Suara.com - Vendor smartphone akhir-akhir ini berlomba-lomba mengembangkan smartphone terbarunya dengan fotografi terbaik, termasuk menghadirkan smartphone dengan tiga kamera belakang.
Sebelumnya, smartphone dual camera atau dua kamera di bagian belakang sudah mencukupi kebutuhan pengguna.
Sensor kamera primer dan sensor sekunder sebagai depth sensor dulu sudah lebih dari cukup untuk mengakodasi kebutuhan berfoto para penggemar smartphone.
Namun dengan adanya smartphone flagship yang datang dengan 3 kamera belakang dan hasilnya sangat memukau, berbagai produsen smartphone berbondong-bondong meluncurkannya.
Jika dihitung secara global, smartphone dengan 3 kamera belakang mungkin sudah menyentuh lebih dari 10 jenis smartphone.
Namun dari semua smartphone itu, yang masuk di Indonesia diketahui baru ada 6 smartphone dan masuk sektor midrange hingga flagship.
Berikut 6 smartphone dengan 3 kamera belakang terbaik yang masuk ke Indonesia:
Jika melihat tren 3 kamera belakang, kita harus melihat kembali Huawei P20 Pro. Smartphone ini termasuk trendsetter triple camera dengan kualitas yang sangat menjanjikan.
Baca Juga: Smartphone Reno Absen Hadirkan Teknologi Kekinian dan Digantikan Ini
Dikenalkan sejak April 2018, Huawei P20 Pro tak terusik di posisi atas situs benchmark kamera populer, DxOMark.
Bersama dengan Huawei Mate 20 Pro perangkat ini mendapatkan skor kamera keseluruhan sebesar 109 poin di situs tersebut.
Itu berarti Huawei P20 telah menduduki peringkat pertama hampir selama satu tahun, bahkan mengalahkan smartphone flagship terbaru seperti Samsung Galaxy S10 Plus, Xiaomi Mi 9 dan iPhone XS Max.
Huawei P20 Pro dibekali dengan chipset flaghsip unggulan Huawei di tahun 2018 yaitu Kirin 970.
Sebenarnya smartphone ini dibekali dengan banyak varian memori, namun di Indonesia perangkat ini hanya tersedia varian RAM 6 GB + 128 GB.
Sensor kamera belakang terdiri dari sensor 40 MP (Wide/ f1.8) + 20 MP (Wide/ f1.6) + 8 MP (telephoto/ f2.4). Kamera selfie-nya juga tak kalah menakjubkan dengan sensor 24 MP.
Pada awalnya, Huawei P20 Pro dibanderol Rp 12 juta, namun kamu bisa mendapatkannya sekarang di rentang harga Rp 6 juta hingga Rp 8 juta.
2. Huawei Mate 20 series
Bersama dengan Huawei P30 Pro, Huawei Mate 20 diproyeksi sebagai penerus flasghip terbaru Huawei.
Perangkat ini langsung menempati peringkat teratas situs DxOMark bersama dengan Huawei P20 Pro.
Huawei Mate 20 Pro dibekali dengan kamera belakang yang terdiri dari sensor 40 MP (Wide/ f1.8) + 20 MP (Ultrawide/ f2.2) + 8 MP (Telephoto/ f2.4).
Sementara Huawei Mate dibekali dengan kamera belakang yang terdiri dari sensor 12 MP (Wide/ f1.8) + 16 MP (Ultrawide/ f2.2) + 8 MP (Telephoto/ f2.4).
Perangkat ini ditenagai dengan Kirin 980 yang dipasangkan RAM 6 atau 8 GB beserta memori internal hingga 256 GB.
Kedua perangkay dibanderol dengan harga resmi mulai dari Rp 8,999 juta (Mate 20) dan Rp 11,999 juta (Mate 20 Pro).
3. Samsung Galaxy S10 dan S10 Plus
Tak ketinggalan, Samsung juga tak mau kalah dengan meluncurkan smartphone triple camera.
Dibekali dengan chipset gahar buatan Samsung, Exynos 9820, perangkat juga memiliki varian RAM 8 GB atau 12 GB dengan memori internal 128 GB atau 512 GB.
Samsung Galaxy S10 dan S10 Plus memiliki 3 kamera belakang dengan konfigurasi sensor 12 MP (Wide/ f1.5 - f2.4) + 12 MP (Telephoto/ f2.4) + 16 MP (Ultrawide/ f2.2).
Samsung Galaxy S10 Plus memiliki dua kamera depan dengan konfigurasi 10 MP + 8 MP sedangkan Galaxy S10 hanya memiliki kamara tunggal dengan sensor 10 MP.
Kedua perangkat dibanderol dengan harga mulai dari Rp 12,999 juta (Samsung Galaxy S10) dan Rp 13,999 juta (Samsung Galaxy S10 Plus)
4. Vivo V15
Vivo bermain di pasar yang lebih rendah pada smartphone triple camera miliknya.
