Suara.com - Samsung Galaxy S10 hadir dengan dukungan fast charging, di mana flagship terbaru Samsung tersebut memiliki kepala charger bawaan 15 watt. Tampaknya, Samsung tengah menyiapkan kepala charger baru yang lebih cepat.
Meski telah mendukung 15 watt, fast charging Samsung Galaxy S10 masih terbilang ketinggalan dibanding dengan fitur pengisian daya cepat milik vendor lain. Sebagai contoh, produsen asal China Xiaomi telah menanamkan bawaan 27 watt di dalam Xiaomi Mi 9.
Bocoran terbaru terkait kepala charger baru milik Samsung mengungkapkan bahwa perusahaan tengah menyiapkan sebuah kepala charger dengan daya 25 watt dan dugaan sementara kepala charger tersebut akan digunakan untuk smartphone Samsung Galaxy S10 versi 5G.
Dilansir dari GSM Arena, kemungkinan kepala charger 25 watt ini juga akan digunakan untuk Samsung Galaxy A70.
Penampakan dari kepala charger 25 watt baru milik Samsung itu sendiri juga diungkap salah satu akun Weibo Martian-V yang mengunggah video dengan durasi 9 detik. Dalam kolom keterangannya, ia juga menuliskan semacam kode dari kepala charger tersebut yaitu EP-TA800.
Kepala charger EP-TA800 ini akan memakai port USB type-C. Selain itu, juga mendukung Programmable Power Supply (PPS), sebuah teknologi yang secara cerdas mengontrol listrik yang dikeluarkan untuk mengisi daya baterai. Dengan PPS ini, kepala charger terbaru diklaim akan membuat proses pengisian daya baterai lebih dingin dan cenderung aman.
Sayangnya, pihak Samsung masih menutup rapat keran informasi seputar bocoran hadirnya kepala charger 25 watt terbaru.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 7 Rekomendasi HP Murah Memori Besar dan Kamera Bagus untuk Orang Tua, Harga 1 Jutaan
Pilihan
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
Terkini
-
53 Kode Redeem FF Terbaru 18 November 2025: Dapatkan Skin, Bundle, Diamond, dan Emote Gratis!
-
19 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 18 November 2025, Klaim Hadiah Gratis Sekarang!
-
Indonesia AI Day: Indosat Percepat Lahirnya Talenta AI dari Perguruan Tinggi
-
BCA Rilis Aplikasi myBCA versi Smartwatch, Bisa Apa Saja?
-
Harga Spotify Premium di Indonesia Makin Mahal Gegara AI, Cek Daftar Harga Barunya
-
15 Kode Redeem FC Mobile 17 November: Dapatkan Ribuan Gems dan Anniversary Pack
-
Garena Rilis Game Baru Choppy Cuts, Ada Karakter Free Fire
-
Cara Mematikan Autocorrect di iPhone dengan Mudah
-
Cara Mematikan Fitur Autocorrect di HP Android agar Mengetik Bebas Gangguan
-
Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2026 Lengkap