaleng
-
Samsung Disebut Eksperimen Baterai 20.000 mAh, Ini Tantangannya
-
Update 25 Kode Redeem FC Mobile 1 Januari 2026, Klaim Icon 113-115 Gratis di Tahun Baru!
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
Bocoran Harga Poco M8 dan M8 Pro Muncul Jelang Rilis, Ini Gambaran Kelas dan Speknya