Vivo V15 memiliki 3 kamera belakang dengan konfigurasi sensor 12 MP (Primer/ f1.8) + 8 MP (Ulatrawide/ f2.2) + 5 MP (Depth sensor/ f2.4).
Perangkat juga memiliki kamera selfie pop-up dengan sensor sebesar 32 MP.
Smartphone ini ditenagai dengan chipset menengah milik MediaTek, Helio P70. Vivo V15 dijual di Indonesia dalam varian memori RAM 6 GB + memori internal 128 GB dan dibanderol sebesar Rp 4.399.000.
5. Oppo R17 Pro
Oppo R17 Pro ditenagai dengan chipset menengah terbaik buatan Qualcomm, Snapdragon 710.
Perangkat ini memiliki RAM 6 GB atau 8 GB yang dipasangkan dengan memori internal sebesar 128 GB.
Oppo R17 Pro memiliki 3 kamera di bagian belakang dengan konfigurasi sensor 12 MP (Primer/ f1.8- f2.4) + 20 MP (f2.2) + sensor TOF.
Perangkat memiliki kamera selfie sebesar 25 MP dan dibanderol di Indonesia dengan harga mulai dari Rp 10 juta.
6. Samsung Galaxy A7 (2018)
Samsung Galaxy A7 dibekali dengan chipset menengah buatan Samsung (Exynos 7885).
Perangkat terdiri dari dua varian memori yaitu RAM 4 GB atau 6 GB yang dipasangkan dengan memori internal 64 GB atau 128 GB.
Sensor kamera belakang terdiri dari sensor kamera 24 MP (Wide/ f1.7) + 8 MP (Ultrawide/ f2.4) + 5 MP (Depth Sensor/ f2.2).
Samsung Galaxy A7 memiliki kamera depan dengan sensor kamera sebesar 24 MP.
Perangkat ini dibanderol dengan harga resmi mulai dari Rp 4 juta hingga Rp 5 juta.
Itulah tadi deretan smartphone dengan 3 kamera belakang, sudah tentukan pilihan?(Hitekno.com)
Berita Terkait
-
4 HP Murah Layar AMOLED untuk Driver Ojol, Tetap Cerah di Bawah Sinar Matahari
-
Sah! Desain Mobil Huawei Terdaftar di Indonesia, Era Baru Mobil Pintar Dimulai
-
Performa Monster! OPPO Find X9 Pro Siap Tantang Semua Flagship 2025
-
Siap-siap! Harga HP Bakal Makin Mahal Tahun Depan, Ini Penyebabnya
-
Teaser Oppo Reno 15 Beredar, Siap Meluncur Bulan Ini
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan Muat 7-9 Orang, Nyaman Angkut Rombongan
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- Daftar Mobil Bekas yang Harganya Paling Stabil di Pasaran
- 7 Parfum Wangi Bayi untuk Orang Dewasa: Segar Tahan Lama, Mulai Rp35 Ribuan Saja
- 3 Pelatih Kelas Dunia yang Tolak Pinangan Timnas Indonesia
Pilihan
-
James Riady Tegaskan Tanah Jusuf Kalla Bukan Milik Lippo, Tapi..
-
6 Tablet Memori 128 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Pelajar dan Pekerja Multitasking
-
Heboh Merger GrabGoTo, Begini Tanggapan Resmi Danantara dan Pemerintah!
-
Toyota Investasi Bioetanol Rp 2,5 T di Lampung, Bahlil: Semakin Banyak, Semakin Bagus!
-
Gagal Total di Timnas Indonesia, Kluivert Diincar Juara Liga Champions 4 Kali
Terkini
-
Lanjutkan Kesuksesan Pendahulu, Ghost of Yotei Laku 3,3 Juta Kopi Dalam Sebulan
-
Wacana PUBG Dibatasi Buntut Peristiwa Ledakan di SMAN 72, Netizen: Kasih Emas Buat Indonesia
-
Pemerintah Berencana Batasi Game Online Buntut Tragedi SMAN 72, Ikuti Kebijakan China?
-
Tak Hanya Versi Power, Honor X80 Diprediksi Bawa Baterai Jumbo 10.000 mAh
-
Senjata di SMAN 72 Familiar pada 4 Game Online, Jadi Alasan Pemerintah Batasi PUBG?
-
23 Kode Redeem FC Mobile 11 November: Klaim 15.000 Gems, Rank Up Item, dan Skin Sepatu
-
23 Kode Redeem FF 11 November: Dapatkan Loot Crate, Emote Hingga Pet Token Gratis!
-
Minix Elite ER939-AI: Mini PC Super Canggih dengan Otak AI, Siap Saingi Workstation Premium
-
Gift Tiktok Berapa Rupiah? Ini Update Harga 2025 Saat Disawer Mawar hingga Paus
-
Presiden Seiko Epson Corporation ke Indonesia: Resmikan Showroom Solusi Terbesar Asia Tenggara