Suara.com - Sony bisa jadi sudah tak bertaring lagi di pasar ponsel saat ini. Meski begitu, perusahaan teknologi asal Jepang itu tetap konsisten merilis ponsel flagship dengan prosesor Snapdragon terbaru setiap tahunnya.
Kabarnya, tahun depan Sony bakal merilis sebuah ponsel flagship yang ditenagai prosesor Qualcomm Snapdragon 865. Informasi ini terungkap setelah adanya sebuah perangkat dengan chipset berkode SM8250 muncul di server distribusi firmware Sony.
Konon, ponsel flagship Sony ini diproyeksikan untuk menjadi primadona di ajang Mobile World Congress (MWC) 2020 yang berlangsung di Barcelona, Spanyol, pada awal tahun depan, sesuai dengan tradisi Sony yang kerap meluncurkan ponsel mewah di ajang tahunan tersebut.
Sebagaimana dilansir dari laman Gizmochina, Selasa (1/10/2019), prediksi tersebut cukup logis karena deretan ponsel flagship Sony lainnya, seperti Xperia 1, Xperia 10, dan 10 Plus juga melenggang di MWC.
Sedangkan untuk chipset berkode SM8250 digadang merupakan nama model untuk Qualcomm Snapdragon 865, yang merupakan suksesor Snapdragon 855 Plus. Hanya saja, belum banyak informasi yang menjelaskan kemampuan chipset ini, selain bisa menjalankan jaringan 4G dan 5G.
Secara bisnis, prosesor yang sanggup menjalankan jaringan 5G diproyeksikan bakal laris di pasaran, seiring dengan penyebaran teknologi ini yang sudah diadaptasi di beberapa negara. Imbasnya, harga jual perangkat yang sanggup menjalankan jaringan 5G dibanderol sangat tinggi.
Apabila banderol terlalu tinggi, Sony masih bisa mengakalinya dengan menyediakan alternatif pilihan untuk membuat ponsel berchipset Qualcomm Snapdragon 865, namun dengan modem 4G.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 Januari 2026, Klaim 2.026 Gems dan Pemain Eksklusif
-
53 Kode Redeem FF Terbaru 1 Januari 2026, Klaim M1014 Demolitionist dan The Hungry Pumpkin
-
Ini Kode Promo KIOSGAMER Januari 2026 Terbaru, Dapat Diskon hingga Bonus Diamond 30 Persen!
-
28 Kode Redeem MLBB Terbaru 1 Januari 2026: Klaim Skin Epic, Diamond, dan Fragment Gratis
-
95 Persen Jaringan Pulih, XLSMART Percepat Konektivitas Pascabencana di Aceh
-
8 Prompt AI untuk Edit Foto Jadi Dramatis yang Lagi Tren di TikTok
-
iPhone Disebut Bakal Pakai Layar Lengkung Empat Sisi, Apple Ikuti Jejak Xiaomi?
-
5 HP Harga Rp1 Jutaan Paling Worth It di Tahun 2026, Spek Gak Kaleng-kaleng
-
Samsung Disebut Eksperimen Baterai 20.000 mAh, Ini Tantangannya
-
Update 25 Kode Redeem FC Mobile 1 Januari 2026, Klaim Icon 113-115 Gratis di Tahun Baru!