Suara.com - Jeff Bezos kembali mengungkapkan ide gilanya. Kali ini, orang terkaya di dunia itu berangan-angan ingin mengubah air es di Bulan menjadi bahan bakar untuk roket miliknya.
Pemilik perusahaan pesawat luar angkasa Blue Origin ini menjabarkan visinya itu dalam acara KTT Luar Angkasa JFK yang diadakan di Boston, Massachusetts, Amerika Serikat, belum lama ini.
Ia beranggapan, visinya itu menjadi hal yang mungkin untuk dilakukan. Terlebih dengan pengetahuan dan teknologi ciptaan manusia yang semakin berkembang.
Berpijak dari informasi yang dibawa Apollo puluhan tahun lalu yang menyebut adanya endapan es air di dasar kawah di Bulan, Bezos beranggapan manusia bisa mengolahnya menjadi propelan, bahan bakar yang bisa digunakan roket untuk menjelajahi luar angkasa lebih jauh lagi.
"Kita dapat memanen es itu dan menggunakannya untuk membuat hidrogen dan oksigen, yang merupakan propelan roket," ujar Bezos seperti dikutip dari Hindustian Times, Jumat (21/6/2019).
"Alasan kami memilih propelan itu adalah karena kami tahu suatu hari kami akan mengisi bahan bakar kendaraan di permukaan Bulan dari propelan yang dibuat di permukaan Bulan dari es air itu," tambah bos Amazon tersebut.
Selain itu, keyakinan Bezos juga didukung oleh hasil penelitian dari
Moon Mineralogy Mapper milik NASA yang menumpang pada pesawat ruang angkasa India Chandrayaan-1 yang saat ini mengorbit di Bulan.
Tag
Berita Terkait
-
Lusinan Pengembang Game Dihentikan Amazon, Ada Apa?
-
India Bersiap Luncurkan Misi ke Bulan Pada 15 Juli 2019
-
NASA Bakal Kirim Peralatan Misi ke Bulan Mulai 2020
-
Mantan Istri Bos Amazon Janji Sumbangkan Setengah Hartanya untuk Amal
-
Tonton Serunya Suasana Naik Mobil di Bulan, Warganet Malah salah Fokus
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Jenderal TNI Muncul di Tengah Konflik Lahan Jusuf Kalla vs GMTD, Apa Perannya?
-
Geger Keraton Solo: Putra PB XIII Dinobatkan Mendadak Jadi PB XIV, Berujung Walkout dan Keributan
-
Cetak 33 Gol dari 26 Laga, Pemain Keturunan Indonesia Ini Siap Bela Garuda
-
Jawaban GoTo Usai Beredar Usul Patrick Walujo Diganti
-
Waduh, Rupiah Jadi Paling Lemah di Asia Lawan Dolar Amerika Serikat
Terkini
-
5 HP Superzoom Murah dan Kamera Jernih untuk Nonton Konser
-
5 Tablet Sim Card Terbaik untuk Desain Grafis: Kreativitas Tanpa Batas!
-
Immortals Fenyx Rising dari Ubisoft Jadi Game Gratis Bulan Ini
-
Indonesia Meledak di Era AI : Pertumbuhan 127 Persen Jadikan RI Pemimpin Asia Tenggara
-
Rahasia Katak: Bernapas dan Minum Lewat Kulit
-
5 HP Murah yang Bisa Foto Live Selain iPhone untuk Abadikan Kenangan
-
Bocoran HP Lipat Tiga Pertama Samsung: Layar Sebesar Tablet, Harga Setara 2 Motor
-
Samsung Galaxy Tab A11 Plus Resmi, Tablet Rp 5 Jutaan dengan Baterai 7.040 mAh
-
RRQ dan Evos Wakili Indonesia di Grand Final FFWS Global Free Fire
-
51 Kode Redeem FF Terbaru 13 November 2025: Tersedia Skin, Bundle, dan Diamond Gratis