Suara.com - Super Smash Bros Ultimate tak perlu waktu lama bagi untuk meraih popularitas. Meski baru sekitar meluncur pada 7 Desember 2018, game terbaru ini langsung mengukir rekor sebagai game dengan penjualan tercepat sepanjang sejarah Nintendo.
Dikutip dari Business Insider pada Selasa (5/2/2019), game untuk Nintendo Switch itu laris manis di pasaran karena berhasil terjual sebanyak lebih dari 12 juta kopi dalam kurun kurang dari dua bulan.
Angka ini sukses menggeser rekor sebelumnya yang dipegang The Legend of Zelda: Breath of the Wild yang baru terjual sebanyak 11,68 juta kopi sejak peluncurannya pada Maret 2017.
Prestasi yang diraih Super Smash Bros Ultimate bukan cuma itu saja. Game yang bisa dimainkan secara multiplayer ini menempati urutan ketiga dalam daftar game dengan penjualan tertinggi di Nintendo Switch.
Game yang dikembangkan Bandai Namco dan Sora Ltd ini hanya tertinggal dari Mario Kart 8 Deluxe dan Super Mario Odyssey yang masing-masing sudah terjual sebanyak 15 juta dan 13,76 kopi di seluruh dunia.
Sedangkan secara universal, kesuksesan Super Smash Bros Ultimate juga membuat Nintendo Switch mencatatkan penjualan di musim liburan terbaik sejak 2009. Tepatnya, saat perusahaan konsol game asal Jepang itu tengah meraup keuntungan dari penjualan Nintendo Wii dan Nintendo DS.
Sebagai informasi, Nintendo berhasil menjual lebih dari 32 juta unit Nintendo Switch secara global per Januari 2019. Angka ini tentu jadi sukses besar jika dibandingkan dengan pendahulunya, Nintendo Wii U, yang hanya laku 13,56 juta unit selama lima tahun masa hidupnya.
Menariknya, pihak developer juga berencana untuk menambahkan karakter baru di Super Smash Bros Ultimate agar game konsol ini semakin diminati oleh para pecandu game di seluruh dunia.
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
Terkini
-
5 HP Murah RAM 8 GB Memori 256 GB untuk Mahasiswa, Cuma Rp1 Jutaan
-
POCO M8 5G Lolos Sertifikasi di Indonesia, HP Murah Anyar dengan Baterai Jumbo
-
25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 November: Raih Glorious 107-115 dan Ribuan Gems
-
5 Rekomendasi Tablet Gaming Terbaik 2025, Performa Selevel Konsol
-
Honor Watch X5 Rilis sebagai Pesaing Redmi Watch: Harga Terjangkau dengan GPS
-
Rover NASA Temukan Batu Misterius di Mars, Diduga Berasal dari Luar Planet
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
-
POCO X8 Pro Siap Masuk ke Indonesia: Usung Chipset Kencang, Skor AnTuTu Tinggi
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 8 GB Terbaik November 2025, Cocok Buat PUBG Mobile
-
Vivo X200T Muncul di Database IMEI, Pakai Kamera Zeiss