Suara.com - iPhone berikutnya akan 'kehilangan' tombol Home dan sensor Sentuh ID karena desainnya yang edge-to-edge serta "tombol virtual" di bagian bawah layar.
Rumor ini berasal dari sumber kebocoran informasi Apple yang cukup tepercaya Ming-Chi Kuo, seorang analis dari KGI. Hal tersebut diungkap melalui MacRumors.
Dikatakan, ponsel baru dengan layar OLED 5,8 inci (2800x1242). Tapi ukuran layar yang berguna mencapai 5,15 inci dengan sisa layar yang digunakan untuk tombol virtual di bagian bawah.
Kuo percaya telepon terbaru akan datang dengan teknologi biometrik lain yang menggantikan teknologi pengenalan sidik jari saat ini. Meskipun begitu, belum bisa dipastikan jika teknologi tersebut benar akan diaplikasikan.
Menurut Kuo, perangkat OLED 5,8 inci akan memiliki jejak yang sama seperti iPhone 4.7 inci TFT-LED atau seperti iPhone 7 saat ini. Meskipun begitu, ukuran layar lebih besar dan daya tahan baterai sebanding dengan iPhone 5,5 inci TFT-LCD atau seperti pada iPhone 7 Plus.
Rumor ini menambah rumor sebelumnya yang mengungkap Apple akan menghadirkan jajaran iPhone melengkung pada 2017 ini. Kemungkinan akan hadir tiga model berbedar, dengan dua model 5,5 inci dan satu model lebih kecil 4,7 inci.
Sebuah paten Apple baru-baru ini menunjukkan metode Apple yang menanamkan sensor sidik jari Sentuh ID tepat di layar. Paten ini berbeda dengan catatan Kuo bulan lalu mengatakan bahwa Apple tengah menjajaki perubahan Sentuh ID. [The Verge]
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
Terkini
-
25 Kode Redeem FF Hari Ini 5 November 2025: Skin Evo Gun Gratis Di Depan Mata
-
22 Kode Redeem FC Mobile 5 November 2025: Banjir Hadiah Rank Up dan Pemain Bintang Gratis
-
Terjemahan Langsung di AirPods Masuk ke Uni Eropa, Kapan Giliran Indonesia?
-
Review Realme 15T 5G: Desain BIkin Pangling, Punya Baterai Jumbo 7.000 mAh
-
5 HP Murah Memori Besar 256 GB, Harga Cuma Rp1 Jutaan
-
5 HP Rp 2 Jutaan Kamera Terbaik, Hasil Jepretan Jernih Cocok Buat Influencer
-
Gubernurnya Tertangkap KPK, Riau Masuk Provinsi Terkorup di Indonesia
-
Moto G67 Power Muncul di Toko Online: Bawa Baterai 7.000 mAh dan Snapdragon 7s Gen 2
-
Tips Bikin PIN ATM Agar Tidak Mudah Ditebak, Kombinasi Kuat, dan Aman dari Pembobolan
-
iQOO Z10R vs Realme 15T: Harga Mepet, Mending Mana Buat Gamer?