Suara.com - Seorang warganet menemukan, mainan seks yang digunakannya dapat merekam sesi intim secara diam-diam. Mainan berbentuk vibrator itu diketahui dapat merekam suara dan menyimpannya secara otomatis di ponsel.
Warganet dengan akun tydoctor itu menuliskan pengalamannya di forum Reddit. Dia menjelaskan, vibrator dengan merek Lovense ini diam-diam merekam suara lewat aplikasi yang dikendalikan dari jarak jauh.
"Aplikasi vibrator Lovense sepertinya merekam kegiatanku saat vibrator sedang menyala," tulisnya.
"Saat saya sedang menelusuri file di ponsel untuk melakukan reset, aku menemukan sebuah file dengan nama 'tempSoundPlay.3gp' di folder untuk aplikasi. File tersebut merupakan rekaman audio penuh selama enam menit dari terakhir kali saya menggunakan aplikasi ini," sambungnya.
Pengguna Reddit lainnya melaporkan menemukan file audio serupa yang tersimpan di perangkat mereka. Beberapa rekaman yang dikhawatirkan dari sesi seks mereka diduga dikirim ke server Lovense melalui aplikasi Bluetooth yang terhubung dengan internet.
Tanggapan dari akun resmi perusahaan di Reddit menggambarkan masalah ini sebagai "bug kecil di perangkat lunak".
"Kekhawatiran Anda benar-benar bisa dimengerti. Tapi yakinlah, tidak ada informasi atau data yang dikirim ke server kami. File cache ini saat ini tetap ada di telepon Anda alih-alih menghapusnya sendiri setelah sesi Anda selesai."
Perusahaan tersebut mengatakan bahwa bug tersebut hanya mempengaruhi perangkat iOS dan bukan Android. Dalam update selanjutnya, Lovense mengatakan bahwa kesalahan itu telah diperbaiki di versi terbaru aplikasi ini. (Independent)
Baca Juga: Wow, Lima Negara Ini Pembeli Mainan Seks Terbesar di Dunia!
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 7 Rekomendasi HP Murah Memori Besar dan Kamera Bagus untuk Orang Tua, Harga 1 Jutaan
Pilihan
-
Permintaan Pertamax Turbo Meningkat, Pertamina Lakukan Impor
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
Terkini
-
10 Rekomendasi HP Tangguh untuk Driver Ojol: RAM Besar, Harga 1 Jutaan
-
Bukan Cuma Reno 15, Oppo Bocorkan "Si Bungsu" Reno 15c yang Fokus Desain Trendi, Kapan Rilis?
-
53 Kode Redeem FF Terbaru 18 November 2025: Dapatkan Skin, Bundle, Diamond, dan Emote Gratis!
-
19 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 18 November 2025, Klaim Hadiah Gratis Sekarang!
-
Indonesia AI Day: Indosat Percepat Lahirnya Talenta AI dari Perguruan Tinggi
-
BCA Rilis Aplikasi myBCA versi Smartwatch, Bisa Apa Saja?
-
Harga Spotify Premium di Indonesia Makin Mahal Gegara AI, Cek Daftar Harga Barunya
-
15 Kode Redeem FC Mobile 17 November: Dapatkan Ribuan Gems dan Anniversary Pack
-
Garena Rilis Game Baru Choppy Cuts, Ada Karakter Free Fire
-
Cara Mematikan Autocorrect di iPhone dengan Mudah