Suara.com - Setelah merilis beberapa seri ASUS ZenBook dan VivoBook terbaru, kali ini pabrikan meresmikan kehadiran tipe ultrabook premium. Model yang satu ini lebih ditujukan untuk segmen kalangan eksekutif.
Adalah ASUS B9440, ultrabook 14 inci dengan body 13 inci yang diklaim paling ringan di kelasnya. Diperkuat prosesor Intel Core generasi ke-7 KabyLake yakni Core i7-7500U, prosesor ini bekerja pada kecepatan 2,7GHz dan dapat mencapai 3,5GHz dalam frekuensi Max Turbo. Sistem operasi Windows 10 Pro 64-bit hadir menopang tugas-tugas penggunanya.
 
“ASUS B9440 merupakan ultrabook yang sangat tipis. Ia lebih menyasar pebisnis ataupun eksekutif muda yang lebih membutuhkan kesan penampilan serius,” sebut Galip Fu, Country Marketing Manager, ASUS Indonesia dalam keterangan resminya.
“Dimensi yang kompak dan ringan, laptop ini masih dilengkapi dengan bezel yang sangat tipis sehingga membuatnya tampil lebih premium,” sebutnya.
 
Menggunakan tagline World's lightest 14" business laptop, perangkat yang satu ini diklaim menjadi paling ringan di kelasnya dengan berat hanya 1,05Kg. Dengan ketebalan 0,89 sampai 1,5cm.
Tampilannya juga semakin manis dengan bezel yang hanya setebal 5,4 milimeter yang mengelilingi layar. Tipisnya ukuran bezel tersebut membuat laptop yang punya layar 14 inci ini seolah-olah seperti berukuran laptop 13 inci dan memberikan kesan bezel-less.
 
Saat bekerja, dari sisi layar, laptop 14 inci dengan resolusi Full HD 1920x1080 ini juga menawarkan sudut pandang yang luas, hingga 178 derajat karena teknologi IPS yang didukung.
“Anda memiliki lebih dari 10 jam masa pakai baterai jika bekerja dengan B9440,” sebutnya.
 
Tak hanya itu, dia menambahkan, baterai yang tertanam pada laptop ini, yakni jenis Lithium-ion Polymer dengan rating 48Wh mendukung teknologi fast charging.
“Pengguna dapat mengisi baterai tersebut hingga kapasitas 50 persen hanya dalam waktu 30 menit saja. Dengan demikian, pengguna bisa melanjutkan bekerja sekitar 4-5 jam lagi,” tambah Galip. 
 
Tidak hanya itu, dalam pengujiannya, laptop ini sanggup bertahan dua kali lipat lebih baik saat terjatuh dan dapat menerima tekanan 20 persen lebih tinggi dibanding laptop umumnya.
"Laptop ASUS B9440 ini telah lulus dengan nilai sempurna uji militer US-MILSTD 810G,” tutup Galip.
 
Dari segi keamanan, laptop ASUS B9440 ini juga telah memiliki fitur fingerprint. Di Indonesia, laptop ini sudah tersedia di kisaran harga Rp24.999.000.
Baca Juga: Teknologi Ini Bikin Asus VivoBook s15 Lebih Ringkas
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 - 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
 - 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
 
Pilihan
- 
            
              Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
 - 
            
              Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
 - 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 
Terkini
- 
            
              Aplikasi Edit Video Gratis Paling Hits: Ini Cara Menggunakan CapCut dengan Efektif dan Mudah
 - 
            
              Mengapa Angka 67 Dinobatkan Jadi Word of the Year 2025
 - 
            
              Cara Menambahkan Alamat di Google Maps, Beguna Menaikkan Visibilitas Bisnis Lokal Anda!
 - 
            
              Fosil Badak Purba Berusia 23 Juta Tahun Ditemukan di Arktik Kanada: Dulu Bukan Daerah Beku?
 - 
            
              Oppo Reno 15 Series Muncul di Geekbench, Identitas Chipset Terungkap
 - 
            
              3 Fakta Supermoon 5 November 2025: Jarak Paling Dekat, Bulan Makin Besar dan Terang
 - 
            
              5 HP Rp1 Jutaan untuk Orang Tua: Praktis, Baterai Awet, dan Tahan Banting
 - 
            
              Telkomsel dan BARDI Hadirkan Solusi IoT Terpadu: Kendaraan Kini Lebih Aman, Cerdas, dan Terkoneksi
 - 
            
              Honor 500 Tiru Desain iPhone Air? Ini Bocoran Fitur dan Disebut Jadi Pesaing Oppo Reno 15
 - 
            
              EA Akui Risiko Penjualan Ratusan Triliun ke Arab Saudi, Pertahankan Kendali Kreatif